8 Rekomendasi Tempat Makan di Menteng, Jakarta Pusat

Kawasan Menteng menawarkan hidangan tradisional dengan nuansa fancy

8 Oktober 2024

8 Rekomendasi Tempat Makan Menteng, Jakarta Pusat
Unsplash/Fikri Nyzar

Kawasan Menteng, Jakarta Pusat banyak menawarkan beragam macam tempat makan yang fancy dengan menu bertema Nusantara. Tak hanya hidangan Indonesia saja, beragam olahan makanan Asia Tenggara dan Turki juga akan memanjakan lidah Mama. 

Rasanya juga tak kalah patut dicoba lantaran sebagai besar tempat makan di kawasan Menteng cukup terkenal bahkan viral di media sosial. Apa saja daftar tempat makan tersebut? 

Berikut Popmama.com telah merangkum seputar 8 rekomendasi tempat makan di Menteng, Jakarta Pusat. Simak di bawah ini. 

Kumpulan Tempat Makan di Menteng

1. Bunga Rampai Restaurant

1. Bunga Rampai Restaurant
Instagram.com/bungarampai.restaurant

Bunga Rampai Restaurant merupakan restoran fine​​​​​​ dining yang menyajikan masakan Indonesia. Restoran satu ini menempati bangunan khas peninggalan zaman Belanda. 

Berdiri sejak 2007, Bunga Rampai Restaurant memiliki beberapa menu favorit seperti, nasi buketan, nasi Bali, udang krnari, dan lain sebagainya.

Adapun sajian menu Nusantara antara lain ayam tangkap dari Aceh, bebek dultan dari Madura, gurame pesmol mede Jawa Barat, hingga sop buntut bakar. 

Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.35, RT.10/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310.

2. Lara Djonggrang

2. Lara Djonggrang
tuguhotels.com

Restoran Lara Djonggrang memiliki desain interior mewah bergaya Belanda. Sajian menu makanan yang hidangkan pun menawarkan cita rasa Indonesia. 

Beberapa menu tersebut di antaranya otak-otak ikan asem pedas, tahu mendoan, sate lidah sapi padang, gado-gado Lara Djonggrang, dan lain sebagainya. Sajian menu tersebut kembali menghidupkan kembali sejarah Indonesia sejak zaman dahulu. 

Tempat makan satu ini juga menyediakan venue yang dapat digunakan untuk acara pernikahan, bisnis, hingga pertemuan keluarga intim. 

Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.4, RT.3/RW.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350.

Editors' Pick

3. Maple & Oak

3. Maple & Oak
Instagram.com/maple.oak

Maple & Oak merupakan restoran dengan konsep brunch di Australia. Restoran ini menyajikan kreasi pastry dan menu brunch seperti eggs benedict smoked salmon & ikura dan mix mushroom & provolone.

Hidangan favorit yang cukup terkenal ialah maple butter brioche. Sementara itu baru-baru ini, Maple & Oak menggandeng Chef Arnold untuk menyajikan menu baru bernama Mo's Poured & Plated Vol.5: 'Thanksgiving'.  Mama juga dapat mampir ke Maple & Oak untuk makan malam bersama keluarga ataupun kolega bisnis.

Alamat: di Jl. HOS. Cokroaminoto No.91, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 1031.

4. Nefis Kebab House

4. Nefis Kebab House
Instagram.com/nefis.kebabhouse

Sesuai namanya, Nefis Kebab House sajikan menu Kebab khas Turki. Tempat ini cocok bagi Mama yang menyukai kebab Turki. 

Beberapa menu yang disajikan di antaranya Iskender kebab, kebab wrap, hingga french fries dan aneka minuman segar. Bagi yang tidak menyukai daging sapi dapat memilih daging ayam sebagai penggantinya. Restoran kebab ini pun menawarkan spot Instagramable dan kekinian yang menarik untuk diunggah di media sosial.

Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.36, RT.10/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310.

5. Semaja Menteng

5. Semaja Menteng
Instagram.com/semaja_id

Semaja Menteng menawarkan hidangan tradisional Indonesia yang dikemas dengan elemen modern. Nuansa kontemporer terlihat pada desain dan makanannya.

Beberapa menu yang cukup terkenal di antaranya ikan tuna Gohu, sate maranggi, donat cakalang, hingga menu unik bernama creme brulee tolak angin. Mama dapat mengunjungi restoran satu ini yang buka setiap hari, mulai pukul 11.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Alamat: Jl. Gereja Theresia No.41, Gondangdia, Kec. Menteng, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350. 

6. Seribu Rasa Menteng

6. Seribu Rasa Menteng
Instagram.com/seriburasa_id

Seribu Rasa Menteng menawarkan sajian menu Asia Tenggara dan Indonesia. Restoran ini memiliki nuansa yang hangat, didominasi dengan interior kayu dan sentuhan warna putih.

Beberapa menu favorit di sini seperti gulai fish head tasik, grilled lemongrass chicken, beef rendang Minangkabau, dark soyprawn langkawi, dan dried scallop string bean.

Tak hanya itu, sajian beef satay rembiga dan garang asam labuan rasa menjadi menu kolaborasi antara Seribu Rasa dengan Chef Chandra Yudasswara. Harga yang ditawarkan pun sepadan dengan cita rasa dan nuansa restoran.

Alamat: Jl. H. Agus Salim No.128, RT.1/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310.

7. Taman Kelingan

7. Taman Kelingan
Instagram.com/tamankelingan

Taman Kelingan menyajikan nuansa makan di tengah taman yang asri. Walaupun di area outdoor, tempat makan satu ini tidak terasa panas karena ditemani rimbunan pepohonan. 

Salah satu menu yang cukup populer di Taman Kelingan ialah racikan mie yamin khas Bandung. Cita rasa gurih dan harga yang ramah di kantong mampu memanjakan lidah Mama. 

Mie yamin khas Taman Kelingan disajikan dengan topping ayam rebus yang dicincang halus mirip dengan cwi mie Malang.

Alamat: di Jl. Yusuf Adiwinata No.39, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350.

8. Tugu Kunstkring Paleis & Suzie Wong Lounge

8. Tugu Kunstkring Paleis & Suzie Wong Lounge
tuguhotels.com

Tugu Kunstkring Paleis merupakan pusat pameran seni rupa yang telah ada sejak zaman Hindia Belanda. Gedung ini juga menawarkan kafe yang cukup populer di mana menjual makanan dan anggur, yang dikenal sebagai Stam en Weynes.

Interiornya yang klasik dan artistik juga tak kalah menarik dengan sajian beragam menu mulai dari masakan Barat, cita rasa Asia Tenggara, dan masakan asli Indonesia. Restoran ini memiliki aneka kue dan kopi, hingga banyak koleksi anggur.

Mama juga dapat melipir ke toko galeri yang menjual karya seni, perhiasan, hingga barang desain lainnya yang berdekatan dengan area restoran.

Alamat: Jl. Teuku Umar No.1, RT.1/RW.1, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350.

Nah, itu dia informasi seputar 8 rekomendasi tempat makan di Menteng, Jakarta Pusat. Semoga bermanfaat. 

Baca juga:

The Latest