Tak Hanya Enak, Ini 11 Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan
Wajib dikonsumsi untuk kesehatan nih, Ma!
5 Februari 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Alpukat termasuk salah satu buah yang cukup disenangi banyak orang apalagi saat diolah sebagai pelengkap dalam salad, es buah atau sandwich.
Alpukat pun dikenal sebagai buah yang kaya akan serat, sehingga mampu berkontribusi dalam menurunkan berat badan hingga mengurangi naiknya gula darah dalam tubuh.
Memang benar bahwa setiap buah, termasuk alpukat yang memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Namun, beberapa orang masih belum mengetahui manfaat lebih yang diberikan oleh alpukat untuk kesehatan. Tidak hanya untuk kesehatan tubuh, alpukat juga bermanfaat untuk kesehatan rambut. Manfaat alpukat bagi kesehatan rambut juga bisa diperoleh dengan menggunakan rangkaian produk perawatan rambut yang tepat dan menutrisi seperti shampo dan kondisioner dari PANTENE Gold Series Smooth and Sleek.
Sampo dan kondisioner PANTENE Gold Series Smooth and Sleek mengandung vitamin B7 yang diperkaya dengan antioksidan dan pro-vitamin. Formula terbaik ini tidak hanya dapat menutrisi rambut dan kulit kepala secara menyeluruh, tetapi juga dapat mengunci nutrisi di setiap helai rambut. Sehingga membantu menjadikan rambut kuat dan sehat. Rambut jadi lembut, nurut, mudah diatur, dan kamu jadi lebih bebas berekspresi dengan gaya rambut yang kamu mau.
Jika ingin mengetahui informasi lebih banyak mengenai manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh usai mengonsumsi buah alpukat, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Semoga bisa memberikan pengetahuan baru yang bermanfaat untuk kesehatan keluarga ya, Ma!
1. Menurunkan tingkat kolesterol di dalam tubuh
Jika Mama sekeluarga sangat ingin hidup sehat serta terhindar dari kolesterol, maka ada baiknya perlu rutin mengonsumsi alpukat sebagai buah pencuci mulut usai makan. Perlu diketahui bahwa alpukat mengandung berbagai macam nutrisi, mulai dari mineral hingga 20 vitamin di dalamnya.
Tak hanya itu, sebuah penelitian mengatakan bahwa buah alpukat yang dikonsumsi dengan rutin menyeimbangkan pola makan tanpa disadari akan menjaga tubuh semakin sehat.
Kadar kolesterol jahat (LDL) akan berkurang serta meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL), sehingga dapat membantu menjaga kesehatan jantung agar terhindar dari penyakit.
2. Mengurangi risiko munculnya kanker
Kanker memang menjadi salah satu penyakit yang berbahaya dan paling mematikan di dunia, sehingga banyak orang berusaha mengantisipasi munculnya sel kanker di dalam tubuh.
Walau belum banyak penelitian yang menguji efek alpukat dalam mengurangi risiko kanker, namu buah alpukat dapat dikonsumsi sebagai salah satu bentuk pencegahan serta menjaga kesehatan secara menyeluruh.
Perlu Mama ketahui bahwa lemak dalam alpukat merupakan asam oleat yang menjadi asam lemak tak jenuh tunggal, sehingga dapat berperan dalam mengurangi peradangan. Tak hanya itu, ekstrak buah alpukat pun tinggi akan antioksidan yang mampu dalam menghambat pertumbuhan sel kanker, mulai dari kanker mulut dan kanker prostat.
3. Menjaga kesehatan jantung menjadi lebih baik
Alpukat yang dikonsumsi secara rutin dipercaya akan meningkatkan kesehatan tubuh. Apalagi jika Mama mengimbanginya dengan rajin mengonsumsi sayur serta diet rendah gula tanpa disadari dapat menjaga sistem metabolisme menjadi lebih baik.
Mungkin jarang juga ada yang mengetahui bahwa alpukat sendiri memiliki kalium cukup tinggi, bahkan sebesar 14 persen lebih tinggi dari pisang.
Berbagai penelitian pun mengatakan ketika mengonsumsi asupan kalium dalam jumlah yang cukup, maka dapat membantu dalam menurunkan tekanan darah sehingga mengurangi serangan jantung, stroke dan gagal ginjal.
4. Mampu memperbaiki sel telur saat sedang menjalani program hamil
Manfaat lain dari mengonsumsi buah alpukat yakni berguna untuk meningkatkan program hamil, sehingga mampu meningkatkan kesuburannya.
WHO dan Harvard School of Public Health juga ikut merekomendasikan dalam mengonsumsi alpukat untuk pasangan suami istri yang sedang menjalani program hamil. Hal ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan dan serat yang tinggi.
Ketika dikonsumsi secara rutin, alpukat bahkan dapat mengurangi risiko terjadinya masalah pada sel telur hingga 70 persen.
Perlu diketahui juga bahwa kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam alpukat mampu mengurangi risiko seseorang mengalami obesitas, hipertensi, resistensi insulin hingga diabetes.
Editors' Pick
5. Mampu ibu hamil tetap sehat selama masa kehamilan
Buah alpukat pun baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil karena mengandung beragam nutri mulai dari protein, lemak sehat, vitamin hingga mineral.
Kandungan folat yang cukup kaya di dalam alpukat pun ketika dikonsumsi oleh ibu hamil dapat membantu memperbaiki sel tubuh selama masa-masa kehamilan.
Jika ibu hamil cukup konsisten dalam mengonsumsi buah alpukat, maka akan memberikan beragam manfaat positif seperti:
- Mencegah terjadinya cacat syaraf pada janin.
- Mengoptimalkan pertumbuhan tulang janin dan mencegah deformitas atau gangguan struktur tulang.
- Meningkatkan kerja usus atau fungsi pencernaan ibu hamil untuk mencegah sembelit.
- Mengurangi keluhan ibu hamil seperti kram dan muntah-muntah akibat morning sickness.
- Mengurangi masalah kehamilan seperti anemia, diabetes, tekanan darah tinggi dan stroke yang berpotensi pada komplikasi.
6. Meningkatkan kesehatan mata menjadi optimal
Memiliki mata yang bagus dan sehat tentu menjadi salah satu keinginan semua orang. Setuju nggak, Ma?
Sebuah studi menjelaskan bahwa saat mengonsumsi alpukat secara rutin, maka kesehatan mata akan terlindungi dengan baik. Risiko terjadinya katarak pun akan berkurang karena alpukat dapat melindungi kesehatan mata dalam jangka panjang.
Kandungan lutein dan zeaxanthin dalam alpukat juga mampu menjaga kesehatan mata dalam mengurangi segala kerusakan lain, seperti mengurangi risiko terjadinya degenerasi makula terkait pertambahan usia.
7. Mampu menyerap nutrisi yang baik untuk tubuh
Alpukat memang dikenal sebagai salah satu buah yang memiliki nilai gizi tinggi. Sebuah penelitian mengatakan bahwa alpukat dapat meningkatkan penyerapan aktioksidan mencapai 2,6 hingga 15 kali lipat.
Tak hanya mampu menyerap nutrisi dengan baik ke dalam tubuh saja, alpukat pun dapat dijadikan sebagai bahan detoks alami. Selain mudah didapat, buah ini ketika dikonsumsi dapat membuang berbagai racun di dalam tubuh.
Mama hanya tinggal mengonsumsi jus alpukat secara rutin, sehingga tubuh menjadi lebih sehat dan bugar karena mampu membuang racun-racun jahat.
8. Mampu menurunkan dan mengatasi stres
Tak hanya kesehatan fisik, namun kesehatan mental pun perlu dijaga dengan baik agar dapat sama-sama seimbang.
Manfaat alpukat yang lainnya yakni dapat membantu mencegah kelebihan kadar homosistein dalam tubuh. Ketika tubuh terlalu banyak homosistein dan tidak diatasi dengan baik, maka Mama pun dapat dengan mudahnya terkena stres bahkan depresi.
Selain itu, alpukat juga memiliki kandungan vitamin B yang mampu melepaskan neutronsmitter untuk mengurangi perasaan cemas yang dapat memicu stres.
9. Mengurangi rasa sakit untuk penderita osteoarthtritis
Buah alpukat juga bisa diekstrak dengan minyak kedelai, sehingga seringkali disebut dengan Avocado Soybean Unsaponifiables (ASU) yang dapat bermanfaat untuk penderita osteoarthtritis atau radang sendi.
Beberapa studi yang meneliti bahwa ASU diyakini mampu memperlambat progresivitas radang sendi bentuk osteoartritis dan mengurangi rasa sakitnya. Tak hanya itu, kinerja ASU juga dapat mencegah kerusakan sel yang melapisi sendi serta membantu regenerasi jaringan ikat sendi.
10. Mampu menurunkan risiko penyakit pada pembuluh darah
Dari sekian banyak manfaat positif yang ada, alpukat pun mampu menurunkan risiko penyakit pada pembuluh darah. Ketika kadar kolesterol yang tidak normal, maka akan ada faktor risiko berbagai penyakit menyerang pembuluh darah.
Perlu diketahui bahwa kandungan vitamin B6 dan asam folat yang terkandung di buah alpukat dapat menjaga kadar homosistein dalam darah.
Ketika dikonsumsi secara rutin, maka nutrisi di dalam alpukat mampu menjaga kadar kolesterol darah semakin seimbang.
11. Membantu dalam menurunkan berat badan
Alpukat memiliki kandungan lemak baik yang tidak jenuh, sehingga dapat dijadikan sebagai pengganti makanan berat. Alpukat yang mudah mengenyangkan pun dapat menurunkan nafsu makan secara drastis.
Namun, usahakan untuk tetap menyeimbangkan asupan lain agar nutrisi di dalam tubuh tetap terpenuhi.
Jika ingin membantu menurunkan berat badan dengan mengonsumsi buah alpukat, maka perlu melakukan beberapa hal seperti:
- Mengonsumsi alpukat sebelum jam makan.
- Usahakan tidak mencampur alpukat dengan gula atau susu. Jika ingin menggunakan bahan pemanis alami, maka pilihlah madu sebagai pelengkap ketika mengonsumsi alpukat.
- Mulailah untuk mengurangi porsi makan secara berlebih dalam berbagai kesempatan.
Itulah beberapa manfaat yang dapat diberikan buah alpukat untuk kesehatan tubuh. Meskipun begitu, usahakanlah untuk tetap mengonsumsi alpukat dengan porsi secukupnya agar tidak terlalu berlebihan.
Mulai mengonsumsi makanan sehat seperti alpukat yuk, Ma!
Baca juga:
- Jangan Takut Gemuk, Ini Segudang Manfaat Makan Alpukat Untuk Ibu Hamil
- 5 Cara Mudah Memilih Alpukat yang Matang
- Kenali Gejala Kolesterol Tinggi dan Cara Penanganannya