Kasus Vina Cirebon, Papa Eki Berjuang agar Segera Tuntas
Kepolisian masih memburu tiga orang pelaku lainnya
18 Mei 2024

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kasus pembunuhan tragis Vina dan kekasihnya, Eki di Cirebon pada 2016 lalu sempat menuai sorotan publik. Bahkan, kasusnya kini diangkat ke layar lebar demi mengenang kematian Vina.
Sudah 7 tahun berlalu, kasus ini masih terus diusut oleh pihak kepolisian. Papa dari mendiang Eki, Iptu Rudiana, angkat bicara terkait pengusutan kasus yang merenggut nyawa anaknya dan Vina.
Untuk lebih jelasnya, Popmama.com telah merangkum penjelasan papa kandung Eki yang masih berupaya mengusut kasus kematian anaknya.
1. Rudiana pastikan terus mengungkap kasus kematian anaknya dan Vina
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @rudianabison, Rudiana yang mengenakan seragam Polri menyatakan tak akan diam dan terus memburu pelaku untuk dimintai pertanggung jawaban. Ia merasa sudah sangat sakit melihat nyawa anaknya yang dihabisi secara tragis.
"Saya mohon kepada seluruh warga negara Indonesia agar jangan membuat kami lebih sakit. Eki adalah anak kandung kami yang menjadi korban kelompok-kelompok yang kejam. Saya tidak diam. Saya terus berupaya bekerja sama dengan reskrim," ungkapnya.
Editors' Pick
2. Rudiana masih mencari sisa pelaku yang masih berkeliaran
Kemudian, ia menjelaskan telah mengamankan beberapa pelaku pembunuhan bersama anggota yang lain. Kini, Rudiana masih terus mencari keberadaan sisa pelaku yang masuk DPO.
"Terbukti beberapa (pelaku) kami amankan. Sisanya sedang kami perjuangkan untuk dilakukan pengungkapan," lanjutnya.