Atta Halilintar dikenal dengan kacamata hitam dan bandananya. Popmama.com punya beberapa potret dirinya sebelum tampil dengan bandana.
Selebgram Atta Halilintar terkenal dengan kontennya yang lucu dan menarik. Sudah terkenal sedari muda, kini Atta melangkahkan diri ke jenjang kehidupan selanjutnya yaitu menikah dengan anak pertama Anang Krisdayanti, Aurel Hermansyah.
Sedikit mengingat masa-masa Atta sebelum seperti sekarang, ternyata dulu ia belum suka mengenakan bandana.
Pria berumur 26 tahun ini juga senang mengganti warna rambut.
Ingin tahu seperti apa penampilannya tanpa ikat kepala? Yuk cari tahu bersama!
1. Memamerkan dahi dengan menarik rambut ke belakang
instagram.com/@attahalilintar
Atta adalah anak pertama dari pasangan Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Farik. Ia merupakan kakak dari 10 adiknya.
Dalam foto di atas, terlihat penampilannya yang berambut hitam dengan menariknya ke belakang. Terlihat keren dengan paduan kacamata hitamnya.
2. Tampil dengan rambut ungu
instagram.com/@attahalilintar
Atta memang senang mewarnai rambutnya. Terlihat seperti pada postingan saat ia mengucapkan ulang tahun adik perempuan pertamanya.
Ia tampil matching dengan hijab yang dikenakan oleh Sohwa. Tak lupa kacamata hitam untuk menyempurnakan gayanya.
3. Spike dengan rambut berwarna tembaga saat Ibadah Umroh
instagram.com/@attahalilintar
Atta memang terbiasa dengan rambut yang agak panjang namun tidak sampai gondrong. Kala dirinya mengunjungi Tanah Suci Makkah, terlihat ia dengan ihram dan rambut yang spike.
Tak hanya spike, namun juga dicat dengan warna tembaga terang. Tapi terlihat cocok saja, ya?
4. Rambut berwarna mint pun pernah!
instagram.com/@attahalilintar
Youtuber yang pernah menjadi pemilik subscriber terbanyak di Asia Tenggara ini pernah mewarnai rambutnya dengan warna mint atau tosca.
Ia melengkapi gayanya dengan kacamata yang berwarna oranye. Meriah, ya.
Editors' Pick
5. Kadang juga pakai topi
instagram.com/@attahalilintar
Sebelum sering menggunakan bandana, ia sering terlihat memakai topi. Salah satunya ada di foto ini. Ia terlihat mengenakan topi snapback dari brandnya sendiri yaitu AHHA.
6. Rambut highlighted jadi gaya khasnya
instagram.com/@attahalilintar
Meski sering diwarnai, ia tidak sepenuhnya mewarnai seluruh rambut. Ia memilih menggunakan gaya highlight sehingga masih terlihat sedikit warna hitam dari rambut yang telah di catnya.
Kala mengecat rambut, ia pernah berkisah bahwa memang prosesnya cukup pedih namun hasilnya memuaskan.
7. Messy hair
instagram.com/@attahalilintar
Kali ini ia tampil dengan potongan rambut cukup pendek dibanding gaya rambut biasanya. Seperti biasa, ia juga mewarnai rambutnya dengan gaya highlight.
Yang membedakan, jika biasanya ia membelah miring rambutnya, kali ini dibiarkan menjadi messy style. Tentunya, tambahan kacamata jangan sampai lupa.
8. Tampil rapi dan dewasa dengan rambut hitam
instagram.com/@attahalilintar
Suatu kali Atta tampil gaya keren seperti ini. Ia mengenakan jaket kulit dan rambutnya disisir rapi ke samping. Sementara itu, kacamata menjadi pembingkai wajah yang mendukung penampilannya.
9. Pernah juga mengenakan wig
instagram.com/@attahalilintar
Demi kepentingan syuting film, Atta berani tampil beda. Ia mengenakan wig dengan rambut berwarna hitam dan ikal.
Meski begitu, bagian depannya dibuat wavy untuk menyamarkan area dahi.
10. Poni miring keren juga
instagram.com/@attahalilintar
Dalam foto yang diunggahnya di Instagram, ia tampil dengan rambut yang berponi miring.
Pas foto ini memang dibuat untuk keperluan menikah, sehingga ia tak bisa mengenakan bandana.
Nah, itulah gaya Atta Halilintar tanpa bandana. Bagaimana menurut Mama?