Pernah Terjangkit Covid-19, Begini Cerita Dwayne Johnson dan Keluarga
Yang sudah menjaga kesehatan saja bisa terkena lho Ma!
3 September 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mantan aktor pemeran The Rock dalam seri kombat World Wrestling Ferderation (WWF), Dwayne Johnson mengumumkan bahwa ia beserta istri dan juga anak-anaknya positif Covid-19.
Melalui unggahan video di Instagramnya, Dwayne menyebut, kondisi semua keluarganya baik dan kini tak lagi terjangkit virus tersebut.
"Istri, anak-anak, dan saya positif Covid-19. Ini adalah salah satu momen paling menantang dan sulit bagi kami sebagai keluarga dan aku sendiri," kata The Rock.
Lalu bagaimana bisa The Rock dan keluarga bisa tertular? Berikut ulasan khas Popmama.com yang dilansir dari IDN Times.
1. Tertular melalui kerabat yang datang ke rumah
Dalam video yang sama, Pemeran Film Jumanji ini mengungkap, seorang teman yang tak tahu bahwa dirinya telah positif menularkan virus ini ke keluarganya.
"Kami terinfeksi Covid-19 dari teman dekat keluarga. Mereka juga tak tahu terinfeksi dari mana dan merasa sangat bersalah karena menularkan ke keluarga kami," kata aktor Jumanji menjelaskan.
Editors' Pick
2. Mengaku ketat dengan protokol kesehatan
Ia juga mengaku, bahwa orang-orang yang datang ke rumahnya dan keluarganya sendiri, sudah sangat disiplin dengan protokol kesehatan. Mereka menjalani karantina mandiri sejak pandemi ini datang.
Karenanya, The Rock meminta semua orang untuk sangat berhati-hati dan tak lengah terhadap situasi sekarang.
"Mengundang teman, keluarga, orang-orang yang kau cintai karena ingin bersama mereka, menikmati waktu bersama, saya nggak bilang harus menjauhi mereka, tapi saya ingin mengatakan terapkan disiplin yang lebih ketat dalam mengundang orang lain ke rumahmu," ujarnya.
3. Memperketat lagi protokol kesehatan mandiri
Pemeran Fast and Furious 7 juga mengaku kejadian ini membuatnya menerapkan protokol kesehatan yang jauh lebih ketat dari biasanya. Ia bahkan menyarankan siapapun untuk melakukan tes terlebih dahulu sebelum mengunjungi rumahnya.
"Jika kalian punya keluarga dan teman yang datang ke rumah, kalian mengenal dan mempercayai mereka. Mereka memang karantina seperti kalian. (tapi) Kalian tetap tak pernah tahu, tak pernah," serunya.
4. Galakkan pemakaian masker
Menurutnya penting sekali untuk memakai masker dalam kondisi saat ini. Dwayne Johnson meminta semua orang untuk terus menjaga imun dengan konsumsi vitamin dan pakai masker serta mencuci tangan setiap waktu demi pencegahan corona.
"Pakai maskermu. Ini fakta dan ini hal yang benar dan bertanggung jawab untuk dilakukan," seru mantan pegulat WWF itu.
5. Anak-anak mereka juga terpapar tapi lebih cepat pulih
Aktor San Andreas ini juga mengatakan, bahwa ia dan istrinya agak lebih lama pemulihannya dibanding anak-anak mereka yang masih berusia 4 dan 2 tahun. Kedua anak perempuan mereka lebih cepat dan sudah kembali bermain seperti biasa.
"Bayi-bayi kami, Jazzy dan Tia, mereka agak sakit tenggorokan untuk beberapa hari pertama, tapi setelahnya, mereka pulih, kegiatannya normal kembali, bisa lari-lari dan main lagi," serunya.
Begituklah cerita Dwayne Johnson dan keluarganya yang telah melewati masa sulit terkena corona. Kamu harus lebih berhati-hati ya Ma!
Baca juga:
- Studi: Virus Corona Bertahan di Saluran Pernapasan Anak Hingga 17 Hari
- Hati-Hati Kasih Makan Anak, Virus Corona Tahan 21 Hari di Frozen Food
- WHO Rilis Pedoman Menghentikan Penyebaran Virus Corona di Tempat Kerja