Seperti Set Asli, Ada Squid Game di Stasiun Kereta Bawah Tanah Itaewon
Yuk! Intip pameran Squid Game versi di dunia nyata yang bikin kamu ingin pergi ke sana
21 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sudah tidak asing lagi dengan film serial dari Netflix yang akhir-akhir ini selalu menjadi bahan pembicaraan publik baik penonton lokal maupun internasional.
Film Squid Game yang baru saja dirilis pada Jumat (17/9/2021), menggambarkan persaingan antara orang dewasa yang berada di sebuah set game permainan anak-anak tradisional korea.
Terlihat seperti mudah, permainan ini selalu diakhiri dengan kematian para peserta yang gagal. Hadiahnya pun adalah uang tunai sebesar 45,6 miliar won untuk satu orang yang membuat persaingan semakin panas di setiap permainannya.
Mengapa film ini menarik?
Film serial netflix yang berhasil menduduki peringkat ke-2 di Indonesia hari ini, memiliki set-set adegan yang sangat menarik. Mulai dari beberapa set seperti taman bermain anak-anak dengan boneka perempuan raksasa yang menjadi ikonik di dalam film ini, adanya serodotan, hingga celengan yang berbentuk babi untuk menampung uang hadiah tersebut.
Tidak hanya sampai situ saja, menariknya lagi film Squid Game membuat sebuah set yang sama persis dengan adegan set di film. Seperti ada di dunia nyata, Netflix memanfaatkan momen dengan menghadirkan set tersebut di sebuah stasiun kereta bawah tanah yang berada di Itaewon, Korea Selatan.
Bisa dilihat dari ruangan-ruangan yang di set persis seperti ada di adegan film. Tidak hanya ruangan saja, ada pula beberapa aksesoris seperti pakaian dari para pemain maupun penjaga yang diperlihatkan.
Penasaran seperti apa suasana di dalam set Squid Game yang dibuat seperti asli?
Yuk! Langsung saja simak rangkuman yang telah Popmama.com rangkum mengenai suasana set Squid Game di stasiun kereta bawah tanah Itaewon.
Ikuti terus sampai habis ya!
1. Tangga menuju set berwarna pink terang menjadi ciri khas di serial Squid Game
Pertama kali menuju stasiun, kamu akan menemukan sebuah lorong dengan tangga dan dinding yang dihiasi a la set di film Squid Game.
Terdapat warna pink terang yang menjadi dominasi sekaligus ikonik dari serial tersebut. Tidak hanya warnanya saja, ada pula beberapa tulisan Squid Game yang memberikan tanda menuju ke lokasi set.
Tidak hanya tulisan Squid Game pada dinding saja, ada pula beberapa lainnya seperti ungu dan biru terang yang cocok memberikan nuansa seperti di film tersebut.
Lorongnya saja sudah membuat pengunjung menjadi penasaran ya!
2. Set taman bermain anak-anak dengan ukuran raksasa di stasiun bawah tanah Itaewon
Setelah menuruni tangga, kamu akan langsung disuguhi dengan beberapa stage yang menjadi ciri khas dari film Squid Game.
Tidak tanggung-tanggung, kali ini mereka membuat ukuran yang hampir mirip seperti di lokasi syuting aslinya. Dapat dilihat dari foto tersebut, adanya ayunan dan seluncuran raksasa dengan perpaduan warna merah, hijau, kuning, dan biru.
Benar-benar seperti sedang berada di taman bermain anak-anak ya!
3. Ssst! Hati-hati karena ada boneka perempuan raksasa si lampu hijau lampu merah yang menjadi ikonik Squid Game episode pertama
Bahaya! Di sana juga terdapat boneka perempuan raksasa yang menjadi ikonik di episode pertama film Squid Game. Di dalam filmnya, boneka perempuan raksasa ini adalah pemandu permainan lampu hijau, lampu merah.
Saat lampu hijau, boneka ini berbalik arah seperti sedang main petak umpet dan ini menjadi kesempatan para pemain untuk jalan sampai tujuan. Saat lampu merah dan sosok perempuan ini berbalik menghadap para peserta, para pemain harus diam di tempat tanpa ada pergerakan apapun.
Mengapa menyeramkan? Alasannya karena para pemain bisa ditembak jika ia bergerak ketika perempuan mengatakan lampu merah dan memandang para pemain.
Itu mengapa, boneka perempuan raksasa ini menjadi ikonik sekaligus menyeramkan bagi para pemain.
Kira-kira kalau kamu bertemu di set asli, kamu takut juga nggak nih?
4. Penjaga dengan pakaian berwarna merah yang hadir di set squid game
Tidak hanya terdapat sosok perempuan raksasa saja, ada pula sosok yang menyeramkan hadir di set stasiun bawah tanah Itaewon tersebut.
Seorang petugas laki-laki dengan balutan pakaian berwarna merah yang dilengkapi dengan topeng bersimbol. Simbolnya sendiri berbeda-beda sesuai dengan tugasnya. Mulai dari segitiga, lingkaran, dan kotak.
Namun, tenang saja karena petugas yang datang di set tersebut tidak jahat seperti yang ada di film.
Bahkan, kerap kali mereka membantu para pengunjung untuk memainkan beberapa permainan yang bisa dimainkan seperti mengambil bola-bola raksasa. Kamu juga bisa berfoto bersama lho.
Jadi ingin pergi ke sana ya!
Editors' Pick
5. Beberapa permainan yang ada di film squid game dengan simbol lingkaran, segitiga, dan kotak.
Di set tersebut juga terdapat beberapa pajangan permainan seperti bola-bola bekel, lingkaran dengan berbagai bentuk simbol, hingga tas serut kecil.
Barang-barang tersebut disimpan di etalase sebagai pajangan.
Menarik sekali ya!
6. Terdapat pakaian pemain yang berwarna hijau menjadi ciri khas film Squid Game
Selain beberapa permainan, ada pula pajangan dari pakaian berwarna hijau yang digunakan oleh para peserta saat bermain di dalam film tersebut. Ada juga jaket berwarna hijau yang menjadi ciri khasnya.
Tidak hanya itu, ada juga beberapa pajangan lainnya yang menarik perhatian para pengunjung.
Jadi ingin memilki baju dan jaketnya ya!
7. Ada set layar besar dengan tombol-tombol game yang bisa disentuh oleh para pengunjung
Di layar yang besar ini, mereka memutarkan beberapa cuplikan atau trailer dari adegan di film Squid Game. Dilihat dari beberapa video, mereka memutarkan adegan di episode pertama pada saat bermain lampu hijau, lampu merah.
Episode pertama ini menjadi permainan pertama yang paling seru karena banyak para peserta yang gugur di permainan pertama tersebut.
Tujuannya agar para pengunjung yang berjalan di stasiun tersebut bisa mengetahui film baru ini.
8. Permainan bola raksasa yang bisa dimainkan oleh para pengunjung
Selain layar yang besar, ada juga bola raksasa yang bisa diambil oleh para pengunjung lho!
Bola-bola ditaruh di etalase dan para pengunjung harus menginjak sebuah tombol dengan warna merah, kuning, dan hijau menggunakan kaki mereka.
Nantinya, bola tersebut akan keluar dan terdapat sebuah kalimat di dalam bola tersebut.
Kira-kira di dalamnya terdapat tulisan apa ya?
Semakin penasaran ya!
9. Terdapat tangga berwarna warni dengan tulisan “Will You Play Squid Game?”
Tidak hanya tangga pertama di lorong saat pertama kali menuju set saja, kali ini juga terdapat tangga panjang dengan tulisan “Will You Play Squid Game?”
Kata “will” dengan warna hijau muda, “you” dengan warna biru, dan “play” dengan warna ungu. Kata terakhir yaitu “Squid Game” dengan warna pink.
Kalau ada permainan ini di dunia nyata, kira-kira kamu ingin bermain Squid Game nggak nih?
10. Terdapat celengan raksasa bentuk babi sebelum memasuki stasiun bawah tanah Itaewon
Last but not least, di luar stasiun tersebut terdapat celengan raksasa berbentuk babi yang menjadi ikonik di film Squid Game lho!
Celengan berbentuk babi yang transparan membuat para pengunjung bisa melihat sejumlah uang yang berputar terkena angin dari dalam celengan tersebut.
Tidak hanya itu, di sebelah celengan tersebut juga terdapat layar yang memunculkan gambar dari pada penjaga berpakaian merah dengan topengnya.
Benar-benar totalitas dan keren sekali ya!
Nah, itulah rangkuman yang telah Popmama.com rangkum mengenai suasana set Squid Game di stasiun kereta bawah tanah Itaewon.
Pameran tersebut berlangsung sampai dengan Minggu (26/09/2021). Di beberapa sudut stasiun juga terpampang poster Squid Game yang dibintangi Lee Jung Jae, Park Hae Soo, hingga Gong Yoo lho!
Jadi ingin pergi ke sana ya!
Baca juga:
- 5 Film Mendebarkan dari Berbagai Negara yang Tayang di Netflix
- 10 Film Indonesia Bertema Keluarga yang Menguras Emosi
- 8 Rekomendasi Film tentang Toxic Relationship, Bikin Menguras Emosi