Ingat, Inilah 5 Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih

Ternyata, air putih sangat baik untuk metabolisme tubuh

31 Agustus 2019

Ingat, Inilah 5 Waktu Terbaik Minum Air Putih
Freepik

Membiasakan diri mengonsumsi air putih secara rutin merupakan salah satu kunci penting dalam menjaga kesehatan tubuh. 

Ya, salah satu cara untuk menjadi sehat adalah dengan minum air putih dengan jumlah yang tepat dan konsisten. 

Menurut Healthline, bahwa di dalam tubuh mengandung air sekitar 60 persen. Oleh karenanya dianjurkan untuk minum delapan gelas air per hari. Di mana dehidrasi dapat memiliki efek nyata jika seseorang kehilangan 2 persen dari kadar air di tubuhnya, yaitu menyebabkan penurunan besar dalam memori dan kinerja otak.

Berikut ada 5 waktu yang terbaik untuk minum air putih. Yuk, simak ulasan dari Popmama.com.

1. Ketika merasa lelah adalah waktu yang tepat untuk meminum air putih

1. Ketika merasa lelah adalah waktu tepat meminum air putih
Freepik

Segeralah minum segelas air putih ketika sudah merasa lelah maupun kurang tidur, hal tersebut dikarenakan otak dan sistem saraf terdiri dari 75 persen air.

Jadi minumlah segelas air jika kamu sudah merasa lelah di kala sedang beraktivitas untuk mengisi kadar cairan di tubuh serta meningkatkan kembali fungsi kognitif.

Sebab kelelahan bisa jadi pertanda kamu sudah mulai dehidrasi, waktu inilah saat yang tepat mengonsumsi air putih agar membantu otak bekerja lebih baik.

Editors' Pick

2. Sebelum dan setelah berolahraga agar mencegah kelelahan

2. Sebelum setelah berolahraga agar mencegah kelelahan
Freepik

Mengikuti olahraga berat kamu mungkin perlu minum beberapa jumlah air untuk mengisi kembali cairan vital yang hilang selama latihan. Di mana air putih dapat mencegah kamu dari kelelahan.

Ya, kamu perlu minum banyak air putih sebelum maupun setelah berolahraga untuk meningkatkan daya otot tubuh dan menghindari dehidrasi saat berolahraga.

CamilleStyles menyarankan, menjaga agar tubuh tetap terhidrasi saat berolahraga yaitu meminum beberapa teguk air yang cukup selama periode istirahat untuk mengencerkan energi alami tubuh.

Demikian juga ketika selesai olahraga. Tubuh membutuhkan asupan air dalam menjaga kelembapan serta mengganti cairan yang keluar melalui keringat.

3. Sebelum tidur sebaiknya meminum segelas air putih

3. Sebelum tidur sebaik meminum segelas air putih
Freepik/Jcomp

Jika kamu kekurangan air putih di siang hari, maka dengan membiasakan diri meminum air putih sebelum tidur dapat menjaga kebutuhan cairan di dalam tubuh. Apalagi selama kurang lebih 7 jam tidur di malam hari tubuh tidak akan mendapatkan cairan apapun.

Dengan meninum segelas air putih sebelum tidur, maka dapat menurunkan risiko serangan jatung dan membuang racun yang tidak diinginkan dalam tubuh.

Jadi minumlah setidaknya satu gelas air putih sebelum tidur untuk memenuhi kebutuhan cairan dan membuat tidur terasa lebih nyenyak.

4. Setelah bangun tidur meminum air putih sebanyak 250-300 ml

4. Setelah bangun tidur meminum air putih sebanyak 250-300 ml
Freepik/Jcomp

Ketika bangun tidur, tubuh akan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan. Minum air putih saat perut kosong di pagi hari dapat melakukan keajaiban bagi tubuh, baik secara internal maupun eksternal.

Faktanya, minum dua gelas air hangat di pagi hari baik untuk kesehatan, kecantikan dan umur yang panjang.

Oleh karenanya, segeralah penuhi asupan cairan dengan minum air putih ketika bangun tidur agar membersihkan dan memurnikan organ-organ di dalam tubuh.

Jumlah yang tepat yakni sekitar 250-300 ml air putih dan tidak makan apa pun hingga 30-40 menit setelah minum, hal ini adalah waktu terbaik yang dibutuhkan tubuh untuk memberi energi pada sel dengan oksigen baru.

5. Segelas air putih sebelum makan untuk melembapkan lambung

5. Segelas air putih sebelum makan melembapkan lambung
Unplash/manu schwendener

Waktu terbaik minum air putih selanjutnya adalah 30 menit sebelum makan.

Hal ini akan melembapkan lapisan lambung menjadi lebih baik dan menjaga asupan kalori tetap terjaga.

Selain itu air putih berfungsi untuk membantumu merasa kenyang, tentunya jumlah makanan yang masuk dalam tubuh pun akan lebih sedikit. Sebaiknya duduklah ketika sedang minum air putih agar memungkinkan tubuh menyaring nutrisi dengan lebih baik.

Yuk, hidup sehat dengan cukup minum!

The Latest