Apa Itu Gerakan Blockout 2024? Lagi Viral setelah Met Gala
Gerakan ini dilakukan kepada selebriti terkenal
17 Mei 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Gerakan Blockout 2024 kini sedang viral di media sosial, baik di Instagram, TikTok, hingga X (dulu Twitter). Gerakan ini ternyata diluncurkan setelah pelaksanaan Met Gala pada 6 Mei 2024 lalu.
Meski kini sudah populer dan banyak digaungkan di media sosial, masih tak banyak orang yang paham dengan tujuannya. Lantas, apa itu gerakan Blockout 2024?
Informasi lengkap tentang Blockout 2024 sudah Popmama.com siapkan melalui artikel ini yang dirangkum dari berbagai sumber secara detail.
Yuk, disimak penjelasannya berikut ini!
Apa Itu Gerakan Blockout 2024?
Menurut laman Aljazeera, Blockout 2024 adalah sebuah gerakan online di mana pengguna media sosial melakukan boikot secara digital terhadap selebriti terkenal, mulai dari aktor Hollywood hingga influencer media sosial karena sikap diam mereka terhadap perang Israel di Gaza, atau dalam beberapa kasus, pengakuan dukungan mereka terhadap perang tersebut.
Secara garis besar, gerakan ini dilahirkan untuk menargetkan selebriti yang dianggap tidak peka atau bahkan mendukung kematian dan kehancuran di daerah Palestina.
Editors' Pick
Mengapa Gerakan Blockout 2024 Bisa Muncul?
Gerakan Blockout 2024 sendiri muncul saat influencer TikTok bernama Halye Kalil melakukan lipsync kalimat "Biarkan mereka makan kue," di luar Met Gala. Kalimat itu tampak mirip dengan Revolusi Prancis saat Ratu Prancis Marie Antoinette tak peduli dengan penderitaan kaum miskin.
Video itu lantas memantik kemarahan karena dilatarbelakangi dengan krisis kelaparan yang terjadi di Gaza. Pada 10 Mei 2024 lalu, Kalil kemudian mengeluarkan pernyataan dan meminta maaf atas video tersebut.
Kalil mengaku tak mendapatkan undangan ke Met Gala dan terlibat di acara itu. Dia pun mengatakan bahwa video itu merupakan audio yang sedang tren di media sosial TikTok.
Kini, warganet mulai menyebut istilah Blockout dan Digital Guillotine yang mengacu kepada referensi Revolusi Prancis. Tagar #Blockout2024 pun bermunculan.
Apa Tujuan Gerakan Blockout 2024?
Gerakan ini memang sudah diluncurkan setelah Met Gala pada 6 Mei 2024 lalu. Banyak pengguna media sosial yang merasa kecewa saat tokoh-tokoh elite tampil menggunakan gaun mewah di acara itu, tapi abai terhadap krisis kemanusiaan.
Gerakan ini juga dilakukan bukan tanpa alasan. Tujuan dari langkah ini adalah untuk mengurangi pendapatan para selebriti melalui iklan di platform media sosial. Berbagai pengguna TikTok, Instagram, dan X pun sudah mulai menyebarkan daftar nama selebriti dan bisnisnya untuk diblokir.
Apa Dampak Gerakan Blockout 2024?
Tujuan dari gerakan ini ternyata menimbulkan dampak bagi sejumlah selebritas. Beberapa artis dan aktris Hollywood seperti Selena Gomez, Zendaya, Kim Kardashian, Beyonce hingga Rihanna kehilangan jutaan pengikut di Instagram.
Kalil karena video viralnya juga masuk ke dalam daftar selebritas lain yang diblokir. Tak hanya itu, ada pula Gal Gadot, Noah Schnapp, Taylor Swift, hingga Harry Styles.
Eddy Borges-Rey, Profesor di Northwestern University di Qatar, menjelaskan kalau gerakan ini dapat mengurangi visibilitas konten selebriti secara global. Imbasnya, hal ini jelas merugikan karena mereka sangat bergantung pada visibilitas dan keterlibatan yang tinggi untuk menarik dan mempertahankan iklan di media sosial.
Semakin banyak orang yang memblokir seorang selebriti, maka postingan mereka menjadi kurang terlihat di seluruh platform, bahkan oleh pengguna yang belum memblokir selebriti tersebut.
Jadi, itulah penjelasan lengkap mengenai gerakan Blockout 2024. Lewat rangkuman di atas, kamu tentu sudah tidak lagi bingung dengan gerakan Blockout 2024 yang kini sedang ramai di media sosial.
Baca juga:
- Apa Itu Suplemen Jepang yang Buat 5 Orang Meninggal?
- Bisa Dipicu dari Rokok dan Vape, Apa Itu Faringitis?
- Apa Itu Tren Mio Mirza? Ini 5 Fakta Menariknya!