Setiap tahunnya, Hari Kanker Payudara Sedunia selalu menjadi momen penting untuk meningkatkan kesadaran tentang kanker payudara, dan perlunya dukungan bagi mereka yang terpengaruh.
Dalam peringatan tahun ini, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menekankan beberapa aspek krusial terkait penanganan kanker payudara. WHO menyoroti pentingnya deteksi dini, diagnosis yang tepat, dan perawatan komprehensif.
Namun, lebih dari itu, mereka juga mengingatkan kita akan kebutuhan mendesak untuk memberikan dukungan emosional bagi pasien yang sedang berjuang melawan penyakit ini.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai tema Hari Kanker Payudara Sedunia 2024? Simak ulasan yang sudah Popmama.com rangkum di bawah ini, ya.
1. Mengenal tema Hari Kanker Payudara Sedunia 2024
Pexels/Anna Shvets
Mengutip dari World Health Organization (WHO), tema Hari Kanker Payudara Sedunia tahun 2024 adalah "Tidak seorang pun boleh menghadapi kanker payudara sendirian".
Tema ini mengedepankan pentingnya perawatan yang berfokus pada pasien, yang meliputi dukungan medis, emosional, psikologis, dan sosial melalui sistem navigasi pasien. Selain itu, tema ini juga bertujuan untuk mengurangi kesenjangan gender dan sosial ekonomi dalam akses terhadap perawatan kanker payudara.
Editors' Pick
2. Oktober menjadi Bulan Kesadaran Kanker Payudara
Pexels/Leeloo The First
Bulan Kesadaran Kanker Payudara adalah kampanye kesehatan internasional yang dilaksanakan setiap bulan Oktober. Tujuan dari bulan ini adalah untuk mendorong pemeriksaan dan pencegahan penyakit yang menyerang 2,3 juta perempuan di seluruh dunia.
Bulan Kesadaran Kanker Payudara dimulai pada tahun 1985 oleh American Cancer Society dan Imperial Chemical Industries (sekarang bagian dari AstraZeneca) untuk mengedukasi perempuan tentang pentingnya deteksi dini.
3. Pita merah muda menjadi simbol resmi kesadaran akan kanker payudara
Pexels/Anna Shvets
Pada tahun 1991, pita merah muda menjadi simbol resmi kesadaran kanker payudara melalui kolaborasi antara Susan G. Komen Foundation dan Estée Lauder. Kini pita tersebut dikenal secara global sebagai pengingat untuk mendukung penelitian kanker payudara.
Bulan ini melambangkan lebih dari sekadar pita merah muda. Bagi sebagian orang, bulan ini memberikan inspirasi dan harapan, tetapi banyak penderita kanker payudara merasa bahwa perayaan ini tidak sepenuhnya mencerminkan pengalaman mereka dengan penyakit yang dihadapi.
Mereka mungkin merasakan bahwa fokus pada simbolisme seringkali mengabaikan pengalaman dan emosional yang mereka alami selama perawatan dan pemulihan.
4. Makna terkait Bulan Kesadaran Kanker Payudara terletak pada dampak globalnya
Pexels/Ave Calvar Martinez
Adapun makna mengenai bulan kesadaran kanker payudara terletak pada pengaruh globalnya dalam meningkatkan kesadaran, memberikan pendidikan kepada masyarakat mengenai kanker payudara, dan menekankan pentingnya deteksi dini.
Bulan ini juga menawarkan platform untuk:
Memberikan dukungan kepada pasien kanker payudara, penyintas, dan keluarga mereka.
Menggalang dana untuk kemajuan penelitian dan pengobatan kanker payudara.
Mempromosikan gaya hidup sehat dan langkah-langkah pencegahan.
Mendorong perempuan untuk melakukan pemeriksaan mandiri dan menjalani pemeriksaan rutin demi deteksi dini.
Merayakan kemajuan dalam pengobatan dan peningkatan tingkat kelangsungan hidup.
5. Latar belakang hadirnya Bulan Kesadaran Kanker Payudara
Pexels/Anna Tarazevich
Kanker ini merupakan satu dari delapan kasus kanker pada kedua jenis kelamin, dan seperempat dari semua kanker yang dialami perempuan. Di banyak daerah dengan sumber daya terbatas, kanker payudara lebih sering menyerang populasi yang lebih muda, yang secara signifikan berkontribusi terhadap kematian dini dan jumlah anak yatim piatu.
Untuk mengatasi masalah hal ini, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) meluncurkan Inisiatif Kanker Payudara Global (GBCI) pada tahun 2021, dengan target mengurangi angka kematian sebesar 2,5% setiap tahun hingga 2040 dan menyelamatkan 2,5 juta jiwa.
Inisiatif ini berfokus pada tiga pilar utama, yaitu promosi kesehatan untuk deteksi dini, diagnosis yang tepat waktu, dan manajemen kanker payudara yang komprehensif. Bulan Kesadaran Kanker Payudara (BCAM) dirayakan secara global setiap Oktober untuk meningkatkan kesadaran tentang kanker payudara.
Pada bulan Oktober 2024, WHO juga akan menekankan pentingnya deteksi dini, diagnosis tepat waktu, perawatan yang komprehensif, serta perlunya dukungan bagi mereka yang mengalami penyakit ini, termasuk melalui sistem navigasi pasien.
Nah, itu dia ulasan terkait tema Hari Kanker Payudara Sedunia 2024. Hari Kanker Payudara Sedunia setiap tahunnya menjadi pengingat bagi kita untuk meningkatkan kesadaran akan kanker payudara.
Peringatan tahun ini menggarisbawahi beberapa aspek krusial dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), termasuk pentingnya deteksi dini, diagnosis yang akurat, dan perawatan yang komprehensif.
Lebih dari sekadar tindakan medis, WHO juga menekankan pentingnya memberikan dukungan emosional bagi pasien yang berjuang melawan kanker payudara.