Enak dan Sehat, 9 Racikan Infused Water yang Menyegarkan

Kamu lebih suka yang mana nih?

6 Agustus 2019

Enak Sehat, 9 Racikan Infused Water Menyegarkan
Freepik/detry

Berolahraga untuk hidup yang lebih sehat memang tidak terlepas dari berbagai macam jenis olahraga yang dilakukan, pakaian olahraga yang digunakan, hingga tren makanan dan minuman sehat yang baik untuk dikonsumsi.

Salah satu jenis minuman yang ramai diperbincangkan dikalangan masyarakat yang ingin memulai hidup sehat adalah infused water.

Infused water merupakan salah satu minuman kekinian yang sudah menjadi gaya hidup sehari-hari kebanyakan orang. Selain menyehatkan, air mineral yang dicampur dengan berbagai jenis buah juga bisa memberikan efek menyegarkan yang dapat membuat hari kamu lebih bersemangat.

Namun, masih banyak orang hanya mengetahui jika minuman ini sebatas campuran air mineral dengan buah lemon saja. Ternyata banyak jenis buah segar yang bisa kamu racik pada air mineral mu agar lebih sehat dan menyegarkan.

Berikut Popmama.com bagikan 9 resep racikan infused water yang bisa kamu coba di rumah:

1. Lemon saja

1. Lemon saja
Freepik.com

Tren infused water dikenal dengan air mineral yang ditambahkan potongan buah lemon di dalamnya.

Selain memiliki rasa asam, buah lemon juga berkasiat untuk menghilangkan bau mulut, menurunkan tensi darah, dan membakar lemak dalam tubuh. Buah ini merupakan buah penyumbang vitamin C terbesar lho.

Selain menyehatkan, tentunya menyegarkan juga!

2. Lemon lavender

2. Lemon lavender
Freepik/Illiabondar

Jika kamu bosan hanya dengan irisan lemon, kamu juga bisa menambahkan lavender dalam air mineral mu.

Ternyata, salah satu jenis bunga yang biasa digunakan untuk mengharumkan ruangan ini juga bisa dikonsumsi sebagai tambahan infused water lho.

Kamu bisa memanfaatkan bunga lavender yang dicampur dengan lemon untuk mendapatkan minuman yang menyegarkan dan wangi tentunya. Untuk meningkatkan rasa pada infused water mu, kamu juga bisa menambahkan madu di dalamnya.

3. Semangka basil

3. Semangka basil
Freepik/mike_mal

Tidak melulu lemon, buah semangka juga bisa digunakan sebagai racikan infused water lho. Kamu bisa memasukan semangka dan daun basil sebagai perpaduan cocok infused water yang segar.

Daun basil tmemiliki manfaat diantaranya dapat melegakan hidung mampet karena flu sampai membersihkan gigi dan mulut.  

Tidak susah, kamu cukup memasukkan potongan semangka segar dan robekan daun basil ke dalam campuran air mineral segar mu dan infused water semangka basil siap kamu minum!

Editors' Pick

4. Kiwi strawberry

4. Kiwi strawberry
Freepik/Nalinratphi

Infused water dikenal sebagai minuman yang bagus untuk diet. Jika kamu memanfaatkan infused water untuk diet, kamu bisa menambahkan kiwi yang ternyata bagus untuk program diet. Buah berwarna hijau ini juga ampuh untuk menangkal radikal bebas yang dapat menjaga kesehatan tubuh dan memperbaiki sel tubuh yang rusak.

Selain kiwi, kamu juga bisa menambahkan si mungil strawberry pada infused water mu. Keduanya memiliki rasa yang asam serta kandungan vitamin C sehingga sangat menyegarkan ketika kamu meminumnya. Strawbery juga mampu mengatasi hipertensi, memperbaiki peradangan, dan membantu penyembuhan batu ginjal.

Selain sehat dan menyegarkan, perpaduan kedua warna buah ini semakin membuat infused water terlihat lebih cantik. Kamu sudah coba?

5. Blackberry Mint

5. Blackberry Mint
Freepik/lifemorning

Selain lemon, daun mint merupakan salah satu komposisi infused water yang banyak digemari. Memiliki aroma dan rasa khas yang segar, daun mint juga dapat mengurangi bau mulut, menyegarkan kulit, dan mengurangi alergi.

Ada banyak campuran buah yang bisa kamu padukan dengan daun mint agar membuat rasnya lebih variasi. Diantaranya dengan menambahkan buah blackberry.

Selain memberikan rasa segar, campuran blackberry bisa memberikan rasa manis pada infused water mu. Tidak hanya itu, berkat kandungan flavonoid di dalam blackberry, maka minuman ini berkhasiat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Yum! Menyegarkan, bukan?

6. Citrus mint

6. Citrus mint
Freepik/rawpixel

Selain blackberry, citrus yang memiliki kandungan serta rasa seperti lemon ternyata banyak digemari juga lho. Perpaduan citrus dan daun mint akan membuat infused water mu lebih menyegarkan karena keduanya akan mengeluarkan rasa dan menebarkan aroma yang segar.

Kamu cukup menambahkan potongan citrus dan beberapa lembar daun mint untuk mendapatkan infused water yang menyegarkan. Yuk, coba!

7. Mawar kapulaga

7. Mawar kapulaga
Pergikuliner/Komentator Isenk

Tidak hanya lavender, kamu juga bisa memanfaatkan kelopak bunga mawar sebaga racikan membuat infused water. Kandungan pada kelopak mawar ternyata bermanfaat untuk mengatasi sakit tenggorokan dan menghilangkan rasa stres.

Selain mawar, untuk membuat rasa infused water yang unik, kamu bisa menambahkan kapulaga yang sama-sama memiliki manfaat untuk meredam stres.

Bagi kamu yang memiliki permasalahan mudah stress, infused water satu ini mungkin bisa kamu coba nih!

8. Lemon mentimun

8. Lemon mentimun
Freepik/User9858360

Satu lagi infused water berbahan dasar lemon yang bisa kamu padukan adalah mentimun. Salah satu jenis sayuran ini terkenal dengan kandungan vitamin A nya yang kaya akan air dan mampu menyegarkan tubuh. Selain itu, mentimun juga dapat mencegah penyakit lambung dan menurunkan tensi darah.

Bisa bayangkan rasa segar yang dihasilkan dari lemon yang dicampur dengan mentimun, tentunya bisa memberikan kesegaran ganda nih! Kamu sudah coba belum?

9. Strawberry, mint, dan lemon

9. Strawberry, mint, lemon
Freepik/marya_83

Jika kamu memiliki ketiga bahan ini, kamu patut mencoba menggabungkannya untuk infused water mu.

Ketiga jenis bahan ini jika dicampurkan sebagain infused water ternyata bermanfaat sebagai minuman untuk detoks, lho. Ketika kamu meminumnya secara rutin, maka akan terjadi pembakaran lemak dalam tubuhmu.

Rasa segar dan perpaduan warna yang cantik tentunya bisa memanjakan mata, bukan?

Itulah 9 resep racikan infused water yang bisa kamu coba sendiri. Agar tidak bosan, kamu bisa mencoba nya secara bergantian. Selain menyehatkan, tentunya minuman ini sangat menyegarkan. Semoga bermanfaat ya.

The Latest