Papa Bisa Lebih Awet Muda Dibanding Mama, Kenapa Begitu?
Sebuah penelitian mengatakan bahwa para Papa bisa lebih awet muda dibanding Mama
18 Februari 2019
Freepik
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mama pasti ingin awet muda. Siapa pula yang tidak mau. Tapi nyatanya, sebuah penelitian memberikan fakta yang mungkin membuat Mama kecewa. Karena Papa yang sayang keluarga bisa terlihat lebih muda dibanding Mama.
Sebuah penelitian dari University of California Riverside and Sewaane, Amerika Serikat meneliti menggunakan meta analisis di 3 sektor kepada 18.000 orang, yaitu para Papa dan Mama. Penelitian ini memperhatikan aspek kebahagiaan, kestabilan, kepuasan diri, stress dan depresi.
Dari sana terlihat fakta bahwa Papa yang sayang keluarga bisa terlihat lebih muda dibanding Mama yang juga sayang keluarga.
Yuk kita cari tahu kenapa bisa begitu dari penjelasan Popmama.com berikut ini Ma.
1. Papa lebih senang bermain bersama anak
Salah satu hasil dari penelitian ini menyebutkan bahwa para Papa lebih banyak menghabiskan waktu bersama anak dengan bermain. Sehingga momen yang tercipta adalah momen membahagiakan.
Hal ini diaminkan oleh salah satu penelitinya yaitu Katherine Nelson-Coffey. Menurutnya, para Papa lebih sering menghabiskan waktu menyenangkan saat bersama anak-anaknya.
2. Papa tidak setiap saat menghabiskan waktu bersama anak
Kebahagiaan ini berasal waktu yang telah dilesati tanpa kehadiran anak. Tentunya para Papa harus menghabiskan waktu di luar untuk bekerja. Maka dari itu, saat memiliki waktu bersama anak, mereka akan bahagia.
Dari rasa bahagia inilah, aspek positif lainnya muncul. Sehingga, salah satunya, membuat para Papa terlihat awet muda.
Baca juga: