5 Fakta Permintaan Maaf Robby Purba Usai Viralkan Pemukulan Anjing

Robby Purba akui sangat menyesal dan hanya butuh penjelasan

10 Juni 2024

5 Fakta Permintaan Maaf Robby Purba Usai Viralkan Pemukulan Anjing
Instagram.com/robbypurba

Presenter Robby Purba kini jadi sorotan publik usai ikut meramaikan rekaman CCTV satpam mal Plaza Indonesia memukul seekor anjing yang sempat viral beberapa waktu lalu.

Alhasil, satpam tersebut dikeluarkan dari pekerjaannya akibat kejadian viral tersebut. Sang satpam kemudian memohon maaf atas tindakan memukul anjing itu karena berniat menyelematkan kucing yang hendak digigit.

Aksinya tersebut mendapat perhatian dari Robby Purba. Ia ikut memviralkan kasus tersebut hingga menuai hujatan dari para netizen.

Tak lama kemudian, Robby Purba mengunggah permintaan maafnya lewat sebuah video di Instagram pribadinya. Kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa fakta permintaan maaf Robby Purba usai viralkan kasus pemukulan anjing.

1. Robby minta maaf usai viralkan rekaman CCTV

1. Robby minta maaf usai viralkan rekaman CCTV
Instagram.com/robbypurba

Setelah panen hujatan akibat meramaikan rekaman CCTV tersebut, Robby Purba muncul dengan video permintaan maaf yang dibagikan lewat Instagram. Ia mengaku sangat menyesal karena ikut mengecam satpam tersebut.

"Video permintaan maaf ini aku buat tanpa script, tanpa permintaan atau paksaan dari pihak manapun. Video ini aku buat dari hatiku yang paling menyesal dan hati yang paling mendalam," tutur Robby dalam Instagram pribadinya.

Editors' Pick

2. Robby akui butuh penjelasan dari aksi satpam itu

2. Robby akui butuh penjelasan dari aksi satpam itu
Instagram.com/robbypurba

Sebagai seorang pemilik dari belasan ekor kucing yang diselamatkan, lelaki kelahiran 25 Juli 1986 itu sangat menolak kekerasan kepada hewan baik itu verbal maupun non verbal. Robby Purba mengaku butuh penjelasan dari tindakan sang satpam yang memukul anjing.

"Shock, kaget, dan butuh penjelasan adalah motivasi aku awal merepost video yang aku nonton di pagi itu," jelasnya.

3. Robby buat video bukan untuk pembelaan

3. Robby buat video bukan pembelaan
Instagram.com/robbypurba

Pasca ikut membagikan ulang rekaman pemukulan anjing tersebut, Robby Purba tak mengira jika efeknya terlalu besar. Sang presenter pun membuat video bukan untuk pembelaan, melainkan murni permintaan maaf.

"Aku memang tidak membayangkan efeknya menjadi sebesar ini setelah video tersebut viral. Di video yang teman-teman saksikan ini, aku tidak akan mencari pembelaan," ucap Robby.

"Memang harusnya sejak awal ketika menyaksikan video klarifikasi dari handler, seharusnya hati aku bisa lebih terbuka untuk menerima alasan dan menerima semuanya tanpa harus mencari pembenaran," tambahnya.

4. Banyak yang dirugikan, Robby mengaku sangat menyesal

4. Banyak dirugikan, Robby mengaku sangat menyesal
Instagram.com/robbypurba

Robby Purba juga menyatakan rasa penyesalannya atas tindakannya yang banyak merugikan orang, salah satunya sang satpam yang dipecat dari pekerjaannya.

"Aku sadar banget banyak pihak yang dirugikan atas repost video yang aku lakukan. Aku sadar banyak pihak yang tersakiti juga, khususnya kepada seorang bapak yang memiliki anak dan juga istri, yang sekarang sudah kehilangan pekerjaannya," urai Robby.

5. Robby berpesan agar tetap peduli kepada hewan yang hidup berdampingan

5. Robby berpesan agar tetap peduli kepada hewan hidup berdampingan
Instagram.com/robbypurba

Di akhir video, Robby Purba sangat memiliki kepedulian yang tinggi terhadap hewan. Oleh karena itu, Robby berpesan kepada orang-orang agar selalu peduli dengan hewan yang ada di sekitar.

"Karena orang-orang sekitarku paham kalau aku kepada hewan begitu sayang, apalagi kepada manusia yang selalu berdampingan sama aku," tandas Robby.

"Kalau aku masih diizinkan menyampaikan isi hati aku, aku berharap kita tetap bisa peduli kepada hewan yang hidup berdampingan sama kita," tutupnya.

Itu tadi beberapa informasi seputar fakta permintaan maaf Robby Purba terkait viralnya rekaman CCTV satpam Plaza Indonesia yang memukul anjing. Semoga kejadian tersebut menjadi pembelajaran bagi Robby maupun semua orang agar lebih bijak dalam bertindak, ya.

Baca juga:

The Latest