Awarding Day Popmama Parenting Academy 2021, Begini Keseruannya!
Ada banyak hal seru dan menyenangkan selama Awarding Day Popmama Parenting Academy 2021
22 Desember 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berbagai ajang kompetisi hadir dalam acara Popmama Parenting Academy 2021. Ada tiga kompetisi yang memeriahkan acara ini yaitu Lomba Blog, Popmama Little Star, dan Community Award.
Di setiap kompetisi tersebut tentunya terdapat berbagai juri yang menilai untuk menentukan siapa saja para pemenang yang berhak membawa pulang hadiah uang tunai ratusan hingga jutaan rupiah. Selain itu, ada juga hadiah hiburan yang disediakan berupa produk yang bermanfaat.
Pada acara Awarding Day yang diselenggarakan pada Rabu (22/12/12) telah diumumkan para pemenang hebat yang berhasil menjadi juara pada kompetisi POPAC 2021.
Berikut ini Popmama.com berikan daftar pemenangnya beserta nama anak hebat yang menjadi juaranya! Kira-kira siapa saja ya pemenangnya?
1. Pengumuman Lomba Blog Popmama Parenting Academy 2021
Salah satu kompetisi yang ada pada acara Popmama Parenting Academy 2021 adalah Lomba Blog yang telah diikuti oleh para peserta dengan berbagai tulisan artikel terbaiknya. Para pemenang Lomba Blog ini berhak mendapatkan hadiah ratusan hingga jutaan rupiah.
Terbagi dalam juara utama, harapan, dan hiburan, berikut ini para pemenangnya!
Juara pertama diraih oleh Marita Surya Ningtyas dengan mendapatkan hadiah senilai Rp 2.000.000. Selanjutnya, juara kedua dimenangkan oleh Rizky Kurnia Rahman dan mendapatkan hadiah sejumlah Rp 1.500.000.
Pada juara terakhir didapatkan oleh Deddy Huang dan mendapat hadiah sebesar Rp 1.000.000.
Untuk kategori juara harapan lomba blog Popmama Parenting Academy 2021, masing-masing pemenang mendapatkan uang tunai @Rp 250.000 yang akan disebutkan dari harapan satu hingga enam.
Nama-namanya meliputi, Nabilla DP, Mugniar Marakarma, Ludyah Annisah, Jihan Mawaddah, Sri Lestari, dan harapan ke-6 adalah Ida Tahmidah.
Kategori pemenang yang terakhir adalah hadiah hiburan yang tdibagikan secara acak dan telah diundi dari seluruh artikel peserta Lomba Blog Popmama Parenting Academy 2021.
Nama para pemenangnya yaitu, Ahmad Ghulam Zaki, Hamimah, dan yang terakhir Ivayana C Wichayanti. Selamat ya! Mama dan Papa berhak mendapatkan Oven Listrik Pero 28 Liter.
Editors' Pick
2. Pengumuman Popmama Little Star
Ajang pencarian bakat anak-anak usia juga hadir dalam Popmama Parenting Academy dengan kompetisi Popmama Little Star 2021. Anak-anak yang berusia 7 hingga 12 tahun bisa menunjukkan berbagai bakatnya dengan merekam dan mengunggahnya di akun Instagram atau TikTok.
Setelah melalui proses penilaian dari para juri, inilah pemenang dengan bakat yang luar biasa Popmama Little Star yang terbagi dalam dua kategori yakni juara utama dan harapan.
Juara satu dimenangkan oleh Allegra dengan bakatnya bermain piano "Beethoven Piano Sonata" yang diunggah pada akun Instagram sang Mama @sukma_desy dan berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp 2.000.000.
Kemudian, juara kedua diraih oleh Dilly Melody yang menampilkan bakat bernyanyinya membawakan lagu 'I Will Survive' yang diunggah pada akun Instagram @i_dmelody dan mengantongi hadiah senilai Rp 1.500.000.
Juara ketiga dimenangnkan oleh Mikhael Atma yang membawakan suara merdu dengan membawakan lagu daerah 'O Ina Ni Keke' yang diunggah pada akun @mikhael_atma dan membawa pulang hadiah sebesar Rp 1.000.000.
Untuk kategori selanjutnya, juara harapan satu diraih oleh Kurt Joshua yang menunjukkan bakat bermusiknya dalam bermain drum pada unggahan di akun Instagram @esthersusyanti.
Juara harapan dua jatuh kepada Restu Gentra Wisesa dengan bakat menarinya dengan lagu 'Hot Sauce' milik NCT Dream yang diunggah pada akun Instagram @x2gentra.
Dan yang terakhir, juara harapan tiga dimenangkan oleh Russialeyna dengan kemampuannya membawakan sebuah cerita dalam bahasa Inggris berjudul 'Little Red Riding Hood' yang diunggah melalui akun Instagram @aleynafr.
Masing-masing juara harapan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar @Rp 500.000 beserta sertifikat.
Selamat ya untuk para pemenang!