Apa Penyebab Pasangan Gancet? Ketahui Penjelasan Ilmiahnya
Jangan salah kira ya, Ma
14 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beberapa kali beredar video viral di mana ada pasangan gancet ketika melakukan hubungan badan. Laki-laki tidak memisahkan tubuhnya dari sang perempuan. Ini sungguh heboh dan memalukan.
Namun pada kondisi kesehatan tertentu, kejadian pasangan gancet ternyata memang bisa terjadi. Jangan dihina, orang yang mengalaminya ternyata benar-benar membutuhkan pertolongan cepat.
Berikut Popmama.com telah merangkum informasinya tentang penyebab gancet untuk kamu ketahui.
Editors' Pick
1. Apa itu pasangan gancet?
Pasangan gancet adalah kondisi penis tidak bisa keluar dari vagina pada saat bersenggama. Fenomena ini sering dikaitkan dengan ketulah jika seseorang berhubungan badan padahal mereka bukan pasangan sah.
Sebenarnya, dalam dunia medis ada istilah Penis Captivus yang masuk sebagai salah satu bentuk dari Vaginismus. Kamu perlu mengetahui penjelasan ilmiahnya lebih lanjut.
2. Otot vagina mengencang hingga penis tidak bisa dicopot saat penetrasi
Vaginismus adalah gangguan pada vagina perempuan, di mana otot di sekitar vagina mengencang dengan sendirinya saat mengalami penetrasi seksual. Vaginismus tidak memengaruhi gairah seksual seseorang, namun dapat menghambat ketika melakukan hubungan badan.
Seorang perempuan yang mengalami vaginismus akan kesulitan mengontrol area vaginanya.
Hal ini juga bisa terjadi pada anus, di mana pasangan sejenis melakukan hubungan melalui lubang belakang dan ini dianggap tidak wajar.
Sementara Penis captivus adalah kejadian langka dalam hubungan seks ketika otot vagina menjepit penis jauh lebih kuat ketimbang biasanya, sehingga penis tidak bisa lepas atau ditarik keluar dari vagina. Masalah kesehatan ini sudah dimuat di British Medical Journal sejak tahun 1979.
Kasus paling awal yang pernah terdokumentasi dalam jurnal kesehatan terjadi pada tahun 1947.