Eksklusif: Lewat Kita Juara, Zivanna Letisha Ingin Semua Orang Jadi Pemenang
Lewat Kita Juara, Zivanna Letisha Siregar memberikan banyak ilmu baru dan membantu proses pengembangan diri orang lain
1 Agustus 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Puteri Indonesia 2008 Zivanna Letisha Siregar termasuk salah satu perempuan luar biasa karena mampu mengaplikasikan kemampuannya untuk membantu orang lain.
Dengan kemampuannya, Zivanna mampu mengembangkan bakat orang lain dengan memberikan kelas pengembangan diri.
Sebagai sosok Millennial Mama, Zivanna dapat menjadi panutan karena bisa hidup lebih bermanfaat untuk orang lain.
Di tengah pandemi Covid-19 saja, Zivanna tetap melakukan pertemuan secara virtual dengan para peserta kelasnya. Para peserta kelas yang diadakan oleh Kita Juara pun cukup beragam karena berasal dari berbagai pulau di Indonesia.
Jika Mama ingin mengetahui beberapa cerita dari Zivanna Letisha terkait Kita Juara, kali ini Popmama.com telah merangkum ceritanya diwawancarai eksklusif disela-sela virtual photoshootMillennial Family of the Month Juli 2020.
Editors' Pick
1. Pandemi Covid-19 tidak melunturkan semangat Zivanna untuk berbagi ilmuĀ
Kita Juara menjadi sebuah wadah pengembangan diri untuk individu yang selalu ingin menjadi lebih baik. Ilmu yang didapatkan oleh masing-masing peserta di kelas tersebut bahkan dapat diaplikasikan ke kehidupan nyata.
Kelas virtual masih tetap berjalan di tengah pandemi Covid-19, bahkan masih banyak yang antusias mendapatkan ilmu baru karena membantu proses pengembangan diri.
"Di situasi sulit seperti ini, sekecil apapun yang bisa kita lakukan dapat menjadi berarti besar untuk orang lain," kata Zivanna.
Menurut pernyataan Zivanna, kelas virtual dan online coaching yang diadakan oleh Kita Juara bisa dari Sabang sampai Merauke. Ada banyak orang yang masih memerlukan pembelajaran terkait komunikasi dan pengembangan diri.
"Pembahasan yang dilakukan di Kita Juara memang cukup beragam, terutama mengenai komunikasi dan skill terkait pengembangan diri yang tentunya sangat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari. Para peserta yang mendapatkan ilmu bahkan dapat menerapkannya di dalam berbagai keadaan karena memang sangat banyak manfaat positif," jelas mama satu anak ini.
2. Bertemu dengan peserta dari berbagai pulau menjadi kebahagiaan tersendiri untuk Zivanna
Ketika diwawancarai oleh Popmama.com secara eksklusif, Zivanna mengaku bahwa dirinya sangat bahagia bisa bertemu dengan para peserta di Kita Juara dari berbagai daerah. Apalagi jika ilmu yang didapat bisa dimanfaat dengan baik dan semaksimal mungkin.
Dari hadirnya Kelas Juara, Zivanna ingin ilmu komunikasi dan skill terkait pengembangan diri yang disimak oleh para peserta kelas berdampak positif.
"Supaya dalam keadaan apapun, mereka akan memiliki kepribadian yang lebih kuat, punya mindset yang lebih bagus dan menjadi orang yang lebih baik tentunya," kata Zivanna.
Dalam hidup memang belajar itu bisa dari mana saja, termasuk dari pengalaman orang lain. Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk belajar dan selalu tumbuh setiap hari sebagai seorang individu.