Tidak Selalu Obat! Gunakan Essential Oil untuk Atasi 5 Penyakit Ini

Legakan pernapasan dengan aroma essential oil yang menyegarkan

30 November 2019

Tidak Selalu Obat Gunakan Essential Oil Atasi 5 Penyakit Ini
Pexels/ Mã Minh

Kini essential oil adalah solusi yang paling banyak dicari orang.

Ya, essential oil sedang menjadi primadona di kalangan masyarakat karena dipercaya dapat mengatasi masalah kesehatan.

Di mana minyak ini memiliki sifat mudah menguap dan dapat memberikan aroma yang khas.

Fungsi essential oil pun sangat identik dengan aromaterapi. Bahkan memberikan ketenangan saat menghirup aromanya.

Secara umum, berikut ada manfaat essential oil untuk atasi 5 keluhan penyakit. Yuk, simak informasi selengkapnya dari Popmama.com berikut ini:

1. Menenangkan otot-otot pencernaan

1. Menenangkan otot-otot pencernaan
Freepik

Kamu sedang alami perut kembung?

Ya, perut kembung adalah kondisi di mana seseorang merasakan sensasi penuh pada perut. Tentu membuat kamu merasa tidak nyaman.

Biasanya ada beberapa gejala lain yang dapat muncul secara bersamaan dengan perut kembung seperti diare, perut terasa sangat nyeri hingga memiliki frekuensi buang air besar.

Nah, ada baiknya kamu coba mengoleskan perut dengan minyak essential peppermint.

Pasalnya minyak ini mengandung senyawa yang bisa menenangkan otot-otot pencernaan dan membantu mengeluarkan gas penyebab sakit perut.

Editors' Pick

2. Menyembuhkan hidung tersumbat dan rasa sesak akibat alergi

2. Menyembuhkan hidung tersumbat rasa sesak akibat alergi
Freepik

Tentu sangat tidak nyaman ketika alami pilek dan flu.

Tapi tenang, cobalah hirup aroma minyak essential kayu putih atau ekaliptus secara rutin.

Ya, manfaat minyak essential ekaliptus dapat membantu menyembuhkan hidung tersumbat dan rasa sesak akibat alergi.

Ekaliptus sendiri mengandung sifat antibakteri yang dapat merilekskan otot-otot hidung.

Caranya yaitu campurkan beberapa tetes minyak essential tersebut ke dalam air hangat dan hirup aroma segarnya di kala flu melanda.

3. Dijadikan sebagai alternatif dalam pengobatan di kala demam

3. Dijadikan sebagai alternatif dalam pengobatan kala demam
Pexels/ Mareefe

Kamu punya stok essential oil tapi tidak tahu fungsi penggunaannya?

Nah, fungsi essential oil berikutnya ialah dapat meredakan demam.

Demam merupakan suatu kondisi ketika suhu tubuh berada di atas angka 38 derajat celsius. Di mana bagian dari proses kekebalan tubuh yang sedang melawan infeksi akibat virus, bakteri, atau parasit.

Menurut Thriveglobal.com, ternyata esaential oil paling sering digunakan dalam aromaterapi dan dijadikan suatu bentuk alternatif dalam pengobatan.

Cobalah mengoleskan essential oil yang beraroma lavender ke bagian tulang punggung, telapak kaki dan di ubun-ubun kamu saat sedang demam.

Atau bisa digunakan untuk memgompres dengan menuangkan 3 tetes lavender di air hangat, lalu kompres di beberapa bagian tubuh.

4. Mengobati infeksi jamur dan peradangan di kulit

4. Mengobati infeksi jamur peradangan kulit
Pexels/Pixabay

Tak hanya untuk meredakan demam. Ternyata essential oil bisa digunakan menghilangkan masalah pada kulit secara alami.

Contohnya saja tea tree oil, jenis essential oil ini dapat dipilih untuk melawan infeksi kulit karena memiliki sifat antibakteri, antiseptik, dan antijamur.

Seperti yang diungkapkan oleh Developgoodhabits.com, mengoleskan tea tree oil sangat efektif dalam mengobati infeksi jamur dan peradangan di kulit.

Tapi sebaiknya ujilah terlebih dahulu beberapa minyak yang berbeda pada sebagian kecil wajah untuk melihat bagaimana reaksi kulit kamu.

5. Meredakan sakit kepala maupun migrain

5. Meredakan sakit kepala maupun migrain
Freepik

Kamu yang sering mengalami sakit kepala, tentu rasanya sangat menyakitkan dan dapat menghambat aktivitas.

Ya, pada umumnya gangguan sakit kepala yang umum terjadi meliputi migrain, sakit kepala akibat ketegangan dan sakit kepala klaster (cluster aches).

Dilansir dari Healthline, campuran minyak peppermint dan etanol pada dahi dan pelipis partisipan meredakan sakit kepala maupun migrain.

Dengan demikian, essential oil efektif mengurangi nyeri dan kejang yang dapat meningkatkan aliran darah ke otak.

Itulah kelima manfaat baik dari penggunaan essential oil untuk atasi beberapa keluhan penyakit. Gunakan produk sesuai kebutuhan sesuai dengan saran yang ada pada kemasan.

The Latest