Yuk Pilih, Olah dan Sajikan Makanan yang Aman untuk Keluarga
Mama memiliki peran paling penting dalam menentukan makanan yang akan dikonsumsi keluarga
28 Desember 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pangan aman sangat erat kaitannya dengan gizi seimbang serta kebiasaan yang dilakukakan oleh orangtua terutama Mama. Sebab, Mama memiliki peran paling penting dalam menentukan makanan yang akan dikonsumsi keluarga.
Namun memilih, mengolah, dan menyajikan makanan yang aman untuk keluarga bukanlah perkara mudah. Dokter Spesialis Gizi Klinis, dr. Juwalita Surapsari, M.Gizi, SpGK mengatakan “Ibu perlu untuk lebih memperharikan keamanan pangan untuk menghindari kontaminasi bakteri yang dapat menimbulkan penyakit bawaan pangan.”
Mengingat, data WHO (World Health Organization) menunjukan bahwa 1 dari 10 orang di seluruh dunia jatuh sakit setiap tahun karena mengkonsumsi makanan yang terkontaminasi, dimana sejumlah 420 ribu orang meninggal karenanya.
Terlebih, si Kecil yang berusia dibawah 5 tahun memiliki resiko besar terjangkit penyakit yang berhubungan dengan foodborne diseases. Sedangkan di Indonesia sendiri hal ini menjadi sangat umum dan terjadi lebih dari 2 juta kasus pertahun.
“Selain itu, ketelitian ibu dalam mempersiapkan bahan makanan dengan baik akan bermanfaat untuk menjaga kandungan gizi yang optimal dari makanan yang disajikan karena dapat mempengaruhi kesehatan dan masa depan mereka,” tambah dr. Jualita.
Dalam acara bertajuk Menu Aman Pilihan Ibu, Inspirasi Hidup Sehat Keluarga yang diselenggarakan Danone - Nutricia Sarihusada, Dr. Juwalita Surapsari, M.Gizi, SpGK membagikan tips memilih, mengolah, dan menyajikan makanan aman untuk keluarga yang sudah Popmama.com rangkum kali ini.
1.Mencuci tangan sebelum menyentuh makanan
Baik Mama maupun si Kecil terkadang melupakan betapa pentingnya mencuci tangan sebelum makan. Padahal dengan mencuci tangan sebelum menyentuh makanan dapat menurunkan resiko terkena penyakit diare dan berbagai penyakit lainnya.
Sebaiknya gunakan air mengalir dan sabun ya Ma saat mencuci tangan.
Baca juga: Alasan Pentingnya Mengajarkan Anak untuk Cuci Tangan Pakai Sabun
2.Periksa kuku Mama dan si Kecil
Selain mencuci tangan, menjaga kebersihan kuku Mama dan si Kecil juga perlu dilakukan agar makanan tidak mudah terkontaminasi. Sebab, bisa saja bakteri dan kuman tersimpan di sana, terlebih pada kuku yang kotor dan panjang.
Selain itu, kuku yang panjang juga bisa melukai anak saat beraktivitas.