Siapa Nama Asli Bruno Mars?

Nama Bruno Mars yang kita kenal selama ini ternyata bukanlah nama aslinya

11 September 2024

Siapa Nama Asli Bruno Mars
Instagram.com/brunomars

Siap-siap, penyanyi internasional Bruno Mars akan segera menggelar konser hari pertama di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada Rabu (11/9/2024) malam ini. Konsernya tersebut akan digelar selama empat hari, mulai 11-14 September 2024.

Tapi, sebelum menonton konsernya, kamu sudah tahu belum fakta-fakta tentang dirinya? Seperti dari nama Bruno Mars sendiri, itu ternyata bukan nama aslinya, lho. Laki-laki dengan karya-karya luar biasanya itu menggunakan nama Bruno Mars sebagai nama panggung saja.

Walaupun begitu, nama Bruno Mars digunakan olehnya seperti nama aslinya saja. Lantas, siapa nama sebenarnya dari penyanyi satu ini?

Berikut Popmama.comakan menjawab pertanyaan seputar "siapa nama asli Bruno Mars?".

Simak informasi detailnya, yuk!

1. Nama asli dari Bruno Mars

1. Nama asli dari Bruno Mars
Instagram.com/Brunomars

Seorang solois asal Amerika Serikat, yakni Bruno Mars rupanya memiliki nama asli. Laki-laki kelahiran 8 Oktober 1985 di Honolulu, Hawaii ini terlahir dengan nama Peter Gene Hernandez.

Baik dari Bruno Mars maupun pihak keluarga, tak ada yang menjelaskan apa arti dari nama aslinya itu. Namun dari berbagai sumber, secara umum nama Peter ini sering dikaitkan dengan batu atau batuan. Namun, dalam konteks nama pribadi, arti spesifiknya seringkali bersifat pribadi atau keluarga.

Untuk nama tengahnya, Gene, berasal dari bahasa Yunani yang berarti “lahir” atau “keturunan”. 

Sementara nama terakhirnya, Hernandez, merupakan nama keluarga Spanyol yang berasal dari kata “Hernando”, sebuah bentuk dari nama Jerman “Hermann”, yang berarti “tentara” atau “orang yang berasal dari pasukan”.

Walau tidak dijelaskan spesifik arti dari nama aslinya, Peter Gene Hernandez ternyata merupakan memiliki makna yang bagus, ya.

Editors' Pick

2. Nama aslinya diganti menjadi Bruno Mars

2. Nama asli diganti menjadi Bruno Mars
Instagram.com/Marssars75

Peter Gene Hernandez memakai nama Bruno Mars bukan tanpa alasan. Pastinya, ia memakai nama ini sebagai nama panggungnya. Tapi, ternyata nama Bruno Mars sendiri bukanlah ciptaannya sendiri, melainkan pemberian oleh papanya. 

Papanya memberikan nama Bruno kepada Peter karena terinspirasi oleh seorang pegulat profesional bernama Bruno Sammartino. Papanya memberikan julukan Bruno kepadanya di saat dirinya berusia 2 tahun.

Sementara itu, nama Mars ditambahkan karena ketika Bruno Mars masih kecil. Kala itu, ia berbadan gemuk dan pemalu saat berhadapan dengan perempuan, sehingga sering dianggap seperti seseorang dari planet Mars.

3. Bruno Mars terlahir dari orangtua yang sama-sama pemusik

3. Bruno Mars terlahir dari orangtua sama-sama pemusik
Pinterest.com/CarmelSMoore | Popsugar

Sebelum menjadi pemusik terkenal, Bruno Mars telah dikenalkan lebih dulu tentang dunia musik oleh orangtuanya. Menariknya, kedua orangtuanya juga pemusik seperti dirinya. 

Papanya, Peter Hernandez, merupakan seorang pemain perkusi Latin yang berasal dari Brooklyn, New York. Ia memiliki darah Puerto Riko dan Yahudi Ashkenazi.

Mamanya, Bernadette San Pedro Bayot, merupakan seorang penyanyi dan penari hula. Mamanya ini adalah perempuan berdarah Filipina dan keturunan Spanyol yang memilih pindah ke Hawaii ketika masih kecil.

4. Awal mula Bruno Mars naik ke atas panggung

4. Awal mula Bruno Mars naik ke atas panggung
Instagram.com/brunomars

Bruno Mars memiliki kecintaan yang besar terhadap dunia musik sedari kecil. Pada Ketika dirinya berusia empat tahun, ia mulai mengasah bakatnya dengan meniru Elvis Presley. Bahkan, Bruno pernah berperan sebagai Elvis dalam film komedi yang berjudul Honeymoon in Vegas pada tahun 1992.

Bakat Bruno semakin berkembang berkat dukungan pamannya, yang juga seorang peniru Elvis. Pamannya inilah yang mendorong Bruno untuk berani tampil di panggung sejak usia dini. Karena sering tampil dengan kostum dan gaya rambut yang menyerupai Elvis, Bruno pernah dijuluki "Little Elvis."

Itulah informasi untuk menjawab pertanyaan seputar "siapa nama asli Bruno Mars?". Semoga informasi di atas bisa menjawab pertanyaan kamu, ya.

Baca juga:

The Latest