Kemunculan kerutan atau wrinkles pada wajah terkadang membuat kita mulai takut dengan tanda-tanda penuaan selanjutnya ya, Ma. Apalagi jika tanda-tanda aging ini muncul di usia kita yang masih tergolong cukup muda.
Tapi tahu ngga si, Ma kalau tanda penuaan nyatanya sudah mulai muncul ketika kita menginjak usia 25 tahun. Hal ini sebagaimana yang dikatakan oleh dr. Clarin Hayes dalam TikToknya @clahayes.
Sering membahas soal aging, dokter Clarin menyebut jika ada 7 jenis kerutan pertanda aging di usia muda nih, Ma. Salah satunya kerutan pada smile line!
Nah agar lebih aware terhadap tanda aging lainnya, berikut iniPopmama.com rangkum 7 jenis kerutan pertanda aging di usia mmuda yang perempuan wajib Kenal, berdasarkan pemaparan dokter Clarin Hayes. Simak sampai tuntas ya, Ma!
1. Nasolabial folds atau smile lines
medicalnewstoday.com
Jika Mama pergi bercermin sekarang, mungkin Mama akan menemukan jenis wrinkles yang satu ini, yakni nasolabial folds atau sering kita sebut sebagai smile lines.
Smile lines merupakan garis yang muncul di sekitar mulut akibat senyuman dan ekspresi wajah. Tidak heran ya, Ma sebagai orang yang bahagia dan mudah sekali tersenyum, maka daerah sekitar bibir semakin lama akan membentuk garis.
Kemudian menurut dr. Clarin, kerutan ini termasuk ke dalam dynamic wrinkles. Kerutan ini juga bisa terjadi akibat sagging atau hilangnya lemak.
2. Crows feet
my.clvelandclinic.org
Selanjutnya ada Crow's feet. Kerutan jenis ini merupakan garis halus yang muncul di sekitar mata akibat ekspresi wajah dan bisa menjadi lebih terlihat saat kita tertawa atau tersenyum.
Sama seperti smile lines, crow's feet ini juga termasuk ke dynamic wrinkles karena pergerakan otot. Namun jangan salah, kerutan ini muncul tanpa harus berusia diatas 30 saja lho! Bahkan usia 20-an juga sudah banyak muncul tanda-tanda crows feet.
Editors' Pick
3. Bunny lines
theaestheticsdoctor.com
Jika Mama pergi bercermin sekarang, coba perhatikan bagian dahi dan sekitar hidung. Apakah bunny lines pada wajah sudah sangat terlihat?
Adapun bunny lines ini merupakan kerutan yang muncul disekitar hidung. Singkatnya, kerutan ini bisa kita lihat saat kita mengernyitkan hidung, maka garis-garis di sekitar mata dan pangkal hidung akan nampak bergelombang.
4. Marionette lines
westlakedermatology.com
Marionette lines merupakan jenis wrinkles yang umumnya muncul di ujung sudut bibir hingga ke dagu. Kerutan ini muncul seiring bertambah usia, maka elastisitas kulit berkurang dan membuat kulit semakin kendor, makin sagging dan turun ke bawah membetuk garis tersebut.
Adapun nama marionette ini berasal dari nama boneka marionette atau marionette puppet, yang jika kita perhatikan mulutnya terdapat garis di area yang sama.
5. Forehead lines
Purples.com
Lalu ada jenis wrinkles bernama forehead lines. Mungkin hal yang wajar ya, Ma bila kita kita mengerutkan dahi nantinya akan muncul garis-garis halus.
Namun semakin bertambah usia, kerutan ini nantinya akan membentuk garis yang semakin dalam, bahkan ketika kita tidak mengernyitkan dahi kerutan ini sudah terlihat.
Kerutan ini akan muncul dan terjadi di usia yang berbeda-beda tiap orangnya, semua tergantung pada gaya hidup, lingkungan, genetik, dan aging dari orang tersebut. Namun biasanya tanda aging ini paling parah terjadi pada perokok aktif.
6. Vertical lip lines
cosmeticskinclinic.com
Jika Mama ataupun salah satu anggota keluarga perokok aktif di usia muda, maka harus siap-siap menghadapi jenis kerutan yang satu ini.
Bukan hanya menyebabkan berbagai penyakit berat lainnya, merokok nyatanya juga dapat menyebabkan garis-garis halus dan kerutan di sekitar bibir. Kok bisa ya, Ma?
Adapun vertical lip lines merupakan kerutan di sekitar bibir lantaran gerakan bibir perokok yang sudah menjadi kebiasaan saat merokok. Maka ngga heran kalau kerutan ini juga dinamakan smokers lines yang diambil dari gaya perokok.
7. Glabellar frown
healthline.com
Terakhir adalah glabellar frown, garis yang muncul akibat sering berpikir sehingga memunculkan kerutan di tengah-tengah pangkal hidung, antara kedua alis.
Tanpa mengernyitkan dahi, garis ini sudah bisa keliatan jelas oleh mata. Adapun saran dari dr.Clarin Hayes adalah manajemen stress yang baik. Sebab biasanya kerutan ini akan lebih cepat muncul pada orang-orang yang suka berpikir keras.
Itulah beberapa jenis wrinkles pertanda kamu mulai aging. Nah bagi Mama yang masih tergolong usia muda, penting untuk menjaga kulit dengan baik melalui perawatan kulit yang tepat, untuk meminimalkan risiko kerutan di usia yang akan datang
Selain itu, penting juga untuk menghindari paparan sinar matahari berlebihan, menjaga kelembapan kulit, dan mempertahankan gaya hidup sehat mulai sekarang. Semoga bermanfaat!