Kurangi Pekerjaan, Syahrini Belajar Memasak Bersama Chef Profesional
Ada yang sedang belajar memasak seperti Syahrini?
1 Agustus 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pernikahan Syahrini dan Reino Barack telah resmi menikah pada bulan Februari lalu di Masjid Tokyo Camii, Jepang. Pernikahan yang pernah menjadi sorotan publik ini memang cukup mencuri banyak perhatian ya, Ma.
Usai beberapa bulan menikah, Syahrini kembali mencuri perhatian warganet mengenai kehamilan pertamanya. Melalui YouTube channel pribadinya berjudul "Apakah incessss hamil? #Q&A", Syahrini pun menjawab rasa penasaran banyak orang bahkan ia pun menceritakan mengenai kehidupannya pasca menikah.
Umur Syahrini yang bertambah pada tanggal 1 Agustus ini semakin membuatnya dewasa dan ingin fokus mengurus rumah tangga bersama sang Suami.
"Di rumah itu aktivitasnya sekarang memang niat banget pengin cooking class. Jadi ada beberapa chef dari restorannya Pak RB (Reino Barack) sesekali datang kalau lagi kosong schedule-nya, ngajar aku di rumah," ucap Syahrini dengan gaya bicara khasnya.
Syahrini pun mengatakan di dalam vdieo tersebut bahwa dirinya sedang belajar berbagai masakan kesukaan Reino.
Untuk Mama yang sedang belajar memasak seperti Syahrini, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa tipsnya agar semakin pandai dan menguasai dapur.
Disimak informasi ini agar semakin disayang suami yuk, Ma!
1. Mengenal bahan makanan sebelum diolah menjadi menu tertentu
Ma, setiap bahan makanan tentu cara pengolahannya akan berbeda. Perlu sekali mengenal bahan makanan sebelum diolah agar tidak salah dan justru dapat menciptakan cita rasa yang kurang lezat.
Contoh sederhana ketika ingin mengolah sayuran tertentu, maka perlu mengetahui bahwa ada beberapa jenis pengolahan seperti dikukus, ditumis, direbus atau bahkan digoreng. Selain itu, saat memasak sayur perlu dipastikan terlebih dahulu agar semua bahan makanan dimasak dengan matang merata.
Jika ingin memasak sayuran hijau seperti kangkung atau bayam pastikan harus dimasak cepat dengan kondisi api secukupnya. Tujuannya agar bisa matang merata, namun warna hijau dari sayuran masih tetap terjaga dan memicu nafsu makan keluarga termasuk si Kecil.
Editors' Pick
2. Mengetahui kebiasaan buruk yang salah serta berhati-hati saat memasak
Perlu Mama ketahui ketika memasak di dapur perlu tetap berhati-hati agar tidak terjadi insiden. Saat masuk dapur perlu dipastikan agar tidak ada bau gas karena kebocoran gas ini seringkali terjadi.
Lalu ketika sedang memasak menu makanan tertentu, sebaiknya peganglah gagang wajan dengan erat agar masakan tidak tumpah. Bila gagang wajan di rumah tidak bisa menyerap panas dengan baik, maka gunakan lap tertentu untuk meminimalisir berbagai kemungkinan.
Untuk itu, perlu sekali menghindari beberapa kebiasaan buruk ketika sedang memasak di dapur seperti:
- Seringkali memanaskan minyak hingga seisi dapur menjadi penuh asap.
- Memasak banyak bahan makanan hanya menggunakan satu panci saja.
- Menggunakan panci anti lengket karena lapisannya ini dapat mengakibatkan kerusakan hati dan berdampak buruk terhadap kesehatan.
- Membilas daging sebelum memasak untuk menyingkirkan lendir atau kotoran tertentu padahal ini dapat mencemari wastafel dengan berbagai bakteri.
Semoga kebiasaan buruk ini perlu dihindari sejak dini ya, Ma. Apalagi sekarang sudah mulai belajar memasak, sehingga kebiasaan buruk ini bisa segera hilang sebelum semuanya terlambat.
3. Pahami setiap kegunaan bumbu-bumbu dasar di dapur agar tidak tertukar
Setiap bumbu-bumbu di dapur memiliki fungsi sendiri, sehingga tidak bisa asal digunakan sebagai bahan penyedap makanan. Sebagai seorang pemula di dapur, maka sebaiknya Mama perlu belajar mengenai bumbu-bumbu dasar sebelum memasak.
Mulailah dari beberapa bumbu-bumbu dasar yang sering dipakai seperti garam, gula, merica, ketumbar, bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe hingga lengkuas. Untuk seseoang yang jarang memasak di dapur mungkin akan masih merasa kesulitan untuk memahami kegunaan dari berbagai bumbu dapur apalagi ada banyak bentuk, warna dan aroma.
Berlatihnya dengan baik agar bisa semakin mudah membedakan bumbu dapur apalagi ada beberapa bumbu dapur yang terlihat mirip untuk seorang pemula saat belajar memasak seperti gula dengan garam, jahe dengan lengkuas serta merica dengan ketumbar.
Untuk meminimalisir kesalahan di dapur, maka sebaiknya bumbu-bumbu dasar harus bisa dibedakan dengan baik. Demi menciptakan makanan favorit suami dan si Kecil harus mulai berlatih membedakan berbagai bumbu dapur nih, Ma!
4. Pergunakan bantuan resep saat sedang belajar memasak menu tertentu
Sebagai seorang pemula yang sedang belajar memasak di dapur tentu masih seringkali bingung dalam mengolah bahan makanan dengan berbagai racikan bumbu. Maka dari itu, sebaiknya tetaplah membaca resep untuk memastikan setiap langkah yang dilakukan benar-benar tepat.
Mama juga bisa membaca resep dengan seksama terlebih dahulu sebelum memasak. Jika ini termasuk menu makanan yang perdana diolah di dapur dan termasuk menu favorit keluarga secara turun-temurun, maka sebaiknya mintalah bantuan anggota keluarga lain untuk membuatkan resepnya.
Bila ada langkah yang sulit, usahakan untuk tidak banyak mengeluh. Perlu diingat bahwa masalah yang terasa lezat bisa tercipta ketika dimasak dengan sepenuh hati dan cinta.
5. Belajar bersama orang lain yang sudah lebih mahir memasak
Sama seperti Syahrini yang belajar memasak dengan chef profesional, Mama pun bisa belajar bersama orang lain yang lebih mahir di dapur. Jika ada keterbatasan waktu karena harus bekerja dan mengurus anak, sehingga tidak bisa ikut kursus memasak maka mintalah bantuan orang lain.
Ada baiknya untuk meminta bantuan dengan orang-orang yang mahir memasak seperti, orangtua, mertua, sahabat dekat atau kakak. Lalu pilihlah untuk belajar memasak di rumah agar bisa sekaligus mengurus anak.
Semakin dilatih, maka kebiasaan memasak dan mengolah bahan makanan di dapur ini pun akan semakin lebih mudah. Ingat juga untuk menerapkan resep-resep yang sederhana terlebih dahulu ketika sedang belajar memasak ya, Ma!
Itulah beberapa tips yang bisa diterapkan oleh para pemula saat sedang belajar memasak. Semoga informasi ini berguna ya, Ma!
Baca juga:
- Selain Buat Memasak, Ada Fungsi Lain dari Teflon! Cek Caranya Disini
- Sosok Rosano Barack Seorang Konglomerat yang Jadi Mertua Syahrini
- 5 Kata Bijak Syahrini Sebelum Resmi Menikah dengan Reino Barack