Anti Bosan! Tips Rayakan Libur Lebaran Menyenangkan dari Rumah
Sudah persiapkan kebutuhan hari raya nanti?
6 Mei 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjelang hari raya Idul Fitri atau lebaran,umumnya umat Muslim akan pergi berlibur ke rumah sanak saudara untuk silaturahmi. Namun, di tengah kondisi pandemi yang masih mewabah ini membuat pemerintah mengimbau masyarakat agar tetap di rumah saja.
Masih seperti lebaran tahun sebelumnya yakni harus merayakan dari rumah saja, dilansir dari Lazada, Psikolog anak dan keluarga, Irma Gustiana A, S.Psi., M.Psi., justru menyebutkan momen ini bisa dimanfaatkan oleh kamu dan keluarga untuk meningkatkan bonding satu sama lain.
Sama halnya seperti pernyataan artis Tanah Air, Zaskia Adya Mecca yang mengatakan bahwa kegiatan di rumah saja ini dimanfaatkan ia dan keluarga untuk meningkatkan interaksi dengan anggota keluarga lainnya.
Istri dari sutradara kondang, Hanung Bramantyo ini menyebutkan, "untuk mengisi kegiatan sekaligus meningkatkan interaksi dengan anak-anak, kami suka bereksperimen membuat short movie di rumah."
Bisa jadi inspirasi untuk mengisi libur lebaran di rumah saja, yuk simak beberapa tips lain yang bisa kamu lakukan agar libur lebaranmu lebih menyenangkan meskipun hanya di rumah saja.
Cek informasinya di Popmama.com berikut ini ya:
1. Berkemah di rumah
Umumnya, berkemah dilakukan di alam bebas. Namun, kegiatan berkemah juga bisa kamu hadirkan di rumah sebagai alternatif mengisi waktu libur lebaran nanti.
Menurut Irma selaku psikolog anak dan keluarga, kegiatan ini memiliki ragam manfaat untuk anak dan orangtua, diantaranya melatih kemandirian anak, mempererat bonding antara anak dan orang tua, mengembangkan kemampuan untuk berkreasi serta mengasah keluwesan koordinasi motorik visual anak.
Selain menyiapkan tempat dan peralatan yang dibutuhkan, kamu juga bisa mengajak keluarga lainnya untuk mempersiapkan camilan atau mainan yang bisa dimainkan saat berkemah nanti. Jadi makin seru, kan?
Editors' Pick
2. Membuat vlog atau film pendek
Terinspirasi dari keseruan yang dilakukan Zaskia Mecca bersama keluarganya di rumah, kegiatan ini juga bisa kamu manfaatkan sebagai alternatif yang menyenangkan dalam mengisi waktu libur lebaran.
Jika bosan dengan film atau acara televisi yang itu-itu saja, tak ada salahnya lho membuat karya sendiri yang diproduksi dan diperankan oleh kamu dan keluarga.
Kegiatan ini akan melibatkan seluruh keluarga untuk memerankan perannya masing-masing. Mulai dari kameramen, pemeran utama, sampai yang mengurus properti.
Setelah film pendek selesai diproduksi, kamu dan keluarga pun bisa menyaksikannya bersama di ruang keluarga. Jadi semakin mempererat bonding antara anggota keluarga lainnya, kan? Coba yuk!
3. Menonton film bersama
Meski saat ini banyak bioskop yang sudah kembali beroperasi, namun masih banyak pula keluarga yang menahan diri lantaran rasa takut menghantui. Sebagai alternatif, kamu bisa lho membawa bioskop ke rumah sebagai hiburan bersama keluarga.
Kamu bisa menata ruang keluarga atau halaman rumah dengan menyiapkan proyektor dan sound system untuk pengalaman nonton di rumah yang menyenangkan. Agar lebih menyenangkan, kamu juga bisa menyiapkan popcorn untuk jadi camilan keluarga.
Menonton film bersama keluarga di rumah juga nggak kalah seru dengan pergi ke bioskop lho! Selain untuk merilekskan pikiran, menonton film bersama di rumah menjadi lebih hemat dan lebih aman juga pastinya. Sudah pernah coba?
4. Karoke di rumah
Selain nonton, kegiatan karoke atau nyanyi bersama keluarga di rumah juga bisa jadi alternatif lainnya dalam mengisi waktu libur lebaran.
Menurut psikolog, kegiatan ini juga bisa bermanfaat untuk mengembangkan bakat dan minat anak pada bidang seni musik dan olah vokal, mengembangkan keterampilan berkomunikasi dan bahasa, mengasah koordinasi motorik jika dilakukan dengan gerakan dan merekatkan hubungan orangtua serta anak sehingga lebih hangat.
Nggak cuma menghibur, ternyata karoke juga memiliki segudang manfaat. Yuk, ajak anak di rumah untuk bernyanyi bersama!
5. Board game bikin lebaran nggak membosankan
Permainan board game seperti monopoli, scrabble dan jenga juga bisa masuk sebagai alternatif kegiatan menyenangkan dalam mengisi waktu libur lebaran nanti. Tak hanya sekedar bermain, board game sendiri juga bermanfaat untuk mengasah fokus serta strategi anak sejak dini.
Tak hanya melatih fokus, para orangtua juga dapat melatih anak untuk menumbuhkan jiwa kompetitif yang sehat melalui board game ini. Sebagaimana dijelaskan oleh Irma, menumbuhkan jiwa kompetisi pada anak dapat membuat anak tumuh lebih optimak dari segi kognitif, sosial dan emosional.
Itulah kegiatan menyenangkan yang bisa kamu lakukan bersama keluarga untuk mengisi libur lebaran nanti. Meski masih harus merayakan lebaran di rumah saja, yuk jadikan kegiatan tahunan ini menjadi lebih berkesan dan menyenangkan.
Selamat menyambut hari raya Idul Fitri bersama keluarga di rumah!. Stay safe ya!
Baca juga:
- 7 Dekorasi Cantik untuk Lebaran, Suasana Rumah Lebih Hidup
- Jauh Lebih Simpel! Ini 7 Referensi Busana Lebaran di Tengah Corona
- Tips Memenuhi Kebutuhan Ramadan dan Lebaran di Tengah Pandemi