5 Kreasi Olahan Daging Kurban yang Enak dan Lezat Disantap
Sudah memutuskan mau buat apa Ma? Kalau masih bingung, yuk coba resep ini!
27 Juni 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak terasa Hari Raya Iduladha sebentar lagi ya, Ma. Di momen spesial ini, hampir seluruh kalangan masyarakat akan mendapat keberkahan dari penyembelihan hewan-hewan kurban.
Hewan yang disembelih bisanya ada sapi, kambing, domba, hingga kerbau, yang sesuai dengan syarat berkurban dalam Islam.
Ngomongin soal kurban, setelah proses penyembelihan ini biasanya masyarakat-termasuk Mama akan mendapatkan kupon penukaran daging, baik sapi atau kambing. Nantinya setelah proses penyembelihan daging-daging ini bisa langsung kita olah untuk menjadi santapan bersama keluarga.
Nah bagi Mama yang ingin menyantap daging-daging tersebut namun masih bingung mau buat olahan apa, yuk simak artikel Popmama.com berikut ini soal resep olahan daging yang bisa Mama coba di rumah.
1. Sate sapi dan kambing
Alat dan bahan bahan:
- 200 gr daging sapi yang direbus
- 500 gr daging kambing
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 ruas jari kunyit
- 2 kemiri
- Seiris jahe
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 2 iris lengkuas
- ¼ serai
- 3 sdm minyak
- 3 sdm kecap manis
- kacang tanah
- Tusuk sate
Cara membuat:
- Siapkan untuk bumbu kacang terlebih dahulu, yakni dengan menggoreng kacang tanah, bawang merah, bawang putih, kemiri, dan cabai hingga kering.
- Kemudian haluskan dengan blender dan tambahkan air agar mengental.
- Panaskan teflon yang sudah diberi minyak, masak bumbu halus hingga bumbu dan minyak terpisah.
- Tambahkan kecap secukupnya dan juga jeruk nipis.
- Untuk bagian dagingnya, pertama rebus terlebih dahulu daging supaya empuk.
- Jika sudah empuk, potong dadu lalu tusuk dengan tusukan sate.
- Haluskan bumbu sate kecuali minyak dan kecap.
- Tambahkan kecap dan minyak di bumbu yang telah dihaluskan lalu aduk rata.
- Oles sate dengan bumbu.
- Bakar sate yang telah dibumbui hingga matang sempurna.
- Sajikan sate dengan bumbu kacang atau bisa Mama tambahkan potongan lontong ketiika disajikan.
Editors' Pick
2. Rawon
Bahan bahan:
- 500 gr daging sapi yang sudah dipresto 30 menit
- 5 siung bawang putih
- 12 siung bawang merah
- 5 buah kemiri
- 2 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1 sdt ketumbar
- ½ sdt merica
- 1 sdt jinten
- 5 biji kluek yang tidak pahit dan sudah dikupas (rendam di air panas)
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 1 liter kaldu sapi
- 2 sdt garam
- 1 sdt bumbu kaldu sapi
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
- Tumis semua bumbu sampai harum sebelum dihaluskan
- Blender bumbu yang sudah harum bersama dengan kluwek yang sudah direndam
- Setelah bumbu halus diblender, tumis kembali bumbu dengan sedikit menambahkan minyak, daun jeruk, salam dan serai. Tumis sampai harum dan tambahkan kaldu sapi, aduk rata.
- Jika sudah mendidih, masukan daging sapi yang sudah dipresto.
- Tambahkan garam, gula, dan bumbu sapi, Tunggu dan biarkan bumbu meresap kedalam daging hingga matang
- Rawon siap sajikan