Walau Sampai Lecet, 7 Artis Ini Tetap Berjuang Menyusui Anaknya
Harus ditiru perjuangan para artis ini saat menyusui anaknya
6 Agustus 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah berhasil melahirkan si Kecil dengan selamat pasti sebagai seorang Mama ingin sekali bisa memberikan ASI eksklusif setidaknya 6 bulan.
Apalagi setiap perempuan memiliki alasan tersendiri saat memiliki keinginan memberikan ASI eksklusif, salah satunya ingin yang terbaik untuk si Kecil.
Sama seperti orangtua pada umumnya yang ingin menyusui secara eksklusif selama 6 bulan, tanpa susu formula. Berikut rangkuman dari Popmama.com mengenai beberapa nama artis yang juga berjuang selama proses menyusui.
1. Atiqah Hasiholan
Setelah melahirkan putri pertamanya yang bernama Salma Jihane Putri Dewanto, Atiqah Hasiholan seolah lebih memandang payudaranya sendiri.
Potret bonding antara Atiqah yang sedang menyusui Salma ini mengubah persepsi dirinya terhadap payudara. Atiqah menyindir sekelompok orang yang selalu memandang payudara sebagai 'kelakar seksual' terlebih sebagai 'komoditi'.
“Setelah menjadi Ibu dan menyusui Salma. Banyak cara pandang saya yang berubah. Salah satunya adalah pandangan saya terhadap payudara. Menjadi sedih mengingat betapa banyak orang yang memandang payudara sebagai 'kelakar seksual' terlebih sebagai 'komoditi'. Saya yakin Tuhan menciptakan payudara sebagai alat untuk menggerakan roda kehidupan, dengan fungsinya membekali yang terbaik untuk kehidupan,” tulis Atiqah Hasiholan di salah satu caption foto Instagram pribadinya.
2. Andien
Mama muda yang satu ini sekarang banyak sekali mengisi seminar-seminar seputar parenting nih, Ma.
Semenjak kehadiran putra pertamanya bernama Anaku Askara Biru atau yang sering dipanggil Kawa, Andien banyak fokus membagikan pengalaman dirinya menjadi seorang Mama muda.
Banyak hal yang di bagikan Andien tentang dunia Si Kecil, mulai dari 1000 hari pertama kehidupan anak, menu-menu MPASI hingga hal lainnya.
Andien sendiri termasuk salah satu artis yang menerapkan pemberian ASI eksklusif ke Kawa, seperti aktivitas menyusui yang diunggah dirinya di Instagram.
“Iya, saya tergila-gila dengan breastfeeding. Nggak pernah sebelumnya merasakan bonding dengan manusia lain seerat ini. Saat kulit bersentuhan, mata bertatapan, jemari kecilnya yang bermain, serta detak jantung saya yang menjadi penenang baginya. Pagi, siang, malam... Saya jatuh cinta,” begitu ungkapan perasaan Andien yang begitu memaknai proses menyusui.
Editors' Pick
3. Celine Evangelista
“Awalnya banyak banget tantangan, tetapi aku teguh untuk terus menyusui karena mau memberikan yang terbaik buat anak-anakku. Air susu sedikit pun tidak akan menjadi halangan dan bukan menjadi alasan apapun untuk ASIX. Ini yang dinamakan perjuangan seorang ibu tiada henti. Hamil 9 bulan, menyusui minimal 6 bulan, merawat dan menjaga seumur hidup,” tulisnya di salah satu foto saat Celine sedang menyusui.
Bagi Celine Evangelista, menyusui bukanlah sebuah “pilihan” namun suatu “keharusan”. Dengan tegas dirinya mengatakan kalau menyusui adalah tanggung jawab untuk seorang Mama.
Keinginan Celine Evangelista untuk tetap menyusui bahkan tidak menghiraukan lecet hingga sakit saat proses ini terjadi. Istri dari Stefan William ini seolah ingin memberikan asupan terbaik untuk buah hatinya.
"Sakit, berdarah, lecet, stres karena susu awalnya sedikit tetapi sama sekali aku tidak mau cari alasan apapun. Aku harus tetep berjuang kasih yang terbaik, Nggak mau kasih sufor sama sekali! Biarpun sakit bangeet, tetapi aku bahagia karena berhasil memberikan yang terbaik sekali dalam hidup anakku dan tidak akan terulang lagi. Dan aku tidak mau menyesal nanti," tambah Celine dengan sangat tegas.
Perjuangan Celine Evangelista begitu luar biasa ya, Ma.
4. Tya Ariestya
Tya Ariestya pernah berbagi cerita di salah satu foto Instagram kalau semangat Kanaka untuk menyusui sedang menurun. Putra pertamanya ini keliatan bosan dengan posisi menyusui yang biasanya dilakukan, jadi agak rewel tiap kali menyusui dengan posisi standar. Saat menggunakan posisi Madonna, Kanaka mengamuk jadi harus menyusui sambil tiduran menyamping.
Namun, perjuangan Tya Ariestya untuk tetap menyusui Kanaka tidak berhenti begitu saja. Tya berusaha belajar di salah satu rumah sakit di Jakarta untuk mempelajari berbagai teknik menyusui.
“Jadi yang namanya nyusuin itu emang benar-benar butuh usaha dan kerja keras, banyak usaha yang harus diperjuangin dari mulai mengusahakan ASI tetap banyak, sampai gimana cara yang tepat buat neneninnya,” tulis Tya Ariestya di salah satu foto Instagram pribadinya.
5. Titi Kamal
Seperti yang Mama ketahui nih kalau menyusui itu tidak hanya memberikan ASI eksklusif, melainkan perlu terjalin ikatan antara ibu dan anak.
Di salah satu foto yang diungguh Titi Kamal, dirinya tampak tidak menggunakan apapun di wajahnya. Terlihat jelas jerawat dan kantong mata akibat kebanyakan bangun di malam hari.
“Semangat, semangat juga untuk ibu-ibu lainnya. Yang penting anak kita sehat terus, amin ya Rabbal alamin,” begitu tulisan Titi Kamal di salah satu foto dirinya tanpa riasan wajah. Tulisannya ini seolah membangkitkan semangat untuk orangtua lain agar tetap memberikan ASI eksklusif setidaknya 6 bulan.
6. Sandra Dewi
Di awal-awal memiliki anak, Sandra Dewi mengaku sering kurang tidur karena harus menyusui putra pertamanya. Sebagai orangtua baru pasti ada beragam perubahan baik fisik dan mental saat mengurus Si Kecil, begitu pun dengan apa yang dirasakan Sandra Dewi. Cerita ini sempat dibagikan di sosial media milik pribadinya.
Sandra Dewi harus menyusui Raphael Moeis setiap dua jam sekali, meskipun harus siap sedia dirinya mengaku sangat bahagia terhadap setiap proses yang harus dilalui ini.
Wah senang ya, melihat perjuangan para artis yang masih rela mengurus anaknya meskipun disibukkan dengan banyak pekerjaan.
7. Acha Septriasa
Acha Septriasa yang kini tinggal di Australia juga berjuang sekali untuk mencukupi kebaikan ASI eksklusif anak pertamanya.
“Yang dilakukan Vicky setiap pagi, make sure air susu aku lancar bat Bridgia. Bubur kacang hijau, buah dan jus sudah tersedia dari jam 8 pagi di meja makan, couldn’t ask for more thank you,” ungkap rasa terima kasih Acha terhadap suaminya karena sudah mendukung dalam menjalani proses menyusui.
Kehangatan keluarga yang satu ini, benar-benar bisa dijadikan contoh nih.