6 Rekomendasi Menu Anak Berbahan Kedelai Ini Wajib Dicoba di Rumah
Menu ini wajib dicoba di rumah!
27 Oktober 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masih dalam suasana Hari Pangan Sedunia 2018 dengan tema #ZeroHunger, Mama perlu mengingat kembali kebutuhan nutrisi yang harus diberikan ke si Kecil.
Memberikan variasi makanan yang beragam dan berkualitas tentu akan membantu anak-anak dalam masa tumbuh kembangnya.
Food and Agricultural Organization (FAO) mengajak seluruh keluarga untuk lebih meningkatkan konsumsi makanan berbahan dasar sayuran seperti kacang-kacangan sebagai sumber alternatif protein.
Perlu Mama ketahui kalau soya atau yang lebih dikenal dengan kedelai merupakan bahan pangan yang mampu melengkapi kebutuhan nutrisi anak-anak.
Ini dikarenakan kedelai termasuk bahan pangan yang kaya akan 40% protein, 22% lemak, 25% karbohidrat, 8% serat dan mineral.
"Memperingati Hari Pangan Sedunia, kami ingin mengedukasi pentingnya pemenuhan nutrisi pada anak dan alternatif sumber protein," ucap Arif Mujahidin, Corporate Communication Director Danone Indonesia.
Jika Mama yang ingin mencoba menu olahan berbahan kedelai untuk anak-anak, berikut beberapa rangkuman rekomendasi Popmama.com saat acara 'Mengenal Soya, Alternatif Protein yang Kaya Akan Protein' yang diadakan di kawasan Pasar Minggu (24/10).
Yuk Ma, dicatat resep menunya dan langsung dicoba di rumah ya!
1. Susu Kedelai
Bahan-bahan:
- 1 gelas biji kedelai (gelas 200ml)
- 5 gelas air (1 liter)
- 6 sdm gula pasir (sesuai selera)
- 1-2 sdm garam
- Ikat simpul daun pandan secukupnya
Cara membuat:
- Rendam kedelai semalam kurang lebih 8 jam, lalu cuci bersih kedelai sambil diremas dan dibuang kulit arinya.
- Blender dengan sebagian air sampai halus.
- Saring menggunakan kain tipis bersih, peras sampai kesat.
- Rebus dengan sebagian air, gula, garam dan daun pandan. Aduk sesekali sampai mendidih kemudian angkat.
- Siap disajikan dalam keadaan hangat atau dingin.
2. Soya puding
Bahan-bahan:
- 1 pcs pudding susu
- 110 ml susu soya
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
- 1 sendok tepung maizena
Cara membuat:
- Langkah awal tuang tepung maizena dan puding susu ke dalam panci kering.
- Aduk sampai rata, lalu masukkan susu cair secukupnya. Aduk kembali sampai adonan tidak menggumpal. Kalau adonan sudah halus dan tidak ada yang menggumpal, masukkan sisa susu dan gula.
- Masak adonan di atas api sambil terus duduk sampai adonan mendidih.
- Aduk dan tunggu sampai uapnya menghilang, kemudian masukkan adonan jelly ke dalam gelas, cup atau jar.
- Dinginkan ke dalam lemari es.
- Setelah dingin, berikan topping sesuai selera dan siap disajikan.