Urutan Membersihkan Gigi yang Tepat Menurut Dokter Gigi
Tak cukup hanya sikat gigi saja, Ma
14 Mei 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain meningkatkan imun, menjaga kesehatan mulut juga sangat penting di masa pandemi seperti ini. Popmama.com punya langkah-langkah membersihkan gigi menurut ahlinya.
Selama ini, semua sibuk menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah sakit. Padahal, yang tak kalah penting adalah menjaga kesehatan mulut karena jika mulut dan gigi bermasalah, maka penyakit jadi lebih mudah masuk.
Menurut dokter gigi Anggi Pratiwi yang berbagi di Edukasi Virtual Listerine: Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut di Masa Pandemi, ada tahapan lengkap menjaga kesehatan dan kebersihan gigi. Tak cukup jika hanya sikat gigi saja.
1. Sikat gigi selama 3 menit
Sikat gigi memang penting. Namun apakah selama ini caranya sudah tepat?
Menurut drg Anggi, sikat gigi idealnya berdurasi 3 menit.
"Sikat gigi idealnya dilakukan selama 3 menit dan caranya adalah dengan menggosokkan dari arah gusi ke bawah. Untuk geraham, bisa dilakukan dengan gerakan memutar," tuturnya.
Kemudian, dirinya juga berbagi tip mengenai kebersihan sikat gigi karena sangat berpengaruh pada kesehatan gigi.
"Usahakan untuk memilih sikat gigi yang bulu lembut," lanjutnya.
Jika menyimpan di kamar mandi, berikan pelindung sikat agar kuman dan bakteri tidak mudah menempel. Ganti sikat jika sudah tidak bersih atau bulunya sudah tidak berarah.
"Biasanya mengganti sikat gigi setiap 3 bulan sekali".
Editors' Pick
2. Bersihkan lidah
Nyatanya, sikat gigi hanya bisa membersihkan 30%-53% plak di mulut. Setelah sikat gigi, plak masih menempel di tepian gusi, dan selipan antar gigi. Lidah juga bisa menyimpan bakteri dan kotoran sehingga memudahkan mulut bau dan kotor.
"Membersihkan lidah setelah sikat gigi juga penting, bisa dilakukan dengan menggunakan sikat gigi atau alat pembersih lidah," ujar drg Anggi.
Saat ini, banyak kepala sikat gigi yang dilengkapi kontur tepat untuk menyikat lidah. Jadi tak perlu lagi membeli alat sikat lidah.
Sedangkan untuk caranya adalah, bisa menyikatnya dengan lembut namun merata. Jangan terlalu keras karena bisa melukai lidah.