15 Idol KPop yang Bakal Keluar Wamil Tahun 2024, Ada Jin BTS

Sudah tahu belum jadwal keluar wamil idola favorit kamu? Cek di bawah yuk!

11 Desember 2023

15 Idol KPop Bakal Keluar Wamil Tahun 2024, Ada Jin BTS
Weverse/jin/hobi

Para penggemar K-Pop mungkin sudah tidak asing lagi mendengar istilah wajib militer (wamil). Korea Selatan mewajibkan warganya yang berjenis kelamin laki-laki untuk mengikuti kegiatan abdi negara yaitu wamil.

Wajib militer wajib diikuti oleh laki-laki sebelum menginjak usia 30 tahun. Mereka wajib bertugas selama 18 hingga 21 bulan. Beberapa pengecualian dibuat untuk laki-laki yang telah melayani negaranya dengan cara seperti atlet elit atau musisi klasik. 

Sederet idol KPop turut menjalani kegiatan abdi negara tersebut, beberapa diantaranya akan menyelesaikan kewajibannya pada tahun 2024 mendatang. Siapa saja idol KPop yang akan menyelesaikan kewajibannya?

Melansir dari Koreaboo, berikut Popmama.com telah merangkum 15 idol Kpop yang bakal keluar wamil tahun 2024.

1. Jin BTS

1. Jin BTS
Weverse/Jin

Jin BTS atau idol KPop yang memiliki julukan Worldwide Handsome memutuskan untuk hiatus beberapa waktu untuk menjalankan kewajiban wajib militernya. Jin memulai wamilnya pada 13 Desember 2022 dan akan diperkirakan kembali pada 12 Juni 2024, satu hari sebelum ulang tahun BTS ke-11. 

Sebelum menjalankan kewajibannya, Jin BTS merilis single nya yang bertajuk The Astronaut pada 28 Oktober 2022. Lagu tersebut merupakan lagu kolaborasinta dengan Coldplay. Ia juga diketahui menjadi bintang tamu di konser Coldplay di Buenos Aires dengan membawakan lagu The Astronaut. 

2. Jhope BTS

2. Jhope BTS
Weverse/Hobi

Menyusul teman satu grupnya, Jung Hoseok atau akrab dipanggil Jhope mulai memasuki kewajiban wamilnya pada 17 April 2023 dan diperkirakan akan menyelesaikan kewajibannya pada 17 Oktober 2024 mendatang.

Sebelum menjalankan wamil Jhope mempersembahkan hadiah untuk ARMY (fans BTS), ia merilis single nya yang berkolaborasi dengan J Cole yang bertajuk On the Street pada 3 Maret lalu.

3. Seungyoon WINNER

3. Seungyoon WINNER
Instagram.com/w_n_r00

Seungyoon WINNER memulai kewajibannya untuk menjalankan wajib milter pada 20 Juni 2023. Ia bergabung dengan kamp pelatihan dasar dan mengunggah foto dirinya sedang memangkas rambut sebelum menjalankan wamil. 

Kang Seungyoon memulai debutnya sebagai anggota WINNER pada tahun 2014 lalu. Diketahui, ia akan menyelesaikan kewajiban tersebut pada 20 Desember 2024.

4. Mino WINNER

4. Mino WINNER
Instagram/realllllmino

Masih dari grup yang sama, Rapper asal grup WINNER ini mulai menjalankan wajib militernya pada 24 Maret 2023 lalu. Melalui pernyataan agensinya, Mino menjalani wamil sebagai pekerja layanan publik. 

Mino WINNER merupakan anggota ketiga yang mendaftar wajib militer. Sebelumnya, Kim Jin Woo dan Lee Seung Hoon. Mino diperikirakan akan menyelesaikan wajib militer pada 22 September mendatang.

5. Minhyuk MONSTA X

5. Minhyuk MONSTA X
Instagram/go5rae

Salah satu anggota boygrup asal Korea Selatan, Minhyuk MONSTA X memuali wamilnya pada 4 April 2023 lalu. Diketahui rekan satu grupnya mengantarkan Minhyuk ke tempat pelatihannya di Yeongcheon-gun, Gyeonggi.

Minhyuk menjadi member kedua MONSTA X yang menjalankan wajib militer sebagai tentara aktif. Ia diperkirakan akan menyelesaikan kewajiban wamilnya pada 3 Oktober 2024.

6. Ravi eks anggota VIXX

6. Ravi eks anggota VIXX
Instagram.com/ravithecrackkidz

Sebelumnya, mantan anggota VIXX, Ravi menjalankan wamil sebagai pelayanan publik sebelum kasus kecurangannya terungkap. Ia terlibat kasus kecurangan pada wajib militer. Diketahui, dia berusaha memalsukan dokumen kesehatan lewat joki. 

Setelah menjalani proses hukum, ia dikabarkan bisa menjalankan tugas sebagaimana seharusnya. Ia menjalankan tugas militer sebagai tentara aktif. Ravi dikabarkan akan menyelesaikan tugasnya pada 26 Juli 2024 mendatang.

Editors' Pick

7. Ha Sungwoon Wanna One

7. Ha Sungwoon Wanna One
Instagram.com/gooreumseng

Selanjutnya idol KPop yang tengah menjalani wamil adalah Ha Sungwoon. Ia mulai menjalani tugasnya pada 24 Oktober 2022. Ha Sungwoon mendaftar sebagai tentara pasukan aktif di tempat pelatihannya. Ia diperikirakan selesai menjalankan tugasnya pada 23 April 2024.

Ha Sungwoon menjadi anggota terakhir yang bergabung dalam grup Wanna One pada 2017 lalu. Dua tahun kemudian, ia memutuskan untuk berkarier sebagai penyanyi solo dengan lagu debut bertajuk Don't Forget.

8. Jay B GOT7

8. Jay B GOT7
Instagram.com/jaybnow.hr

Leader grup GOT7, Jay B memulai kewajiban wajib militernya sebagai petugas layanan publik pada 2 Februari 2023 lalu. Diketahui, ia akan menyelesaikan tugasnya pada 1 November 2024 mendatang.

Ditengah perjalanan tugasnya, dikabarkan bahwa kontrak Jay B GOT7 dengan agensinya telah berakhir. Kontrak tersebut diputus pada bulan April 2023 lalu. 

9. Jinyoung GOT7

9. Jinyoung GOT7
Instagram.com/jinyoung_0922jy

Aktor sekaligus musisi asal Korea Selatan, Jinyoung GOT7 resmi menjalankan kewajibannya pada 8 Mei 2023 lalu. Ia menjalankan tugas militernya sebagai tentara aktif usai jalani pelatihan dasar militer. Jinyoung diperkirakan akan menyelesaikan tugasnya pada 4 November 2024.

Sebelum menjalankan tugasnya, ia sempat merilis album solo pada Januari 2023 lalu sebagai bentuk terima kasih kepada penggemar yang telah mendukungnya. Selain itu, aktor kelahiran 22 September 2024 itu telah menjalakan syuting drama yang bertajuk The Witch bersama Roh Jeong-eui.

10. Jaeyoon SF9

10. Jaeyoon SF9
Instagram.com/sf9official

Penyanyi Lee Jaeyoon atau dikenal sebagai member boygrup Jaeyoon SF9 mulai menjalankan tugas wamilnya pada 21 Maret 2023. Jaeyoon merupakan anggota ketiga SF9 setelah Youngbin dan Inseong yang menjalani tugas wajib militernya. Ia diperkirakan akan menyelesaikan tugas militernya pada 19 September 2024 mendatang.

Boygrup SF9 dibentuk melalui program audisi naungan Mnet pada tahun 2016. Belum lama ini, SF9 merilis mini album yang bertajuk The Piece of 9 dan berhasil menduduki peringkat pertama di tangga album iTunes.

11. Sejun VICTON

11. Sejun VICTON
Instagram.com/vjcton1109

Idol KPop yang tengah menjalani tugas militernya adalah anggota boygrup VICTON, yakni Sejun. Ia mulai menjalankan tugas militernya pada 13 Juni 2023. Vokalis tersebut bertugas sebagai tentara aktif setelah menjalankan tugas latihan dasar. Ia diperkirakan akan selesai tugas wajib militernya pada 12 Desember 2024.

Sejun merupakan anggota ketiga VICTON yang menjalani tugas wajib militer. Sebelumnya ada Han Seung Woo dan Seungsik yang sudah lebih awal masuk wajib militer. 

12. Seungsik VICTON

12. Seungsik VICTON
Instagram.com/victon1109

Seungsik selaku leader grup VICTON mulai menjalankan wajib militernya pada bulan Maret 2023 lalu. Pemilik nama asli Kang Seungsik ini akan menyelesaikan tugas wajib militernya pada 19 September 2024 mendatang. 

Selain bertugas sebagai tentara aktif, Seungsik juga akan terlibat dalam band militer mengikuti jejak rekan satu grupnya, yakni Han Seungwoo.  Diketahui, sebelum menjalankan tugas wajib militernya, ia menggelar solo fan meeting untuk menghabiskan waktu bersama penggemarnya.

13. Y Golden Child

13. Y Golden Child
Instagram.com/official_gncd11

Choi Sung Yun atau akrab disapa Y resmi menjalani tugas militernya sejak 20 Maret 2023 lalu. Diketahui, Y merupakan anggota kedua yang menjalankan wamil setelah Daeyol. Ia diperikrakan akan menyelesaikan tugasnya pada 19 September 2024 mendatang.

Sebelum menjalankan tugas militernya, Y merilis single digital terbarunya. Ia berharap karya tersebut dapat menjadi obat rindu para penggemar. 

14. Youngjae B.A.P

14. Youngjae B.A.P
Instagram.com/yjaybaby

Yoo Youngjae resmi menjalankan tugas militernya pada 8 November 2022 lalu. Diketahui, beberapa hari sebelum menjalankan kewajibannya, ia menggelar reuni makan bersama dengan rekan satu grupnya. Ia mengunggah momen tersebut dalam akun Instagram pribadinya. Ia menyebutkan bahwa sejak debut pada tahun 2012, telah membuat banyak kenangan indah sampai saat ini. 

Tak lupa, ia juga mengucap terima kasih kepada para penggemar yang telah mendukung selama kurang lebih 10 tahun terakhir. Youngjae diperkirakan akan menyelsaikan kewajibannya pada 7 Mei 2024 mendatang.

15. Wonho

15. Wonho
Instagram.com/iwonhoyou

Penyanyi solo Wonho resmi menjalankan kewajibannya pada 5 Desember 2022 lalu. Sebelum menjalankan kewajibannya, ia mengunggah surat di fancafe resminya. Ia meminta WENEE (fan Wonho) untuk menunggu sebentar sampai ia kembali. 

Wonho merilis single album keduanya yang bertajuk Bittersweet pada Oktober 2022 lalu. Lagu tersebut menjadi karya terakhir Wonho sebelum menjealankan tugas wajib militernya.

Nah itu dia Popmama.com telah merangkum informasi mengenai 15 idol KPop yang bakal keluar wamil tahun 2024, Gimana? apa ada idol favorit kamu? 
Baca juga:

The Latest