5 Cara Mencuci Helm Sendiri di Rumah, Papa Wajib Tahu!
Bisa jadi kegiatan di akhir pekan, Pa
17 Mei 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Papa yang setiap hari kerja dengan motor pasti selalu mengenakan helm. Tak sadar, tiba-tiba helm sudah bau, sampai-sampai Mama protes.
Salah satu cara termudah membersihkan helm adalah dengan memasukkannya ke jasa cuci helm. Namun untuk Papa yang terlalu malas membawanya ke tempat cuci helm, bisa juga mencucinya sendiri di rumah.
Bisa jadi kegiatan bersama si Kecil juga, Pa. Seperti apa langkahnya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Papa.
1. Melepaskan bagian helm
Sebelum mencuci, siapkan dahulu perlengkapannya seperti sabun, air hangat, sikat, dan wadah. Sabunnya bisa shampoo atau sabun badan saja. Akan lebih baik jika sabunnya khusus untuk helm.
Kemudian, lepaskan beberapa bagian helm seperti padding helm, kaca, dan busa di dalam helm. Setelah itu, barulah cuci helm ini secara terpisah agar setiap sela bersih secara maksimal.
Editors' Pick
2. Direndam terlebih dahulu
Dalam wadah yang cukup besar, siapkan air panas namun jangan mendidih. Kemudian rendam busa dan padding helm. Tujuannya, agar kotoran yang menempel bisa lepas dengan lebih mudah.
Akan lebih baik jika air panasnya dicampur sedikit sabun sehingga bisa menyerap lebih baik.
Cukup rendam 10 menit saja sebelum kemudian mencucinya dengan sabun.
3. Cuci dengan maksimal
Setelah direndam, mulailah untuk mencucinya. Untuk bagian yang sepenuhnya busa, maka bisa mulai dikucek sambil direndam. Jika ada noda yang membandel, bisa disikat dengan sikat gigi yang lembut agar tidak merusak bahan.
Untuk padding, bisa diremas-remas saja sampai bersih. Hindari meremas terlalu kencang karena bisa merusak bentuk aslinya.
4. Bilas dan jemur
Setelah selesai mencuci, saatnya membilas dengan air bersih. Jika sabun yang digunakan cukup banyak, maka harus dipastikan sudah bersih dari sisa sabun.
Jika sabun masih banyak, maka bisa membuat kulit wajah dan rambut jadi gatal saat memakai helm nantinya. Kamu bisa mencucinya dengan air mengalir atau membilas di ember dan mengganti airnya secara berkala.
Kini saat menjemur. Jemurlah busa dan padding helm di tempat terbuka yang terkena sinar matahari langsung dan angin. Jika tidak ada matahari, maka bisa gunakan hair dryer namun tentu butuh waktu yang lama.
Usahakan mengeringkan padding helm sampai benar-benar kering agar tidak bau apek dan berjamur.
5. Bersihkan bagian luar helm
Meski tidak kena keringat secara langsung, namun bagian luar helm atau batok helm juga perlu dibersihkan karena banyak debu yang menempel. Kamu bisa menggunakan lap microfiber dan sikat super lembut untuk menjangkau selipan yang kecil.
Gunakan krim khusus helm untuk menjaga kilaunya. Pastikan lap dan sikat bebas dari debu agar helm tidak tergores.
Jangan lupa untuk membersihkan bagian kaca helm agar tidak ada bercak kotor yang tertinggal.
Setelah semua kering dan bersih, jangan lupa untuk memasang kembali semua bagian helm. Voila, helm baru yang bersih pun bisa kembali digunakan!
Baca juga:
- Tips Memilih Helm Motor Anak Untuk Keselamatan di Jalan Raya
- 7 Harga Outfit Rafathar yang Mahal, Helm Berkuda Rp 4 Jutaan
- Aturan Khusus Pesepeda, Kemenhub Ungkap Alasan Pakai Helm Tak Wajib