Wajib Hindari, Ini 5 Penyebab Bau Napas saat Berpuasa
Risih dengan bau mulut yang mengganggu? Hindari hal ini yuk, Ma!
12 April 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa sih yang pede bercakap-cakap dengan bau mulut tak sedap? Tentu tak ada seorang pun ya, Ma.
Dalam kehidupan, bau mulut atau juga halitosis bisa memunculkan rasa malu dan rasa cemas lho. Tidak heran jika kini banyak produk pasta gigi hingga permen karet pengharum napas yang ditawarkan.
Tapi Ma, produk-produk tersebut hanya bersifat sebagai tindakan sementara karena tidak mengatasi penyebab masalah bau mulut.
Untuk Mama ketahui, penyebab bau mulut bisa berasal dari makanan, kondisi kesehatan, dan kebiasaan tertentu.
Maka dari itu, berikut ini telah Popmama.com rangkum penyebab masalah bau mulut yang bisa Mama hindari. Yuk simak!
1. Kondisi mulut kering
Mulut yang kering menjadi faktor penyebab bau mulut Mama tak sedap, dikarenakan kondisi mulut yang kering tidak menghasilkan banyak air liur.
Air liur sendiri berfungsi untuk membersihkan partikel dan bakteri makanan berlebih, yang dapat menyebabkan bau tidak sedap jika menumpuk di gigi.
Selain itu, bernapas melalui mulu juga dapat menyebabkan air liur yang dikeluarkan menguap dengan cepat. Itu sebabnya, ketika bernapa melalui mulut saat tidur membuat mulut Mama kering dan bangun dengan bau mulut.
Editors' Pick
2. Hindari makanan dan minuman tertentu
Mengutip dari crest.com, beberapa makanan dan minuman yang Mama konsumsi ternyata punya efek juga lho. Makanan dan minuman seperti kopi dan bawang contohnya.
Setelah diserap ke dalam aliran darah, bau dari kedua makanan tersebut akan ada sampai tubuh memprosesnya.