8 Fakta Rahmania Astrini yang akan Menjadi Pembuka Konser Coldplay

Perempuan asal Bandung satu ini akan jadi bintang tamu spesial konser Coldplay di Jakarta, lho!

15 November 2023

8 Fakta Rahmania Astrini akan Menjadi Pembuka Konser Coldplay
Instagram.com/rahmaniaastrini

Konser Coldplay di Jakarta membawa banyak antusiasme penggemar Indonesia. Konser bertajuk Music of The Spheres World Tour yang akan digelar 15 November 2023, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan. 

Di setiap konser pasti selalu ada artis yang tampil untuk membuka acara besar tersebut. Pada konser Coldplay di Indonesia, Rahmania Astrini, musisi bergenre pop dan R&B ini lah yang terpilih.

Seberapa kenal Kamu dengan Rahmania? Simak rangkuman Popmama.com mengenai fakta Rahmania Astrini yang akan jadi artis pembuka konser Coldplay, Rahmania Astrini.

1. Menggeluti dunia musik sejak belia

1. Menggeluti dunia musik sejak belia
Instagram.com/rahmaniaastrini

Rahmania Astrini Purwono merupakan penyanyi asal Bandung. Memiliki nama panggilan Astri, perempuan satu ini ternyata lahir di Massachusetts, Amerika Serikat, pada 4 Juli 2001. 

Perjalanan musik Rahmania, khususnya dalam menyanyi dimulai sejak kecil. Ia sering mengikuti berbagai lomba menyanyi solo kerap, sejak kelas 5 SD, dan memenangkan beberapa kompetisi menyanyi tersebut.

2. ​​​​​​Turut mempedulikan pendidikan selain karier

2. ​​​​​​Turut mempedulikan pendidikan selain karier
Instagram.com/rahmaniaastrini

Astri tak hanya fokus pada karier, namun juga tetap ingin melanjutkan pendidikannya. Perempuan berusia 21 tahun ini sekarang diketahui menempuh pendidikan di Belanda. Binus University juga menjadi tempat ia mempelajari jurusan Kommunikasi Massa. 

Sedangkan sebelumnya, Astri diketahui sempat menempih pendidikan di Pribadi Bilingual Boarding School Bandung dan melanjutkan pendidikan di SMA Negeri 5 Bandung.

3. Mengeluarkan single perdana bersama Warner Music Indonesia

3. Mengeluarkan single perdana bersama Warner Music Indonesia
Instagram.com/rahmaniaastrini

Menua Bersama merupakan single perdana Rahmania, yang dikeluarkan pada pada November 2017. Ini menunjukkan keseriusannya dalam berkarier di dunia musik tanah air. 

Mungkin memang belum lama masyarakat Indonesia mendengar nama artis yang satu ini. Namun, lagu-lagunya diterima baik oleh masyarakat Indonesia yang membuat Rahmania lalu mengeluarkan berbagai lagu lainnya seperti "Aku Cinta Dia", "Tanpa Rindu", "Tak Bisa" dan "Tak Lagi Sama". 

Editors' Pick

4. Berhasil mendapatkan berbagai penghargaan

4. Berhasil mendapatkan berbagai penghargaan
Instagram.com/rahmaniaastrini

Kerja keras Rahmania pun diakui. Tak hanya di dalam negeri, tetapi juga sampai ke luar negeri. Rahmania berhasil memperoleh penghargaan Anugerah Planet Muzik 2018 dalam kategori Artis Baru Wanita Terbaik, dari negeri tetangga, Malaysia.

Sementara di Indonesia, Rahmania berhasil merebut penghargaan Anugerah Musik Indonesia tahun  2019 dan 2021, berkategori Best Soul/R&B Male/Female Solo Artist, dengan lagunya “It’s Amazing” dan “Runaway”.

5. Banyak melakukan kolaborasi, salah satunya Pink Sweat$ dan Honne

5. Banyak melakukan kolaborasi, salah satu Pink Sweat$ Honne
Instagram.com/rahmaniaastrini

Mulai dari Ran, Maliq & D’Essentials, musisi tanah air, sampai dengan produser internasional 'Mr. Fantastic', dan musisi internasional Honne dan Pink Sweat$ pernah menjalani kolaborasi bersama Rahmania Astrini.

Suaranya yang berkarakter dan khas membuat Rahmania mengeluarkan lagu bersama Pink Sweat$ berjudul “I Feel Good” pada bulan Oktober 2022.

Rahmania juga sempat berkolaborasi dengan Honne, duo musik elektronik, dalam acara peluncuran AIA Vitality pada awal tahun 2020 lalu, menyanyikan lagu "Location Unknown".

6. Gemar membuat acara live session untuk penggemarnya

6. Gemar membuat acara live session penggemarnya
Instagram.com/rahmaniaastrini

Rahmania Astrini kerap kali membuat sesi live session, di mana ia akan menyanyikan lagu-lagunya secara langsung di depan fansnya, di berbagai kota di Indonesia. Diantaranya Jakarta, Bogor dan Bandung. 

Pada beberapa live session inilah fans dapat mengenal penyanyi satu ini lebih dekat, karena dapat mengobrol langsung. Baru-baru ini Rahmania juga mengeluarkan live session lagu miliknya berjudul “Ground Zero” di Youtube.

 

7. Baru saja mengeluarkan karya terbarunya, Space

7. Baru saja mengeluarkan karya terbarunya, Space
Instagram.com/rahmaniaastrini

Belum lama ini Rahmania Astrini juga mengeluarkan extended play (EP) terbarunya berjudul “Space”. Dalam EP tersebut terdapat empat lagu berjudul “Goodnight Kiss”, “Ground Zero”, “Nobody but You”, dan “Space”.

Pada EP ini juga ia berkolaborasi dengan musisi tanah air Teddy Adhitya. “Space” berasal dari kebingungan Astri, dimana ia mencoba memahami situasi dan perasaan yang dialami seseorang.

Kebingungan ini bertambah karena semua usahanya, dalam bentuk apa pun yang dia ambil, terasa sia-sia ketika dia tidak diundang untuk memasuki 'ruang' orang ini.

8. Menjadi bintang tamu spesial di konser Coldplay di Jakarta

8. Menjadi bintang tamu spesial konser Coldplay Jakarta
Instagram.com/pkentertainment.id

​​​​​​Nama Rahmania Astrini tercantum pada post Instagram PK Entertainment 12 Juni 2023, yang lalu. Usut punya usut, penyanyi perempuan satu ini akan menjadi special guest star di konser Coldplay di Jakarta bulan November nanti.

“Introducing special guest for the Coldplay Music of The Spheres World Tour Jakarta - @rahmaniaastrini,” tulis PK Entertainment. Banyak fans yang mendukung keputusan pihak promotor. Namun, banyak juga yang merasa tidak mengenali musisi satu ini.

Nah, sekarang sudah tahu fakta artis Indonesia yang akan jadi pembuka konser Coldplay, Rahmania Astrini, kan? Nantikan penampilannya November nanti ya.

Baca juga:

The Latest