Pemerintah Tidak Pungut Pajak Pesepeda, Yuk Lakukan dengan Aman!

Sepeda menjadi transportasi era new normal

4 Juli 2020

Pemerintah Tidak Pungut Pajak Pesepeda, Yuk Lakukan Aman
Pexels/Brett Sayles

Memasuki era new normal banyak orang yang mulai kembali beraktivitas. Aktivitas yang mulai digemari di era ini adalah bersepeda.

Selain dengan tujuan olahraga, bersepeda juga merupakan aktivitas yang identik dengan era newnormalini. Semakin hari, pengguna sepeda semakin meningkat, bahkan bisa dibilang sepeda sudah memenuhi jalanan.

Kementrian Perhubungan juga mendukung aktivitas ini, mereka menyangkal tentang adanya pemungutan pajak sepeda.

Justru, mereka sedang mengatur regulasi untuk menjaga keselamatan para pesepeda dijalan.

Pemerintah sangat mendukung aktivitas ini karena antusias masyarakat sangat tinggi, oleh karena itu perlu diimbangi dengan perlindungan bagi para pesepeda.

Selain itu penting juga lho Ma untuk kita menyiapkan alat perlindungan untuk diri sendiri saat bersepeda.

Popmama.com akan kasih tahu apa saja sih alat-alat keselamatan untuk bersepeda. Cek, di bawah ini! 

1. Helm sepeda

1. Helm sepeda
Pexels/Pixabay

Helm merupakan perlengkapan wajib nomor satu saat bersepeda. Helm mampu mencegah kondisi cedera yang fatal pada kepala seperti gegar otak akibat kecelakaan.

Pilihlah helm yang sesuai ukuran kepala Mama dan keluarga ya dan kenakan dengan benar. 

Kita tentu bisa menemukan helm yang cocok di semua toko sepeda lho Ma! Yuk, jangan sampai bersepeda tanpa helm demi keselamatan Mama dan keluarga!

Editors' Pick

2. Cleated bike shoes

2. Cleated bike shoes
Spinning.com

Cleated bike shoes atau sepatu bergerigi, merupakan inovasi baru yang menjadi salah satu perlengkapan keselamatan dalam bersepeda.

Mengapa harus memakai sepatu ini? Ketika bersepeda tentunya tidak jarang kaki kita terpeleset daru pedal sepeda.

Oleh karena itu penggunaan sepatu ini sangat cocok apalagi ketika kita ingin bersepeda dengan jarak yang jauh.

Sepatu ini memiliki semacam gerigi yang bisa mencengkeram atau dikaitkan dengan pedal khusus yang ada di sepeda.

Pastikan sepatu cocok dengan pedal sepeda Mama ya, agar kita bisa memaksimalkan kayuhan kita saat bersepeda. 

3. Kaos kaki

3. Kaos kaki
Pexels/Karl Solano

Mungkin Mama dan banyak orang meremehkan penggunaan kaus kaki ini.

Tapi, kaus kaki merupakan perlengkapan penting saat bersepeda yang mampu meningkatkan kenyamanan dan mencegah kaki melepuh saat udara panas dan saat sudah terlalu lama memakai sepatu.

Pilihlah kaus kaki yang bahannya mampu mengurangi panas pada kaki dan sebaliknya juga mampu menghangatkan kaki saat udara dingin.

4. Kacamata atau pelindung mata

4. Kacamata atau pelindung mata
Pexels/Mídia

Saat bersepeda, kacamata atau pelindung mata sangat penting untuk digunakan lho, apalagi kalau kita akan bersepeda dengan jarak yang jauh.

Kacamata mampu mencegah angin, sinar matahari, dan berbagai benda yang beterbangan ke mata kita.

Mulai dari pasir, debu, dan bahkan serangga. Untuk perlindungan mata yang maksimal, pilihlah kacamata yang tahan goresan ya, Ma!

5. Bike gloves

5. Bike gloves
Unsplash/Tim Foster

Bike gloves atau sarung tangan khusus bersepeda mampu memberikan kenyamanan dan perlindungan pada tangan terutama saat bersepeda jarak jauh.

Selain itu menggunakan bike gloves akan melindungi permukaan tangan kita apabila kita terjatuh lho.

Bike gloves akan menambah kekuatan tangan kita untuk mencekram setang dan tuas rem.

Bike gloves juga akan memberikan kehangatan pada tangan kita dan menjaga tangan kita dari basah akibat keringat lho Ma!

Kira-kira apa perlengkapan yang belum Mama punya?

Yuk, segera lengkapi perlengkapan keamanan berepeda untuk diri kita dan keluarga ya, Ma. Agar kita bisa aman selama bersepeda. Selamat bersepeda!

Baca juga:

The Latest