5 Fitur Baru iOS 17.5, Punya Fitur Repair State

Fitur baru ini ada tambahan koleksi wallpaper juga, lho

17 Mei 2024

5 Fitur Baru iOS 17.5, Pu Fitur Repair State
Unsplash/Tyler Lastovich

Raksasa teknologi kenamaan Apple telah meluncurkan update iOS terbaru ke versi 17.5. Pembaruan ini tentu membawa fitur-fitur beragam yang memudahkan pengguna, terutama yang tinggal di dataran Benua Biru atau Uni Eropa.

Bukan hanya fitur yang memudahkan pengguna di Uni Eropa saja, update software iOS 17.5 ini membawa 15 patch keamanan mutakhir dan penting khususnya untuk pengguna iPhone yang bisa dinikmati pengguna Apple di seluruh dunia.

Nah, kali ini Popmama.com merangkum beberapa fitur baru iOS 17.5 yang punya fitur repair state.

Simak penjelasan terkait sejumlah fitur barunya, yuk!

1. Tambahan wallpaper baru

1. Tambahan wallpaper baru
Unsplash/Daniel Korpai

Di update software iOS 17.5, Apple menambahkan koleksi wallpaper untuk homescreen dan lockscreen. Koleksi wallpaper ini bertuliskan “Pride” yang ditujukan untuk komunitas tertentu.

Tak hanya menambah wallpaper saja, update baru iOS ini disediakan animasi pada wallpaper tersebut yang memiliki transisi motion yang halus dan unik jika di gulir ke atas saat membuka lockscreen iPhone.

Editors' Pick

2. Apple News+ sediakan mode offline

2. Apple News+ sediakan mode offline
Unsplash/Daniel Korpai

Di samping itu, update software iOS 17.5, Apple News+ menyediakan mode offline yang memungkinkan pengguna untuk mengakses today feed dan news+ tanpa menggunakan internet.

Pengguna aplikasi ini juga diberikan gim baru bernama Quartiles, pemain diminta memilih dari kotak untuk membentuk kata-kata.

3. Fitur repair state

3. Fitur repair state
Unsplash/Sumudu Mohottige

Fitur terbaru yang dirilis Apple di iOS 17.5 adalah repair state. Fitur ini bakal memudahkan pengguna yang ingin memperbaiki iPhone di Apple Store maupun jasa servis resmi Apple lainnya.

Di mana, fitur repair state memungkinkan pengguna mengonfirmasi bahwa mereka akan mengirim iPhone untuk diperbaiki hanya memasukkan ID Apple dan kata sandi saja.

Fitur ini tentu akan memudahkan kamu dan juga teknisi yang memperbaiki iPhone kamu, tanpa perlu mematikan fitur Stolen Device Protection dan fitur Find My.

4. Perubahan beberapa fitur widget

4. Perubahan beberapa fitur widget
Unsplash/Daniel Korpai

Kamu juga harus mengetahui, kalau update software iOS 17.5 menambahkan beberapa fitur di beranda widget. Seperti, widget podcast telah diperbarui agar memiliki warna dinamis baru berdasarkan judul podcast yang sedang diputar saat itu.

5. Fitur spesial untuk pengguna iPhone di Uni Eropa

5. Fitur spesial pengguna iPhone Uni Eropa
Pexels/cottonbro studio

Salah satu fakta menarik yang paling ditunggu-tunggu dalam update iOS 17.5 adalah kemampuan untuk mengunduh aplikasi dari situs web tanpa harus melalui App Store.

Dalam hal ini, iOS 17.5 merupakan hasil keputusan Apple guna mematuhi aturan baru Uni Eropa yang mewajibkan raksasa teknologi ini dapat mengizinkan penggunanya mengunduh aplikasi dari sumber lain tanpa App Store.

Nah, itu dia deretan fakta fitur baru iOS 17.5. buat kamu pengguna iPhone. Sudah bisa update, lho.

Baca juga:

The Latest