5 Cara Sukses Bangun Bisnis Rumahan, Mulai dari Hobi

Membangun bisnis dari hobi selain menyenangkan juga mendorong untuk terus berkreasi dan berinovasi

4 Juni 2022

5 Cara Sukses Bangun Bisnis Rumahan, Mulai dari Hobi
Freepik/artursafronovvvv

Tidak harus berskala besar, nyatanya memulai bisnis bisa dilakukan dengan skala kecil atau rumahan yang dikenal dengan home industry. Sehingga, sejatinya Mama juga bisa lho membangun bisnis sendiri di rumah.

Apalagi, bila Mama tidak bekerja di kantor dan memiliki waktu senggang di rumah. Membangun bisnis rumahan tampaknya menjadi alternatif untuk mengisi waktu secara produktif sekaligus menghasilkan pendapatan.

Kali ini Popmama.com telah merangkum kiat sukses untuk membangun bisnis rumahan ala Sismi Rahayu pendiri bisnis dekorasi rumah bernama Home Decor Yogya. Penasaran kan, Ma? Simak cara-caranya di bawah ini yuk!

1. Lihat peluang bisnis dari hobi

1. Lihat peluang bisnis dari hobi
Pexels/Andrea Piacquadio

Tidak perlu mencari ide jauh-jauh, ternyata banyak dari hobi bisa dijadikan bisnis rumahan lho, Ma. Cara yang perlu dilakukan adalah dengan melihat peluang usaha dari hobi atau kegemaran Mama. Hal ini yang diterapkan oleh Sismi Rahayu.

Tentunya Mama juga akan lebih mudah dalam mengumpulkan motivasi dan dorongan berbisnis bila menjalankan bisnis yang berawal dari hobi. Selain itu, berbisnis dari hobi juga mampu membuat kita lebih terpacu untuk terus menjalankan usaha.

“Melakukan usaha yang tumbuh dari kegemaran sangat menyenangkan karena kita akan senantiasa merasa terdorong untuk terus berkreasi dan berinovasi,” ujar Sismi dalam acara Media Briefing Shopee 6.6 Rumah & Hobi Sale (2/6/2022).

Editors' Pick

2. Gali informasi dan ilmu secara melalui internet

2. Gali informasi ilmu secara melalui internet
Pexels/Andrea Piacquadio

Setelah memiliki niat untuk membangun bisnis, tentunya Mama juga harus memiliki ilmu dan informasi mengenai berbisnis. Tidak perlu khawatir bila Mama merasa masih minim pengetahuan. Pasalnya, kini ilmu bisa mudah di dapat melalui internet

Mama bisa menggali informasi-informasi seputar membangun bisnis di internet lalu menerapkannya secara otodidak. Bahkan, pendiri bisnis dekorasi rumah Home Decor Yogya juga turut mempelajari bisnis melalui internet saja lho, Ma.

“Saya belajar otodidak dari internet, saya juga mencoba belajar dari fasilitas-fasilitas yang disediakan paltform jual beli. Sampai akhirnya saya kelihatannya sudah mampu, akhirnya saya mencoba (berbisnis),” ujar Sasmi.

3. Berdayakan sumber daya yang ada di sekitar

3. Berdayakan sumber daya ada sekitar
Freepik/master1305

Meski memulai usaha rumahan, Mama juga perlu memperhatikan apakah ada sumber daya di sekitar yang potensial untuk mendukung Mama membangun bisnis. Bukan hanya sumber daya alam, tetapi sumber daya manusia juga tidak kalah penting.

Sumber daya manusia menjadi aspek yang sangat dibutuhkan dalam menjalankan usaha. Tentunya Mama tidak mungkin menjalankan bisnis seorang diri tanpa melibatkan pegawai meski hanya satu hingga dua orang, bukan?

Selain untuk mendukung bisnis Mama, dengan melibatkan sumber daya manusia di sekitar, tentunya Mama akan turut memberdayakan mereka. Sehingga hubungan timbal balik positif terjadi antara bisnis Mama dengan lingkungan sekitar.

4. Manfaatkan e-commerce untuk memasarkan produk

4. Manfaatkan e-commerce memasarkan produk
Freepik/tirachardz

Di era perkembangan teknologi, Mama harus menyadari bahwa strategi pemasaran digital sangatlah penting untuk membangun bisnis. Mama sebaiknya memanfaatkan e-commerce untuk menjadi media pemasaran dan penjualan produk kepada konsumen.

Apalagi, e-commerce juga banyak mengadakan kegiatan yang mampu mensejahterakan penjual di platform mereka. Bahkan, Sismi menjelaskan manfaat yang diperoleh olehnya selama aktif mengikuti kampanye di e-commerce yang dipakai bisnisnya.

“Yang pasti peningkatan penjualan, ya. Dijamin ketika mengikuti kampanye Shopee akan meningkatkan penjualan 50% sampai 100% dari penjualan hari-hari sebelumnya,” ungkap Sismi.

5. Lakukan inovasi produk untuk membuat usaha terus berkembang

5. Lakukan inovasi produk membuat usaha terus berkembang
Pexels/Thirdman

Bisnis yang dikatakan sukses tentunya bukan bisnis yang hanya sekedar bertahan tetapi juga berkembang. Maka dari itu, inovasi produk perlu dilakukan secara rutin untuk meraih konsumen baru dan meningkatkan loyalitas pelanggan lama.

“Harus selalu punya variasi produk karena kalau itu-itu aja kan orang akan bosen dan mungkin udah punya juga. Jadi kita (Home Decor Yogya) setiap bulan kita hampir mengeluarkan varian baru,” ujar Sismi. 

Selain mengenali dan menyesuaikan dengan tren ketika menciptakan inovasi, Sismi juga mengungkapkan bahwa untuk membuat usaha terus bertumbuh pesat maka produk yang diciptakan harus dapat bermanfaat bagi banyak orang.

Itulah cara sukses untuk membangun bisnis rumahan ala Sismi Rahayu pendiri bisnis dekorasi rumah bernama Home Decor Yogya. Telah sukses berbisnis secara online, kira-kira Mama tertarik nggak terapkan cara yang dilakukan Sismi?

Baca juga:

The Latest