Hindia-Baale Pasang Visual Peringatan Darurat di Latihan Pestapora

Sebelumnya, Hindia sempat ajak musisi lain untuk lakukan aksi serupa

24 Agustus 2024

Hindia-Baale Pasang Visual Peringatan Darurat Latihan Pestapora
Popmama.com/Juan Dwi Satya

Musisi Baskara Putra atau yang akrab dikenal Hindia juga turut menyoroti soal perkembangan demokrasi Indonesia belakangan ini. Dia bahkan turut memposting foto bertuliskan "Peringatan Darurat" pada Rabu (21/8/2024) kemarin.

Aksi yang dilakukan Hindia tak hanya itu saja. Pada Kamis (22/8/2024) malam di media sosial X, Hindia juga turut mengajak kawan-kawan musisi untuk memasang visual "Peringatan Darurat" sebagai bentuk menyuarakan aspirasi terhadap Indonesia.

Nggak sampai di situ, ternyata Hindia-Baale pasang visual Peringatan Darurat saat tampil di Latihan Pestapora Bekasi, lho. Lebih jelasnya, berikut Popmama.com telah merangkum informasi selengkapnya.

Yuk, disimak!

Editors' Pick

1. Lewat tulisan di X, Hindia ajak kawan musisi pasang visual Peringatan Darurat

1. Lewat tulisan X, Hindia ajak kawan musisi pasang visual Peringatan Darurat
Instagram.com/wordfangs

Fenomena DPR yang mengabaikan keputusan MK soal RUU Pilkada ternyata membuat Hindia menjadi geram. Dia bahkan tidak hanya diam begitu saja saat melihat situasi demokrasi di Indonesia semakin terancam.

Hal itu membuat dia mengajak kawan-kawan musisi untuk memasang visual Peringatan Darurat saat tampil di atas panggung setidaknya sampai 27 Agustus 2024. Ajakan itu ditulis oleh sang musisi di X (dulu bernama Twitter) pada Kamis (22/8/2024) malam.

"Ingin mengajak kawan-kawan musisi (dan siapapun yang manggung dan bisa melakukan) untuk menggunakan visual Peringatan Darurat saat tampil di panggung hingga 5 hari ke depan (setidaknya sampai 27 Agustus) untuk mengawal putusan MK dan agar tetap ada tekanan dari publik," tulis Hindia.

Tak hanya di X, tulisan tersebut bahkan turut di-screenshot olehnya dan diunggah ulang foto tangkapan layar tulisan itu di Instagram. Dia mengunggah itu sambil menuliskan caption bertuliskan, "Selamat malam."

2. Tak hanya mengajak, Hindia juga turut pasang visual Peringatan Darurat di Latihan Pestapora Bekasi

2. Tak ha mengajak, Hindia juga turut pasang visual Peringatan Darurat Latihan Pestapora Bekasi
Popmama.com/Juan Dwi Satya

Tak hanya sebatas ajakan semata, Hindia dalam penampilannya di Latihan Pestapora Bekasi 2024 juga turut menampilkan visual Peringatan Darurat.

Visual itu bahkan sudah ditampilkan saat Hindia muncul di atas panggung sekitar pukul 21:30 WIB dan berlangsung saat dia membawakan lagu berjudul 'Satu Hari Lagi'.

Tak hanya sekali atau dua kali, visual tersebut bahkan juga tak ketinggalan ditampilkan saat Hindia menyanyikan lagu lainnya di panggung, termasuk 'Kita ke Sana', 'Bayangkan Jika Kita Tidak Menyerah', 'Evaluasi', serta di akhir penampilan dengan lagu ‘Cincin’.

3. Baale juga pasang visual Peringatan Darurat di Latihan Pestapora 2024

3. Baale juga pasang visual Peringatan Darurat Latihan Pestapora 2024
Popmama.com/Juan Dwi Satya

Tidak hanya Hindia, Baale juga turut memasang visual Peringatan Daruat saat tampil di Latihan Pestapora Bekasi 2024. Visual itu terlihat saat Baale tampil membawakan lagu 'Malam Minggu' di hadapan para penonton.

Dalam kesempatan itu, Baale yang juga memegang alat pengeras suara turut menyalakan sirine ketika visual itu sedang ditampilkan pada layar sisi kanan dan kiri panggung.

Visual itu pun tak hanya ditampilkan sebanyak satu kali. Di akhir penampilan Baale, visual itu ditampilkan kembali. Dalam kesempatan itu, lelaki kelahiran 1999 itu turut berorasi di hadapan penonton.

"Indonesia sudah mengalami ketidakadilan, teman-teman. Dan ini tanggung jawab kita, yang muda yang bersuara, yang muda yang membela, yang muda yang berbahaya," kata Baale saat visual Peringatan Darurat terlihat pada layar di sisi panggung.

"Suarakan bila mengganggu hatimu. Bicarakan jika itu mengganggu hatimu. Salam perjuangan. Sampaikan jika itu menganggu hatimu," sambungnya.

Jadi, itulah rangkuman informasi tentang Hindia pasang visual Peringatan Darurat saat tampil di Latihan Pestapora Bekasi. Bagaimana menurut tanggapanmu mengenai peristiwa ini?

Baca juga:

The Latest