Sebagai Mama, Andien Merasa Perlu Me Time Setiap Hari
Tidak keluar rumah, hanya menyediakan waktu sebelum anak-anak bangun
20 Oktober 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapapun kamu, saat menjadi Mama, semua rasanya sama. Begitu juga yang dialami Andien. Ia perlu memiliki me time setiap hari.
Saat menjadi seorang Mama, tentu banyak sekali hal yang harus dilakukan, terutama yang berhubungan dengan anak. Kadang, Mama pun tidak ingat untuk mengurus dan mencintai diri sendiri.
Itulah pentingnya untuk memiliki me time. Waktu yang sejenak tersebut bisa dijadikan momen untuk bertemu dengan diri sendiri dan mengisi ulang semangat untuk mengasuh buah hati.
Andien pun rutin melakukan me time setiap hari. Seperti apa kegiatannya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama.
1. Pentingnya me time menurut Andien
Sama seperti Mama semua, Andien juga merasa me time sangatlah penting untuk dirinya sendiri. Apalagi Mama Andien memiliki dua buah hati laki-laki yang sedang aktif-aktifnya.
"Punya me time dikala punya dua anak cowok yang lagi heboh-hebohnya itu sebenarnya sesuatu yang luxurious banget ya," ujarnya kepada Popmama.com.
Meski begitu, ia tetap memaksakan diri untuk tetap memiliki me time secara rutin setiap harinya.
"Aku merasa perlu memiliki me time itu," lanjutnya.
Lalu, seperti apa me time yang dijalaninya?
Editors' Pick
2. Bangun lebih pagi sebelum anak-anak
Kalau bayangan Mama me time berarti pergi keluar sendiri melakukan hal yang disuka, maka tidak dengan Andien. Penyanyi "Belahan Jantungku" ini memilih me time di rumah saja.
"Me time aku selalu pagi hari, di saat anak-anak belum bangun," ujarnya.
Mama pasti tahu, rasa tenang yang tercipta di rumah saat pagi hari, sebelum anak-anak bangun. Ternyata, momen ini dipilih Andien untuk menjalankan me time agar ia bisa lebih mencintai dirinya sendiri.