IDN Pictures Siap Produksi Film Ratu Sihir, Angkat Kisah Bahu Laweyan
Film Ratu Sihir bakal hadir di bioskop pada tahun 2024 mendatang
21 November 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
IDN Pictures siap memproduksi film horor terbaru untuk meramaikan industri perfilman Indonesia. Film horor yang rencananya akan tayang di bioskop pada tahun 2024 mendatang itu diketahui berjudul Ratu Sihir.
Film Ratu Sihir akan menambah daftar karya film yang diproduksi oleh IDN Pictures. Sebelum film itu, IDN Pictures telah merilis film seru dan menegangkan seperti Inang, Qorin, dan Sleep Call. Menariknya, film ini akan mengangkat kisah tentang Bahu Laweyan.
Menjelang proses syuting, IDN Pictures telah memperkenalkan para pemain yang akan terlibat dalam film karya sutradara Fajar Nugros ini. Lantas, siapa sajakah mereka?
Informasi seputar IDN Pictures siap produksi film Ratu Sihir telah Popmama.com siapkan secara detail berikut ini.
Yuk Ma, simak informasi lengkapnya!
Editors' Pick
1. Konsep cerita film Ratu Sihir sudah dibicarakan dari tahun lalu
Sebelum memulai tahap proses syuting, Susanti Dewi menjelaskan bahwa konsep cerita film Ratu Sihir telah dibicarakan bersama Fajar Nugros dari tahun lalu. Akan tetapi, proses untuk memulai pengembangan konsep itu baru berjalan di tahun 2023 ini.
Perempuan yang akrab disapa Santi itu juga menjelaskan bahwa penulisan cerita film ini dipimpin oleh Husein Atmodjo alias Monji bersama Fajar Nugros dan tim dari IDN Pictures.
"Jadi, Ratu Sihir ini adalah konsep cerita yang dari tahun lalu aku sama Fajar sudah bicarakan," kata Susanti Dewi selaku produser film Ratu Sihir sekaligus Head of IDN Pictures dalam acara Press Conference film Ratu Sihir di IDN Media HQ, Senin (20/11/2023).
"Namun, kami berkesempatan untuk memulai development-nya, penulisannya sepanjang tahun 2023 ini yang penulisan di-lead oleh Mas Husein Atmodjo (Mas Monji) dan juga Fajar bersama dengan tim development dari IDN Pictures," sambungnya.
2. Angkat kisah tentang kutukan Bahu Laweyan, cerita film Ratu Sihir berasal dari teman Fajar Nugros
Film Ratu Sihir terinspirasi dari cerita rakyat di kalangan masyarakat Jawa tentang kutukan perempuan Bahu Laweyan. Mengejutkannya, cerita yang ada dalam film ini berasal dari teman Fajar Nugros yang berada di Yogyakarta.
"Saya punya teman di Yogyakarta yang sudah menikah beberapa kali dan kebetulan dalam momen tertentu suaminya meninggal sampai ketiga kalinya dan akhirnya dia memutuskan untuk tidak menikah lagi karena dia merasa lingkungannya menyebut dia mengidap kutukan Bahu Laweyan itu," jelasnya.
Meski kisah tentang Bahu Laweyan tampak menarik untuk difilmkan, Fajar Nugros mengaku sempat merasa tak enak dengan temannya. Namun, dia mengaku sudah membicarakan hal tersebut dengan temannya.
3. Raihaanun hingga Morgan Oey jadi pemain yang terlibat dalam film Ratu Sihir
Para pemain yang terlibat dalam film ini telah diungkap oleh IDN Pictures pada Senin (20/11/2023) kemarin. Aktris peraih Piala Citra Pemeran Utama Perempuan Terbaik FFI 2019, Raihaanun, akan membintangi film Ratu Sihir dengan berperan sebagai Mirah.
Selain Raihaanun, film ini juga akan dibintangi oleh Clara Bernadeth sebagai Puti, Morgan Oey sebagai Bana, dan model Aurra Kharisma sebagai Lasmi.
Bagi Raihaanun, ini adalah kali pertama dia bekerja sama dengan Fajar Nugros. Menurutnya, tema yang diangkat dalam cerita Ratu Sihir ini membuat dirinya tertarik untuk ikut dalam proyek tersebut.
"Dipanggil ke kantornya Mas Nugros, diajak ngobrol terus saya tertarik sekali sama temanya, sama jalan ceritanya, dan langsung deh bisa kerja sama Mas Nugros. Jujur memang saya juga nonton film Sleep Call-nya Mas Nugros dan luar biasa sekali. Terus tema dari Ratu Sihir ini sendiri juga (membuat) saya sangat tertarik," ungkap Raihaanun.
Itulah rangkuman informasi seputar film terbaru dari IDN Pictures berjudul Ratu Sihir. Film ini tentunya sangat menarik untuk disaksikan. Jadi, tunggu tanggal tayangnya di bioskop, ya!
Baca juga:
- Film Sleep Call Ingatkan Soal Dampak Kesepian pada Kesehatan Mental
- 8 Quotes Film Sleep Call yang Bikin Relate, Cinta hingga Teman Toksik
- 7 Pesan Moral Film Sleep Call, Jangan Mudah Percaya Orang Baru Dikenal