Hari Musik Nasional, W.R. Supratman Menjadi Tokoh Kunci
Dalam rangka memperingati Hari Musik Nasional 2021.
9 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hari Musik Nasional jatuh setiap tanggal 9 Maret 2021. Momen ini dianggap sebagai salah satu lahirnya seni musik di Indonesia.
Salah satu tokok bersejarah yang menjadi kunci dalam Hari Musik Nasional yaitu W.R. Supratman. Dia merupakan pengarang lagu kebangsaan "Indonesia Raya".
Inspirasi Supratman membuat lagu Indonesia Raya adalah berasal dari sebuah majalah. Dalam buku W.R. Supratman, Guru Bangsa Indonesia, yang ditulis oleh Lilis Nihwan.
Popmama.com merangkumnya agar kamu bisa ikut termotivasi dengan perjuangan W.R. Supratman.
Sejarah Hari Musik Nasional
Pada 10 Maret 2003, Megawati Sukarno Putri yang waktu itu menjabat sebagai Presiden RI, atas usulan Persatuan Artis, Pencipta, dan Rekaman Musik Indonesia (PAPRI) telah merencanakan tanggal 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional. Namun, belum sampai ke tahap Keppres (Keputusan Presiden).
Baru pada 2013, tanggal 9 Maret ditetapkan sebagai Hari Musik Nasional oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melalui Keputusan Presiden (Keppres) No. 10 Tahun 2013. Tanggal 9 Maret adalah hari lahir W.R. Supratman.
Meskipun sudah ditetapkan sebagai hari nasional, Hari Musik belumlah sepopuler peringatan hari-hari besar
bertaraf nasional lainnya.
Editors' Pick
W.R. Supratman adalah Mantan Wartawan
Banyak hal yang disumbangkan oleh W.R. Supratman untuk mewujudkan Indonesia raya dengan segala hal yang mengitarinya. W.R. Supratman pernah bekerja sebagai guru di Makassar kemudian wartawan di koran Pemberita Makassar, Pelita Rakyat (Makassar), Kaum Muda, Kaum Kita (Bandung), dan Sin Po (Jakarta).
Dia adalah pencipta lagu Indonesia Raya dan sejumlah lagu kebangsaan lainnya serta penulis novelnovel perjuangan. Beliau juga pencipta Kartu Permainan bergambar sejumlah hewan yang ada di nusantara guna membangun jiwa kecintaan terhadap tanah air.
Lagu "Indonesia Raya" Dikumandangkan Pertama Kali
W.R. Supratman akhirnya berhasil menciptakan lagu yang dia beri judul “Indonesia Raya”. Dalam Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 2021, dia sempat meminta izin kepada Sugondo Djojopuspito, merupakan ketua kogres, agar diperbolehkan menunjukkan lagu “Indonesia Raya”.
Kongres dijaga ketat oleh polisi Hindia-Belanda. W.R. Supratman khawatir apabila lagunya dinyanyikan bisa berdampak pada kegiatan kongres, termasuk dibubarkan atau peserta ditangkap.
Sugondo mempersilahkan W.R. Supratman. Secara perdana, lagu "Indonesia Raya" dikumandangkan di hadapan peserta kongres.
Motivasi untuk Bangsa Indonesia
Dengan menyebut bangsa Indonesia, W.R. Supratman mengajak semua masyarakat dari Sabang hingga Merauke menggalang persatuan dan kesatuan untuk melawan Pemerintah Kolonial Belanda. Hanya dengan persatuan dan kesatuan kekuatan akan tercipta.
Tanpa adanya persatuan dan kekuatan, Belanda mudah untuk menjajah Indonesia. W.R. Supratman memotivasi rakyat nusantara agar menggemakan Indonesia sebagai tanah air yang berdaulat.
Indonesia sebagai negara yang merdeka bukan merupakan bagian dari Pemerintahan Kolonial Belanda atau pihak mana pun. Indonesia sebagai suatu bangsa sejajar berdiri dengan negara-negara lainnya.
Lagu "Indonesia Raya"
Lagu Indonesia Raya ciptaan W.R. Supratman yang luar biasa itu dari berbagai aspek tinjauan memang pantas terpilih dan sudah semestinya menjadi “lagu kebangsaan”, sebagaimana termuat dalam Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 1958 tentang Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Mengingat begitu pentingnya lagu kebangsaan Indonesia Raya, Menteri Pendidikan pedi era Presiden Joko Widodo, Prof. Dr. Muhadjir Effendi, memandang perlu dalam setiap upacara bendera yang dilaksanakan di sekolah-sekolah seluruh Indonesia dan instansi-instansi juga di seluruh tanah air untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya lengkap dengan menggunakan tiga stanza sekaligus.
Jadi, tidak hanya menyanyikan satu stanza seperti yang dilakukan selama ini. Namun, ketiga stanza 30 ciptaan W.R. Supratman itu dinyanyikan sekaligus dalam satu upacara. Hal itu diharapkan dapat menambahkan semangat nasionalisme untuk generasi muda saat ini.
Terima kasih W.R Supratman atas perjuanganmu lewat karya yang hebat, menjadi panutan untuk generasi selanjutnya bangsa Indonesia.
Baca juga:
- 7 Lagu Indonesia yang Memberikan Motivasi saat Kamu Sedang Down
- Sebanyak 67% Perempuan Indonesia Pernah Dilecehkan via Online
- 9 Inspirasi Kebaya Modern Adat Jawa a la Selebriti Indonesia