6 Langkah SADARI yang Harus Dilakukan Perempuan untuk Deteksi Kanker
Cegah kanker payudara sedini mungkin dengan langkah SADARI
9 Oktober 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Langkah SADARI merupakan langkah dini yang bisa dilakukan untuk mengetahui gejala kanker payudara pada perempuan.
Kanker payudara yang umumnya terjadi pada perempuan ini merupakan pertumbuhan abnormal yang terjadi pada sel-sel payudara.
Pertumbuhan tersebut dapat dirasakan seperti adanya benjolan atau massa yang disebut tumor.
Tumor ini terjadi ketika sel-sel payudara membelah tanpa terkendali dan menimbulkan adanya jaringan tambahan.
Sebagai perempuan, kita wajib sekali untuk mengetahui gejala-gejala yang bisa menimbulkan kanker payudara.
Untuk itu perlu mengetahui apa itu SADARI. Jika para mama belum mengetahuinya, kali ini Popmama.com akan rangkum selengkapnya.
1. Langkah pertama dari SADARI
Perlu diketahui bahwa melakukan SADARI sedini mungkin bisa melindungi diri dari kanker payudara.
Dilansir dari website p2ptm.kemkes.go.id, ini langkah awal yang bisa dilakukan.
Posisikan badan berdiri tegak.Cermati dengan seksama apakah ada perubahan pada bentuk dan juga permukaan kulit payudara.
Apakah ada pembekakan atau perubahan pada puting.
Ketika mendapati bentuk payudara yang tidak simetris antara yang kanan dan kiri, tidak perlu khawatir ya, Ma. Kalau itu adalah kondisi yang biasa.
2. Langkah kedua dari SADARI
Setelah posisi badan tegap berdiri, cobalah angkat kedua lengan ke atas.
Tekuk siku dan letakan tangan di belakang kepala. Dorong siku ke depan, kemudian cermati payudara.
Kemudian dorong siku ke belakang dan cermati kembali bentuk atau ukuran pada payudara. Apakah ada perbedaan yang bisa terlihat.