Lagi Viral, Apa Arti Peringatan Darurat?
Video dan foto tulisan Peringatan Darurat ini viral seiring dengan ramainya tagar #KawalPutusanMK
21 Agustus 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di tengah ramainya pemberitaan isu perselingkuhan selebgram, media sosial juga diramaikan dengan video dan foto berisi tulisan "Peringatan Darurat" yang diunggah oleh banyak figur publik ternama.
Bahkan, video dan foto itu menjadi trending di media sosial X (dulu bernama Twitter) bersama tagar #KawalPutusanMK. Viralnya video dan foto tersebut membuat tak sedikit orang bertanya-tanya. Lantas, apa arti Peringatan Darurat?
Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa fakta yang menjawab pertanyaan tersebut.
Yuk, disimak!
Apa Arti Peringatan Darurat?
Editors' Pick
Video Peringatan Darurat Itu Berasal dari Konten Fiksi yang Diunggah di YouTube
Sebelum menjadi viral seperti sekarang ini, sejatinya video berisi "Peringatan Darurat" itu berasal dari konten video fiksi yang diunggah oleh akun EAS Indonesia Concept lewat YouTube. Video itu diunggah pada tanggal 24 Oktober 2022 silam.
Kalau dilihat secara full, video fiksi berdurasi 1 menit 1 detik sebenarnya berisi peringatan darurat yang mengabarkan bahwa terdeteksi aktivitas anomali di Indonesia.
"Peringatan Darurat. Kode: IND-7-1/ANM-021. Peringatan hingga 24/10/1991. Peringatan darurat kepada warga sipil terhadap aktivitas anomali yang baru saja dideteksi oleh Pemerintah Negara Kesatuan Republik Indonesia," bunyi tulisan dalam video itu.
Mengapa Video dan Foto Peringatan Darurat Jadi Viral di Media Sosial?
Kalau diperhatikan, sejak Rabu (21/8/2024) sore video dan foto tersebut memang sudah ramai digaungkan warganet bersamaan dengan ramainya tagar #KawalPutusanMK di media sosial X. Ternyata, bukan tanpa alasan warganet menggaungkan itu.
Usut punya usut, diunggahnya video dan foto berisi "Peringatan Darurat" adalah bentuk kekecewaan masyarakat di media sosial terhadap sistem politik di Indonesia saat ini.
Viralnya konten ini pun muncul setelah DPR dinilai mengabaikan hasil putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai syarat calon kepala daerah.
Sebelumnya, MK memang sudah ketok palu memutuskan untuk mengabulkan sebagian perkara nomor 60/PUU-XXII/2024. Dikutip dari IDN Times, gugatan itu dilayangkan oleh Partai Buruh dan Partai Gelora sebagai pemohon.
Putusan itu mengubah syarat parpol dan gabungan parpol mengusung calon kepala daerah, dari awalnya berdasarkan jumlah kursi DPRD menjadi jumlah raihan suara pada Pemilu Legislatif (Pileg) terakhir.
Dengan putusan itu, maka parpol tanpa kursi DPRD bisa mengusung kandidat kepala daerah asal memenuhi syarat minimal raihan suara.
Selain itu, ada pula putusan soal usia calon gubernur (cagub) minimal 30 tahun saat penetapan yang juga dianggap begitu krusial. Dua putusan inilah yang ingin dikawal masyarakat demi kebaikan Indonesia.
Siapa Saja Figur Publik yang Bersuara dengan Unggah Konten "Peringatan Darurat"?
Tidak hanya masyarakat biasa, kalangan figur publik juga turut bersuara menyatakan rasa kekecewaan terhadap politik Indonesia dengan mengunggah konten "Peringatan Darurat".
Beberapa nama seperti Fiersa Besari, Pandji Pragiwaksono, Baskara Putra, Abdur Arsyad, Najwa Shihab, hingga Joko Anwar terlihat mengunggah konten tersebut di media sosial miliknya.
Sementara di Instagram, unggahan "Peringatan Darurat" itu disebarkan lewat template 'Add Yours'. Tak sedikit warganet yang ramai me-repost template tersebut untuk menyuarakan rasa kekecewaan.
Jadi, itulah rangkuman penjelasan tentang arti dari Peringatan Darurat yang kini lagi viral di media sosial. Lewat informasi ini, kamu tentu jadi paham mengapa video dan foto tersebut jadi populer saat ini.
Baca juga:
- Apa Arti Tren Just Give Me My Money? Lagi Viral di TikTok
- Apa Arti Tren Nggak Bisa Yura yang Lagi Viral?
- Apa Arti "Rating Things I Did"? Lagi Viral di Medsos