Setelah menikah pada 3 Juli 1986, Marissa Haque dan Ikang Fawzi telah dikaruniai dua orang anak yang di mana semuanya berjenis kelamin perempuan.
Selain Bella Fawzi, Marissa dan Ikang memiliki anak perempuan lain yang bernama Marsha Chikita Fawzi alias Chiki Fawzi. Sosok Chiki Fawzi ternyata cukup banyak dikenal oleh orang selama ini.
Meski telah dikenal, ternyata tetap masih ada tak banyak orang yang tahu sosok Chiki seperti apa dan latar belakang kehidupannya.
Selain melalui biodata singkat, kamu juga bisa kenal lebih dekat dengan Chiki Fawzi dari beberapa fakta profil tentangnya. Ternyata, ada banyak hal yang bisa dikenali dari sosok Chiki lewat fakta-fakta seputar kehidupan pribadinya.
1. Chiki Fawzi pernah terlibat dalam pembuatan animasi Upin & Ipin
Instagram.com/chikifawzi
Dari latar belakang pendidikannya, Chiki Fawzi sempat menempuh pendidikannya di Multimedia University Selangor, Malaysia. Di sanalah, dia akhirnya memulai karier sebagai seorang animator.
Sambil kuliah, dia sempat magang di perusahaan Les' Copaque Production dan banyak terlibat dalam pembuatan animasi Upin & Ipin. Di tahun 2010, dia ditawari menjadi pegawai tetap di perusahaan tersebut.
Editors' Pick
2. Chiki Fawzi mendirikan perusahaan animasi Monso House bersama teman-temannya
Instagram.com/chikifawzi
Pada tahun 2012, Chiki Fawzi lalu pulang ke Indonesia. Tidak hanya sekadar pulang, Chiki diketahui juga mendirikan perusahaan animasi independen bernama Monso House.
Perusahaan animasi itu didirikan oleh Chiki bersama lima temannya. Kehadiran perusahaan ini pun menjadi media bagi Chiki dan teman-temannya untuk terus berkarya di dunia animasi.
Selain itu, Chiki ternyata juga memiliki bakat di bidang seni rupa. Dia kabarnya kerap diminta untuk membuat sebuah lukisan mural.
3. Chiki Fawzi kini punya gelar Magister Manajemen
Instagram.com/chikifawzi
Dari latar belakang pendidikan, Chiki melanjutkan jenjang pendidikan Strata-2 atau Magister di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Indonesia Banking School.
Berdasarkan foto piagam penghargaan yang diunggah di Instagram, Chiki telah mendapatkan gelar Magister Manajemen setelah menyelesaikan pendidikan Magisternya dengan predikat cumlaude.
"At that time, the reason going back to college was: butuh ilmu buat nyambung idup. Tantangan hidup makin macam-macam. Gue butuh survive dengan skill seniman yang gue punya," tulisnya dalam caption foto yang diunggah di Instagram pada 29 November 2022.
4. Chiki mulai kariernya sebagai penyanyi pada 2016 dan bisa bermain alat musik
Instagram.com/chikifawzi
Seiring berjalannya waktu, Chiki lalu memulai kariernya sebagai penyanyi pada tahun 2016. Dalam kariernya di dunia musik, Chiki pernah merilis album bertajuk Dimulai dari Mimpi secara independen dan menciptakan lagu-lagunya sendiri.
Selama kariernya, dia juga sudah merilis tiga single, yaitu 'Bulan di Telinga' (2016), 'Halo Jelita' (2019), dan 'Belukar Dunia' (2019). Chiki juga diketahui bisa bermain alat musik seperti gitar. Tak sampai di situ, dia kabarnya juga bisa bermain ukulele, keyboard, hingga arkodeon.
5. Chiki juga pernah bermain film dan menjadi presenter program televisi
Instagram.com/chikifawzi
Chiki juga turut melebarkan sayapnya di dunia hiburan dengan bermain film layar lebar. Dia sendiri sempat berperan dalam film Ketika Mas Gagah Pergi (2016) dan 99 Nama Cinta (2019).
Selain film, Chiki juga tercatat pernah menjadi presenter program televisi. Program Muslim Travelers dan Halal Living yang pernah tayang di stasiun televisi NET TV ternyata pernah dipandunya.
Bagi kamu yang dulu pernah menonton dua program itu mungkin sudah tak asing lagi dengan paras Chiki Fawzi.
6. Chiki kini punya bisnis fashion bernama Chikigo
Instagram.com/chikifawzi
Berdasarkan bio yang ditulis di akun Instagram @chikifawzi, publik jadi tahu kalau Chiki Fawzi kini telah memiliki bisnis brand fashion bernama Chikigo. Dia bahkan memiliki akun Instagram tersendiri untuk menampilkan produk bisnisnya.
Menariknya, Chiki lewat brand fashion-nya itu juga turut menyuarakan tentang kebebasan Palestina. Hal itu terlihat dengan jelas dari tulisan yang ada pada produk pakaian yang dikeluarkan oleh Chikigo.
Tidak hanya sebagai owner, Chiki juga ikut terlibat menjadi model untuk brand fashion-nya. Terlihat di akun Instagram @chikigo.id, Chiki tampak beberapa kali berpose sambil mengenakan produk Chikigo di depan kamera.
Selain Chiki, kakaknya bernama Bella dan sang papa juga terlihat pernah menggunakan baju dari Chikigo. Sementara mendiang sang mama semasa hidup juga pernah menggunakan produk hijab dari brand fashion milik Chiki.
Demikianlah rangkuman profil dan biodata Chiki Fawzi yang sudah dirangkumkan dari berbagai sumber secara detail. Lewat beberapa fakta di atas, ada banyak hal yang bisa diketahui publik untuk kenal Chiki Fawzi lebih dekat lagi.