Tiket Nonton Film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' Beli 1 Gratis 1
Yuk, segera tonton kelucuan para pemain Film 'Srimulat: Hil yang Mustahal'
23 Mei 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah Mama masih ingat dengan grup lawak legendaris Srimulat? Kini, komedi tersebut dibuat dalam bentuk film yang disutradarai oleh Fajar Nugros dengan judul 'Srimulat: Hil yang Mustahal'. Film biopik ini sudah bisa disaksikan di bioskop sejak 19 Mei 2022.
Film ini akan menampilkan perjuangan karier para tokoh Srimulat demi bisa menghibur para penikmatnya. Tokohnya sendiri diperankan oleh aktor yang berbakat, lawakan serta karakter ciri khas anggota Srimulat dibuat sangat mirip dengan aslinya.
Jika Mama tertarik menonton film Srimulat, saat ini sedang ada promo menarik, yakni beli 1 tiket gratis 1 tiket melalui aplikasi TIX ID. Bagaimana cara mendapatkannya? Berikut ini Popmama.com telah merangkum informasi selengkapnya.
Simak dengan baik ya, Ma!
Editors' Pick
1. Sinopsis film 'Srimulat: Hil yang Mustahal'
Film komedi ini menceritakan tentang perjalanan grup lawak legendaris Indonesia, Srimulat yang telah memasuki dunia komedi Indonesia sejak tahun 1980. Pertunjukan Srimulat kian menanjak hingga mereka mengadu nasib ke Ibu Kota.
Namun, sesampainya di Ibu Kota mereka mengalami kendala yang berkaitan dengan pemakaian bahasa Indonesia. Mereka harus beradaptasi di Ibu Kota karena sebagian besar warga tidak paham dengan bahasa Jawa yang mereka pakai sehari-hari.
Dalam alurnya, salah satu anggota Srimulat yang bernama Gepeng jatuh cinta saat bertemu anak Babe Makmur, pemilik kontrakan tempat singgah anggota Srimulat.
Babe meremehkan pekerjaan Gepeng sebagai pelawak. Gepeng pun bersikeras mencari cara untuk meyakinkannya bahwa profesi yang dilakukan tidak serendah yang dibayangkan.
2. Cara beli 1 tiket gratis 1 tiket film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' melalui TIX ID
Kini Mama bisa mendapatkan tiket film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' dengan membeli 1 tiket gratis 1 tiket. Periode pembelian ini berlaku mulai dari 23 April sampai 24 Mei 2022. Berikut tata cara pembeliannya:
Cara penggunaan Promo Tix ID Buy 1 Get 1:
- Buka aplikasi TIX ID, pilih film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' lalu pilih lokasi dan jam tayang yang Anda inginkan.
- Pilih minimal 2 (dua) tempat duduk favorit Anda.
- DISKON seharga 1 (satu) tiket akan muncul pada halaman Ringkasan Order.
- Jika tidak ada keterangan DISKON pada halaman Ringkasan Order, berarti kuota promo sudah habis dan atau waktu promo telah selesai.
- Periksa kembali detail pesanan yang ada di halaman Ringkasan Order sebelum melanjutkan pembayaran.
Perlu diingat pula syarat dan ketentuan yang berlaku, yakni:
- Berlaku untuk transaksi pembelian 2 tiket 'Srimulat: Hil yang Mustahal' di seluruh bioskop di Indonesia.
- Kuota voucher terbatas setiap harinya. Jika tidak mendapatkan voucher, maka kuota harian telah habis.
3. Film ‘Srimulat: Hil yang Mustahal’ diperankan oleh aktris dan aktor berbakat
Tokoh yang berperan dalam film ‘Srimulat: Hil yang Mustahal’ ini diperankan oleh sejumlah aktor dan aktris yang berbakat.
Mereka mampu memerankan karakter anggota Srimulat dengan sangat mirip, bahkan Bio One yang memerankan Gepeng rela menurunkan berat badan demi mirip dengan karakter asli Gepeng.
Berikut ini deretan nama artis berikut perannya dalam film ‘Srimulat: Hil yang Mustahal', antara lain:
- Bio One sebagai Gepeng
- Dimas Anggara sebagai Timbul
- Elang El Gibran sebagai Basuki
- Erika Carlina sebagai Djudjuk
- Erick Estrada sebagai Tessy
- Ibnu Jamil sebagai Tarzan
- Indah Permatasari sebagai Royani
- Morgan Oey sebagai Paul
- Naimma Aljufri sebagai Anna
- Rano Karno sebagai Babe Makmur
- Rukman Rosadi sebagai Teguh
- Teuku Rifnu Wikana sebagai Asmuni
- Zulfa Maharani sebagai Nunung, dan yang lainnya.
Setelah melihat sinopsis dan para pemerannya, tertarik untuk menonton filmnya nggak nih? Yuk, segera beli tiketnya karena ada promo beli 1 gratis 1 tiket melalui TIX ID. Jangan sampai kehabisan, ya!
Baca juga:
- Beli Tiket Film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' Bisa Dapat Voucher Kopi
- Harga Tiket Nonton Film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' Hanya Rp 10 Ribu
- Srimulat Manggung Keliling Kota, Ini Lokasi dan Jadwalnya