5 Fakta Menarik iOS 17.5, Ketahui Ini sebelum Update

iOS 17.5 juga menyertakan 15 patch keamanan penting untuk pengguna iPhone

17 Mei 2024

5 Fakta Menarik iOS 17.5, Ketahui Ini sebelum Update
Unsplash/Sumudu Mohottige

Baru-baru ini raksasa teknologi kenamaan Apple telah meluncurkan update iOS terbarunya ke versi 17.5. Pembaruan ini tentu membawa fitur-fitur beragam yang memudahkan pengguna, terutama yang tinggal di dataran Benua Biru atau Uni Eropa.

Di gawai iPhone, update perangkat lunak iOS 17.5 memakan data sekitar 800 megabyte. Pengunduhan ini dapat kamu tunggu hingga selesai. Sebagai informasi, pastikan kamu terhubung ke jaringan data yang stabil dan konsisten agar unduhan software dapat berjalan dengan optimal.

Nah, berikut ini Popmama.com sajikan informasi beberapa fakta menarik iOS 17.5 secara lebih detail.

Yuk, disimak informasinya di bawah ini!

1. Update perbaikan keamanan

1. Update perbaikan keamanan
Unsplash/Sayan Majhi

Update iOS 17.5 ini membawa perbaikan keamanan yang lebih melingkup. Di antaranya seperti aksesbilitas, transparansi pelacakan aplikasi, pengambilan kamera dan AVFoundation, dan perbaikan keamanan gerakan inti.

Selain fakta di atas, iOS 17.5 juga menyertakan 15 patch keamanan penting untuk pengguna iPhone.

Editors' Pick

2. Pengguna iOS di Uni Eropa terbantu dengan adanya update ini

2. Pengguna iOS Uni Eropa terbantu ada update ini
Unsplash/Saul Sampson

Salah satu fakta menarik yang paling ditunggu-tunggu dalam update iOS 17.5 terkait kemampuan untuk mengunduh aplikasi dari situs web tanpa harus melalui App Store.

Dalam hal ini, iOS 17.5 merupakan hasil keputusan Apple guna mematuhi aturan baru Uni Eropa. Perlu diketahui bahwa Uni Eropa mewajibkan raksasa teknologi ini dapat mengizinkan penggunanya mengunduh aplikasi dari sumber lain tanpa App Store.

3. Daftar iPhone dapat update iOS 17.5

3. Daftar iPhone dapat update iOS 17.5
Unsplash/Daniel Romero
  • iPhone SE Gen 3
  • iPhone SE Gen 2
  • iPhone XR
  • iPhone XS Max
  • iPhone XS
  • iPhone 11 Pro Max
  • iPhone 11 Pro
  • iPhone 11
  • iPhone 12 Pro Max
  • iPhone 12 Pro
  • iPhone 12 Mini
  • iPhone 12
  • iPhone 13 Pro Max
  • iPhone 13 Pro
  • iPhone 13 Mini
  • iPhone 13
  • iPhone 14 Pro Max
  • iPhone 14 Pro
  • iPhone 14 Plus
  • iPhone 14
  • iPhone 15 Pro Max
  • iPhone 15 Pro
  • iPhone 15 Plus
  • iPhone 15

4. Pengalaman usai update iOS 17.5

4. Pengalaman usai update iOS 17.5
Unsplash/David Grandmougin

Setelah update software ke iOS 17.5, pengalaman pertama yang dirasakan adalah overheat atau suhu iPhone yang cenderung meningkat.

Pada iPhone 11, mudah dirasakan overheat ini contohnya ketika sedang restart sistem iPhone. Keadaan hangat pada gawai akan mudah terasa dan lama-kelamaan panas akan menjalar terutama di bagian belakang dekat kamera.

5. Bukan hanya update iOS 17.5 saja

5. Bukan ha update iOS 17.5 saja
Unsplash/AltumCode

Update software ini buikan hanya ditujukan untuk pengguna iPhone dan iPad saja, lho. Tapi juga pembaruan perangkat lunak ke versi 17.5 dibarengi dengan peluncuran iPadOS 17.5, WatchOS 10.5, tvOS 17.5, macOS 14.5, dan HomePodOS 17.5.

Kamu tentu bisa menikmati pembaruan ini di seluruh ekosistem Apple. Tujuannya agar semakin mendapat perlindungan keamanan yang terbaru dan keoptimalan seluruh produk Apple kamu semakin terjaga.

Nah, itu dia deretan fakta menarik soal update software iOS 17.5. Bagaimana nih menurut Mama?

Baca juga:

The Latest