Ini Logo Hari Pahlawan 2023, Cara Unduh & Bagaimana Menggunakannya
Logo Hari Pahlawan 2023 bisa digunakan untuk momen di 10 November
9 November 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di tanggal 10 November 2023, Indonesia memeringati Hari Pahlawan ke-78. Nah, Kementerian Sosial telah merilis tema dan logo Hari Pahlawan 2023.
Hari ini diperingati untuk mengenang jasa para pejuang yang telah mengusir penjajah dan memberikan kemerdekaan pada warga Indonesia. Kenapa tanggal 10 November? Karena di tanggal tersebut merupakan puncak dari perjuangan Indonesia untuk merebut kemerdekaan yaitu saat pertempuran di Surabaya.
Untuk memeringatinya, Kemensos telah membuat tema beserta logonya. Seperti apa detailnya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama.
1. link unduh logo Hari Pahlawan 2023
Untuk digunakan sebagai identitas visual peringatan Hari Pahlawan ke-78 pada 10 November 2023 nanti, Kemensos merilis beberapa link untuk mengunduh logo.
Ada beberapa jenis file yang tersedia. Ini dia daftarnya:
Link untuk logo JPG
Link untuk logo PNG
Link untuk logo PDF
Editors' Pick
2. Pedoman penggunaan logo Hari Pahlawan 2023
Dibuat dengan konsistensi yang tepat, orientasi, warna dan komposisi dari logo ini telah dipertimbangkan dengan matang. Oleh karena itu, ada beberapa larangan bagi para penggunanya.
Inilah pedoman larangan penggunaan logo Hari Pahlawan ke-78 tahun 2023 berdasarkan Pedoman Identitas Visual Hari Pahlawan 2023 Kemensos:
- Dilarang mengubah proporsi logo
- Dilarang mengubah rotasi logo
- Dilarang mengubah perspektif logo
- Dilarang menambahkan efek bayangan pada logo
- Dilarang mengubah warna diluar palet
- Dilarang mengubah komposisi logo
- Dilarang mengubah warna logo menjadi gradasi
- Dilarang mengubah jenis huruf pada logo