Bikin Nyaman, Ini 5 Manfaat Tidur Menggunakan Guling
Bisa untuk memperbaiki postur tubuh, Ma
10 Juni 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Guling adalah salah satu benda yang banyak digunakan saat tidur. Sebenarnya, apa saja, ya, manfaat tidur menggunakan guling?
Banyak orang merasa kurang lengkap tidurnya jika belum menggunakan guling. Ada juga yang malah sampai tidak bisa tidur kalau tidak memeluk guling.
Selain untuk kenyamanan, Popmama.com akan merangkumkan apa saja manfaat menggunakan guling saat tidur.
1. Mengurangi masalah GERD
Gastroesophageal reflux disease (GERD) sering juga dikenal dengan asam lambung. Beberapa pemicu asam lambung jadi naik adalah saat kamu tidur dengan kepala yang lebih rendah dari perut, atau miring ke kanan.
Ini dikarenakan, di posisi-posisi tersebut, gejala GERD bisa dengan lebih mudah muncul. Maka dari itu, tidur menghadap ke kiri sambil memeluk guling bisa lebih nyaman bagi penderita GERD.
Editors' Pick
2. Mengurangi dengkuran
Apakah pasanganmu sering tidur mendengkur? Mungkin bisa berikan guling.
Seseorang lebih mungkin mendengkur saat tidur telentang. Mendengkur sendiri disebabkan oleh tonsil yang jatuh ke belakang saat tubuh berada di posisi datar sehingga menutupi jalan nafas.
Tidur menyamping sambil memeluk guling bisa membuat jalur udara di kerongkongan bebas hambatan. Efeknya, dengkuran bisa lebih diminimalisir.