Jasad Eril Diterima Keluarga, Tiba di Indonesia Hari Minggu

Jasad Eril sudah dilakukan tes forensik dan pemeriksaan DNA

9 Juni 2022

Jasad Eril Diterima Keluarga, Tiba Indonesia Hari Minggu
Instagram.com/ataliapr

Proses pencarian terhadap hilangnya anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, akhirnya membuahkan hasil. Eril ditemukan sudah tak bernyawa setelah dua pekan pencariannya pasca dikabarkan hilang di Sungai Aare, Swiss.

Jasad Eril ditemukan oleh pihak kepolisian di bendungan Engehalde, Swiss pada Kamis (9/6/2022). Pihak kepolisian kemudian melaporkan penemuannya ke kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).

Pihak keluarga rencananya akan langsung membawa jasad Eril menuju Indonesia, kemudian menguburkannya. Sebelum diberangkatkan, jasad Eril terlebih dahulu akan dilakukan pemeriksaan forensik serta tes DNA untuk memastikannya.

Terkait penemuan jasad Eril yang dilaporkan oleh kepolisian Swiss, berikut ini Popmama.com telah merangkumnya dari berbagai sumber.

1. Jasad Eril ditemukan oleh pihak kepolisian Swiss

1. Jasad Eril ditemukan oleh pihak kepolisian Swiss
Instagram.com/emmerilkahn

Pada Rabu (8/6/2022), sesaat sebelum pukul 06:50 waktu setempat, polisi wilayah Bern melaporkan bahwa seorang pria tak bernyawa tergeletak di air di bendungan Engehalde di Bern.

Spesialis dari Kepolisian Cantonal Bern menemukannya di cekungan bendungan, dan kemudian menyelamatkannya.

"Aparat kemudian memastikan bahwa pria tersebut telah meninggal dunia," tulis Police.be.ch dalam siaran persnya, Kamis (9/6/2022).

Editors' Pick

2. Telah dilakukan pemeriksaan forensik dan DNA

2. Telah dilakukan pemeriksaan forensik DNA
Instagram.com/emmerilkahn

Duta Besar Republik Indonesia di Swiss, Muliaman Hadad mengatakan bahwa sesuai prosedur, tim forensik kepolisian setempat langsung melakukan identifikasi dan penelusuran DNA untuk memastikan jasad itu adalah Eril.

Kemudian, selanjutnya yakni pada Kamis (9/6/2022) siang waktu Swiss, kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa jasad adalah Emmeril Kahn Mumtadz.

"Selanjutnya sesuai dengan prosedur hukum di Swiss, pihak kepolisian menyampaikan berbagai berkas ke pengadilan untuk serah terima jasad ananda Eril ke keluarga," kata Muliaman Hadad, dalam jumpa pers yang disiarkan di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (9/6/2022).

3. Jenazah diperkirakan akan tiba pada Minggu

3. Jenazah diperkirakan akan tiba Minggu
Instagram.com/emmerilkahn

Setelah mendengar kabar penemuan jasad Eril, pihak keluarga memastikan jenazah akan sampai ke Indonesia sekitar hari Minggu pekan ini.

"Untuk waktu kami belum bisa memastikan akan tiba di Indonesia, tapi kami akan memastikan secepatnya. Harapan kami bisa tiba di indonesia Sabtu atau Minggu (pekan ini)," ucap Elpi Nazmuzaman, adik kandung Ridwan Kamil, Kamis (9/6/2022). 

Sementara itu, Ridwan Kamil dalam unggahan terbarunya di Instagram mengatakan bahwa jasad Eril akan tiba di Indonesia pada hari Minggu. 

Muliaman Hadad, telah memberikan jasad Eril kepada perwakilan keluarga Ridwan Kamil yang ada di sana. 

Di sisi lain, lanjut Muliaman Hadad, KBRI di Bern, Swiss, telah memastikan bahwa Eril dan keluarga telah mendapatkan penghormatan selayaknya sebagai seorang muslim.

4. Ridwan Kamil bertolak ke Swiss terkait kabar pencarian Eril

4. Ridwan Kamil bertolak ke Swiss terkait kabar pencarian Eril
Instagram.com/emmerilkahn

Sementara itu, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil telah bertolak ke Swiss untuk berkoordinasi mengenai kabar terbaru putranya Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril. Ridwan Kamil mengajukan cuti sementara dengan alasan urusan penting.

"Terkait dengan izin gubernur, Pemprov Jabar sudah inisiatif kembali menyampaikan permohonan izin ke luar negeri dengan alasan penting, dan mendapatkan persetujuan. Mulai tanggal 9-19 Juni 2022," ujar Wahyu, Jubir pemerintah Provinsi Jawa Barat.

5. Jasad Eril ditemukan usai dua pekan pencarian

5. Jasad Eril ditemukan usai dua pekan pencarian
Instagram.com/ataliapr

Eril dikabarkan hilang di sungai Aare, Swiss, pada Kamis (26/5/2022) setelah berenang bersama teman-temannya. Eril diduga tergelincir saat akan naik ke permukaan, kemudian hanyut terbawa arus sungai.

Dubes RI untuk Swiss, Muliaman Hadad, mengumumkan bahwa jasad Eril ditemukan pada Kamis (9/6/2022) setelah pencariannya dalam dua pekan terakhir oleh pihak kepolisian Bern.

Kemudian, Kepolisian Bern telah merilis hasil forensik bahwa jasad yang ditemukan benar adalah jasad Eril yang dilaporkan hilang sejak Kamis, 26 Mei 2022 lalu sekitar pukul 09.40 CEST waktu Swiss, ketika sedang berenang di Sungai Aare, Bern.

Itulah beberapa informasi mengenai penemuan jasad Eril yang dilaporkan pihak kepolisian Bern. Semoga Eril mendapat tempat yang layak di sisi-Nya, serta keluarganya diberi ketabahan.

Baca juga:

The Latest