Aurel Jalani Puasa Mutih Jelang Menikah, Anang Minta Doanya
Dikatakan puasa mutih bisa bikin "manglingi"
29 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Puasa mutih sering dijalani oleh mereka yang hendak menikah. Aurel juga sedang melakukannya, dan reaksi yang diungkap Papanya pun menarik.
Minggu depan, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah direncanakan akan menggelar pernikahan. Jelang pernikahannya, Aurel menjalani puasa yang biasa dilakukan para pengantin Jawa yaitu puasa mutih.
Seperti apa itu puasa mutih dan bagaimana reaksi Anang Hermansyah saat mendapati anaknya sedang menjalani hal tersebut?
Popmama.com akan merangkumkan seperti apa itu puasa mutih dan kenapa Anang Hermansyah meragukan anaknya.
1. Pengertian puasa mutih
Puasa mutih adalah puasa dalam ilmu Kejawen. Tradisi dari masyarakat Jawa Kuno. Biasanya, ini dilakukan untuk keberhasilan hajat dan lainnya.
Untuk pernikahan, dipercaya puasa ini bisa membuat pengantin terlihat berbeda atau manglingi. Lamanya puasa bisa berlangsung dari seminggu hingga 40 hari.
Namun Aurel menjalaninya selama 1 minggu saja yaitu tepatnya sampai tanggal 2 April 2021.
Editors' Pick
2. Manfaat puasa mutih
Menurut para pakar kesehatan, puasa mutih memang memiliki beberapa manfaat bagi tubuh. Beberapa di antaranya adalah membersihkan racun dalam tubuh, mengurangi lemak, mengurangi kadar gula dan garam dalam tubuh.
Sementara dalam perbincangan Aurel dan Anang dalam unggahan Instagram Anang, Aurel mengatakan bahwa puasa mutih yang dijalaninya supaya bisa membuatnya jadi manglingi.
"Supaya pas nikah manglingin, biar cerah, glowing, makannya putih, minumnya air putih," ujar Aurel menjawab pertanyaan Papanya.
3. Makna dari puasa mutih
Anang menambahkan, puasa mutih tak sekadar manglingi saja.
"Biar hatinya putih, mukanya putih, ini beneran, itu simbol, itu budaya," lanjut Anang.
Selain itu, puasa mutih juga dipercaya bisa melatih sensitifitas terhadap energi di sekitar, baik kejiwaan dan kemanusiaan. Jadi, berpengaruh juga dengan sifat yang rendah hati dan peka terhadap sekitar.
4. Makanan yang dikonsumsi selama puasa mutih
Seperti namanya, asupan makanan yang dikonsumsi saat mutih hanyalah yang putih saja. Menurut ajaran kejawen, bahkan yang boleh dimakan hanya nasi putih dan air putih saja.
Namun Aurel mengonsumsi lebih dari itu.
"Makan putih telur, roti putih, dan air putih, juga ga boleh garam dan gula," lanjutnya.
5. Sang Papa minta doa
Melihat keseriusan anaknya dalam menjalankan puasa mutih, Anang pun meminta doa dari para warganet.
"Doain ya guys, supaya mutihnya berhasil, sukses ya kak!" ujar Anang.
Nah, kita doakan semoga puasanya mutihnya berhasil dan Aurel jadi pengantin manglingi di tanggal 3 April 2021 mendatang.
Baca juga:
- 8 Potret Rumah Atta Aurel yang akan Ditempati saat Sudah Sah Nanti!
- 6 Potret Artis di Henna Night Aurel Hermansyah, Bak Film Bollywood
- 5 Potret Baju Kembar Ashanty & Aurel dari Lamaran sampai Henna Night