Kenapa Harvey Moeis Suami Sandra Dewi Ditangkap?
Harvey Moeis berperan sebagai perpanjangan tangan
28 Maret 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kasus korupsi sedang marak-maraknya terjadi di Indonesia. Beberapa kasus tersebut terus ditangani agar aparatur berwenang untuk terus menjaga Indonesia dari bahaya laten korupsi. Maka dari itu, alasan-alasan mengapa koruptor melakukan tindak korupsi perlu diungkap.
Kasus korupsi yang akhir-akhir ini terjadi merupakan upaya dari pihak berwenang untuk terus menjaga Indonesia dari korupsi. Hal tersebut dilakukan oleh pihak Kejagung terhadap Harvey Moeis yang merugikan negara hingga triliunan. Namun, bagaimana peran oknum tersebut di kasus yang sedang gempar ini?
Marilah simak rangkuman dari Popmama.com untuk menjawab pertanyaan terkait "kenapa Harvey Moeis suami Sandra Dewi ditangkap?" secara lebih detail.
Berperan Sebagai Perpanjangan Tangan
Saat kasus korupsi terungkap ke publik, tentu ada peran yang dilakukan oleh berbagai pihak. Hal tersebut dilakukan secara kolektif dan terstruktur agar dugaan korupsi tidak menimbulkan kecurigaan.
Namun nahasnya, Harvey Moeis suami Dewi Sandra terungkap perannya dalam kasus ini. Harvey Moeis ditetapkan sebagai tersangka karena sebagai perpanjangan tangan atau kepercayaan dari pihak yang mewakili PT RBT. Penetapan statusnya pun dinaikkan.
Editors' Pick
Mengakomodasi Kegiatan Pertambangan Ilegal
Direktur Penyidikan (Dirdik) Jampidsus Kejagung yaitu Kuntadi mengatakan bahwa Harvey Moeis melakukan tindak pidana ini bersama-sama denga neks direktur utama PT Timah, Mochtar Riza Pahlevi Tabrani.
Harvey Moeis dengan Mochtar Riza Pahlevi bahu membahu untuk mengakomodasi kegiatan pertambangan illegal tersebut. Hal ini dilakukan di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah untuk mendulang keuntungan sebanyak-banyaknya.