5 Tips Irit setelah Gajian agar Nggak Habis Tengah Bulan

Jangan sampai uang habis sebelum gajian datang

22 Februari 2022

5 Tips Irit setelah Gajian agar Nggak Habis Tengah Bulan
Pexels/Karolina Grabowska

Setelah gajian, biasanya kamu merasa kaya raya. Namun setelah dipotong tagihan, atau membeli barang yang kamu incar, kamu langsung merasa bokek.

Bahkan, banyak juga yang merasa "miskin" meski baru gajian. Kamu jadi bingung dengan pengeluaran, bertaya-tanya "uangnya dipakai untuk apa saja, ya?"

Ternyata ada tips jitu membuat kamu terus merasa tanggal muda. Salah satunya, dengan mencatat pengeluaran.

Juga, menyisihkan uang untuk keperluan mendadak. Berikut tips irit saat mendapatkan gaji yang dirangkum Popmama.com!

1. Bikin anggaran

1. Bikin anggaran
Pexels/Pixabay account

Banyak orang tidak menganggarkan dana. Mereka pikir hal ini merupakan proses yang membosankan untuk mencantumkan pengeluaran.

Padahal, mengatur saat mengatur keuangan, kamu harus membuat anggaran. Jadi, kamu mengetahui, ke mana arah pengeluaran kamu. Atau, digunakan untuk apa uang yang kamu dapat.

Meski terlihat membosankan, cara ini sangat ampuh untuk mengatur uang kamu, dilansir dari Huftpost. Bahkan, sampai sebulan penuh. menambahkan angka, dan memastikan semuanya berbaris.

Editors' Pick

2. Fokus dengan anggaran

2. Fokus anggaran
Pexels

Jika kamu telah membuat anggaran, kamu harus fokus. Kamu harus menggunakan uang sesuai dengan yang dianggarkan.

Jika kamu ingin membeli sesuatu, tahan! Atau, kamu bisa menggunakan uang cadangan. Tapi, tidak lebih dari yang ada di dalam anggaran.

Dengan begitu, kamu bisa aman menjalani sebulan penuh tanpa keluhan.
 

3. Usahakan jangan menggunakan pinjaman

3. Usahakan jangan menggunakan pinjaman
Freepik/wayhomestudio

Saat ini, banyak sekali iming-iming pinjaman. Misalnya, kartu kredit atau pay later. Padahal, hal itu yang bisa menjebak kamu.

Kamu akan masuk ke lubang yang sama, membayar tagihan terus menerus. Usahakan untuk tak tergiur dengan pinjaman yang datang.

Kamu harus mencoba bersyukur dengan apa yang kamu dapatkan. Juga menahan diri, jika ingin membeli atau memiliki sesuatu. Kamu bisa bangga, setelah mendapatkan hasilnya dari menabung.
 

4. Jajal belanja di pasar tradisional

4. Jajal belanja pasar tradisional
Pexels/Kamaji Ogino

Jika kamu biasa membeli sayur atau buah di supermarket, tak ada salahnya membeli di pasar tradisional. 

Dengan begitu, pengeluaran kamu akan bisa terlacak. Juga, kamu menjadi fokus belanja kebutuhan, tanpa tergiur barang yang tak kamu perlukan.

Atau, kamu bisa survei harga terlebih dahulu jika membeli barang. Mungkin terdengar repot, tapi ampuh untuk mengirit pengeluaran, loh!

5. Batasi uang yang digunakan

5. Batasi uang digunakan
Pixabay/Bru-nO

Kamu bisa menyebutnya sebagai "uang mati" atau jumlah uang yang kamu gunakan untuk menabung. Uang tersebut tak boleh kamu pakai.

Saat kamu menabung sejumlah uang itu, kamu harus langsung melupakannya. Jadi, kamu tak tergiur untuk menggunakannya.

Pada awalnya, kamu mungkin tidak terbiasa merencanakannya atau menunda pembelian. Tapi jika kamu menjadikan kebiasaan ini bagian dari kehidupan sehari-hari kamu, semakin mudah untuk mengelola keuangan kamu.

Baca Juga:

The Latest