Sehat! Ini 5 Manfaat Berkeringat bagi Tubuh
Bisa menjaga sistem imun tubuh dan membantu mengeluarkan racun
21 Desember 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak cara untuk membuat tubuh lebih sehat, salah satunya dengan berkeringat. Popmama.com punya 5 manfaat berkeringat untuk tubuh.
Saat berolahraga, tentu tubuh berkeringat. Selain olahraga, kamu bisa juga bersauna untuk memicu keluarnya keringat.
Selain bisa membersihkan bakteri di kulit, berkeringat punya banyak manfaat yang baik untuk tubuh.
Lalu, apa saja manfaatnya? Yuk cari tahu!
1. Mengurangi timbal di dalam tubuh
Tak sadar, seseorang bisa saja keracunan timbal karena terlalu banyak endapan timbal di dalam tubuh. Biasanya, timbal ditemukan di mainan anak-anak, makanan kaleng, tanah, debu pada peralatan rumah tangga, dan keramik.
Efeknya, seseorang bisa mengalami penyakit seperti tremor, gangguan sistem saraf, kerusakan otak, bahkan gagal ginjal.
Sebuah studi dalam jurnal Environmental Science and Pollution Research menunjukkan bahwa kadar logam berat paling rendah dimiliki oleh mereka yang olahraga secara teratur.
Meski logam berat atau timbal bisa keluar melalui urin, namun akan lebih tinggi konsentrasinya jika keluar dari keringat.
Editors' Pick
2. Membantu menjaga kesehatan jantung
Saat berolahraga dan berkeringat, sudah tentu jantung bekerja lebih banyak. Namun siapa sangka bahwa saat tubuh berkeringat saja bisa memompa jantung dengan lebih baik.
Saat tubuh berkeringat, ia perlu mendinginkan dirinya sendiri. Di sinilah jantung akan memompa seperti saat tubuh melakukan gerakan kardio.
Sebuah penelitian dalam JAMA Internal Medicine menemukan bahwa orang yang sering berkeringat di sauna lebih kecil kemungkinannya terkena penyakit fatal. Setidaknya selama mereka dalam masa penelitian tersebut.
Berkeringat meski tak berolahraga bisa mengurangi risiko masalah kesehatan kardiovaskular. Jadi, rajin berkeringat, ya!