Keluarga Ridwan Kamil Nyatakan Eril Meninggal karena Tenggelam

Setelah pencarian selama 1 minggu, keluarga Ridwan Kamil ikhlas nyatakan Eril telah meninggal dunia

3 Juni 2022

Keluarga Ridwan Kamil Nyatakan Eril Meninggal karena Tenggelam
Instagram.com/ataliapr

Pada hari ini (3/6/2022) Ridwan Kamil dan keluarganya telah kembali ke Indonesia setelah mencari putra semata wayangnya Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang ketika berenang di Sungai Aare, Swiss pada 26 Mei lalu.

Pencarian yang dilakukan lebih dari seminggu sejak hilangnya Eril hingga kini belum membuahkan hasil. Hal ini membuat keluarga sudah mengikhlaskan bila Eril memang tidak lagi bisa kembali pulang kepada mereka.

Diselimuti duka, kini keluarga Ridwan Kamil bahkan telah mengumumkan kematian Eril. Berikut Popmama.com telah merangkum deretan fakta mengenai pernyataan keluarga besar mengenai meninggalnya Eril.

1. Penyataan keluarga bahwa Eril meninggal dunia

1. Penyataan keluarga bahwa Eril meninggal dunia
Instagram.com/emmerilkahn

Setelah satu minggu pencarian, kini keluarga Eril menyatakan bahwa putra Ridwan Kamil itu telah meninggal dunia. Kabar duka ini disampaikan oleh kakak Ridwan Kamil sekaligus paman Eril, Erwin Muniruzaman.

Melalui konferensi pers di Gedung Pakuan, Bandung pada Jumat (3/6/2022) Erwin selaku perwakilan dan juru bicara dari keluarga Ridwan Kamil menyatakan bahwa Eril telah meninggal dunia. 

Editors' Pick

2. Eril dinyatakan meninggal karena tenggelam

2. Eril dinyatakan meninggal karena tenggelam
Instagram.com/emmerilkahn

Dalam konferensi pers tersebut, Erwin juga menyatakan penyebab meninggalnya Eril ialah karena tenggelam. Keluarga Ridwan Kamil sudah melakukan semua upaya pencarian secara maksimal hingga hari ke-7 ini.

"Kang Emil dan Teh Lia menyampaikan bahwa mereka ikhlas dan meyakini bahwa Emmeril Khan Mumtadz atau yang dikenal Eril sudah wafat berpulang ke rahmatullah karena tenggelam," ujar Erwin kepada awak media.

3. MUI telah serukan salat gaib

3. MUI telah serukan salat gaib
Instagram.com/emmerilkahn

Pada Kamis 2 Juni lalu, MUI Jawa Barat diketahui telah meyerukan edaran kepada masyarakat muslim di Indonesia untuk melakukan salat gaib untuk Eril. Edaran tersebut juga telah menunjukkan perubahan status pencarian Eril.

Mulanya, Eril dicari sebagai orang yang hilang (missing person) tetapi status tersebut berubah menjadi mencari orang yang tenggelam (drowned person). Hal tersebut mengisyaratkan bahwa orang yang dicari kemungkinan sudah meninggal dunia.

4. Pencarian Eril di Sungai Aare masih berlanjut

4. Pencarian Eril Sungai Aare masih berlanjut
Instagram.com/ridwankamil

Meski Eril telah dinyatakan meninggal dunia karena tenggelam oleh keluarga besarnya, tetapi hal ini tidak membuat pencarian Eril di Sungai Aare berakhir. Diketahui, keluarga masih akan berupaya untuk mencari Eril.

“Status ini tidak mengubah upaya keluarga untuk melakukan pencarian dengan situasi dan harapan kami, kami bisa bertemu dengan keponakan kami Emmeril Kahn Mumtadz dalam keadaan apapun yang Allah ridhoi,” ujar Erwin kepada awak media.

Itulah deretan informasi mengenai pernyataan keluarga besar mengenai meninggalnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril. Meski telah meninggal dunia, mari kita doakan agar tubuh Eril dapat ditemukan dan kembali kepada keluarga besarnya.

Baca juga:

The Latest