5 Alasan Harus Nonton Film Avatar: The Way of Water, Ceritanya Seru!
Punya alur cerita seru dan adegan memukau jadi alasan film Avatar: The Way of Water harus ditonton
14 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di penghujung tahun 2022 ini, 20th Century Studios membawa kejutan menarik bagi para penikmat film dengan mempersembahkan 20th Century Studios' Avatar: The Way of Water.
Bagi kamu sudah menonton film Avatar, rasanya kurang afdal bila tidak menyaksikan film yang satu ini. Sama seperti film sebelumnya, sekuel ini juga turut disutradarai langsung oleh James Cameron.
Jika saat ini kamu masih menimbang-nimbang apakah akan menonton film ini atau tidak, kali ini Popmama.com sudah merangkum beberapa ulasan yang menjelaskan alasan harus nonton film Avatar: The Way of Water.
Penasaran dengan alasannya? Yuk, keep scrolling untuk cari tahu selengkapnya!
1. Banyak adegan memukau yang tercipta dari teknologi baru
Bila dilihat dari trailer yang beredar, film Avatar: The Way of Water menampilkan banyak adegan memukau. Sebagai informasi, Cameron dan Jon Landau mengambil langkah yang tidak biasa dengan mencari teknologi baru untuk membuat sekuel ini sama luar biasanya.
Sekuel ini berfokus di bagian dunia Pandora yang belum pernah diceritakan sebelumnya, yaitu dunia laut Pandora. Ini tentu mendorong para pembuat film untuk mengeksplorasi teknologi yang dapat membantu menciptakan dunia tersebut.
Saat produksi dimulai, Cameron memiliki seperangkat alat teknologi yang benar-benar baru seperti Underwater Performance Capture. Teknologi ini membantu pembuat film dan para aktor untuk mengambil adegan di bawah laut dengan sempurna.
Kemajuan teknologi yang digunakan turut membantu membangun cerita, karakter, dan bagaimana perasaan penonton saat melihat film tersebut.
Editors' Pick
2. Dibintangi kembali oleh Sam Worthington dan Zoe Saldaña
Dalam film ini, Sam Worthington dan Zoe Saldaña kembali memerankan peran ikonik mereka, yaitu Jake Sully dan Neytiri. Kini, kedua peran tersebut sudah menjadi orangtua dan melakukan semua yang mereka bisa untuk menjaga kebersamaan keluarga mereka.
Saat peristiwa yang tidak terduga mengharuskan mereka pergi dari rumah mereka, keluarga Sully melakukan perjalanan melintasi Pandora. Hingga akhirnya ia melarikan diri ke wilayah yang dipegang oleh klan Metkayina, yang hidup selaras dengan lautan di sekitarnya.
Di sana, keluarga Sully tentunya harus belajar menavigasi dunia air yang berbahaya dan dinamika tak nyaman untuk mendapatkan penerimaan dari komunitas baru mereka.